Menteri Sandiaga Uno Dorong Milenial Merdeka Finansial
Oleh : Ridwan | Rabu, 01 Desember 2021 - 14:05 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Indonesia saat ini sedang menikmati bonus demografi, tercermin dari struktur demografi Indonesia yang didominasi oleh penduduk berusia muda (milenial), dengan median 29,9 tahun jauh lebih muda dibandingkan dengan Tiongkok di angka 37,1 tahun.
Bonus demografi berkontribusi positif bagi tumbuhnya PDB dari sektor ekonomi kreatif yang terus meningkat dari tahun ke tahun.
Berdasarkan data dari Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), PDB Sektor Ekonomi Kreatif meningkat dari Rp784 triliun pada tahun 2014 menjadi Rp1,105 triliun pada tahun 2018. Sekitar 41% selama kurun waktu 4 tahun.
Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan bahwa generasi milenial adalah ujung tombak segala aspek bangsa utamanya sector perekonomian. Maka penting untuk membangun kesadaran akan pentingnya literasi tentang kemerdekaan finansial.
“Membangun kesadaran dan semangat para millenial untuk memajukan pertumbuhan perekonomian di era sekarang dan sangat diharapkan untuk seluruh masyarakat untuk bersama sama meningkatkan laju perekonomian dengan membangun finansial yang baik”. ujar Sandiaga saat membuka Webinar “Legislative Festival Sema UIN Jakarta: Merdeka Finansial Sebelum Umur 30 Tahun”, (30/11/2021).
Pakar keuangan, Robert Kiyosaki mengatakan, merdeka finansial bukan sekedar punya harta melimpah, melainkan memiliki kebebasan untuk melakukan banyak hal tanpa perlu menghawatirkan cash flow.
"Di Indonesia sendiri, kesadaran akan kemerdekaan finansial sudah mulai tumbuh," terangnya.
Bank Indonesia (BI) mencatat, bahwa generasi milenial menjadi roda penggerak baru di pasar keuangan dengan usia di bawah 30 tahun sebesar 59%, diantaranya Laki laki 62% dan perempuan sebesar 38%.
Sementara itu, Haydin Haritzon dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengatakan bahwa profil demografi pemilik rekening tabungan ada pada usia 20 sampai 25 tahun atau mereka yang berusia muda.
Dari profil tersebut, Lembaga-lembaga keuangan mulai banyak mengedukasi cara meningkatkan pertumbuhan keuangan dengan baik (investasi, dll).
“Karena profil pemilik rekening tabungan itu mayoritas adalah milenial, maka harus tahu bahwa tabungan mereka itu dijamin oleh LPS. Apa saja yang dijamin oleh LPS? ada simpanan, deposito, sertifikat atau yang kita sebut sebagai blanket guarantee,” ujarnya.
Baca Juga
BCA Raih Penghargaan Gold Champion dalam BISRA Award 2022
DPR setuju proses right issue BTN dijalankan
Melalui Beasiswa Bakti BCA Mencetak Generasi Muda Berintegritas di…
Buka Representative Office Dubai, BSI didaulat Sebagai Progressive…
Digital Banking Terus Dikembangkan, BSI Kebanjiran Penghargaan di…
Industri Hari Ini

Selasa, 05 Juli 2022 - 14:00 WIB
Sosialisasi Airlangga Hartarto Sebagai Capres Partai Golkar, Komunitas Erwin Aksa Peduli Lakukan Penggalangan Melalui EKTA
Mesin politik Partai Golkar mulai bergerak di berbagai tingkatan, tidak terkecuali Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Golkar Bidang Penggalangan Strategis, Erwin Aksa. Ia mengaktifasi serta…

Selasa, 05 Juli 2022 - 13:50 WIB
Mantap! Realisasi Investasi Industri Mamin Tembus Rp19,17 Triliun Sepanjang Triwulan I-2022
Ditinjau dari sisi perdagangan internasional, ekspor produk mamin sampai triwulan I-2022 menembus USD10,92 miliar (termasuk minyak kelapa sawit), dan mengalami neraca perdagangan yang positif…

Selasa, 05 Juli 2022 - 13:33 WIB
Mari Vote Anggawira untuk Ketua Umum HIPMI 2022-2025!
HIPMI sebagai perhimpunan pengusaha muda akan mencari nakhoda baru di 17 September 2022. Tantangan jaman menuntut pengusaha muda kita untuk berinovasi dan berkolaborasi, dua hal yang tentu dimiliki…

Selasa, 05 Juli 2022 - 13:28 WIB
Pidato Presiden Jokowi pada Upacara Peringatan ke-76 Hari Bhayangkara
Atas nama rakyat, bangsa, dan negara, saya menyampaikan selamat Hari Bhayangkara ke-76 dan memberikan penghargaan atas kerja keras Polri dalam melayani rakyat, dalam membela bangsa dan negara.

Selasa, 05 Juli 2022 - 12:42 WIB
Artis ChaCha Marisa Kesal Foto Syurnya Tersebar di Medsos, Lapor Polisi
Bintang film dan model iklan laris Chacha Marisa kesandung masalah, foto syurnya tersebar luas di media sosial. Dengan kasus yang menimpanya, bintang film Makmum 2, Gentayangan, Perjanjian dengan…
Komentar Berita