Treetan Bersemangat Bangun Ekosistem Wisata Syariah

Oleh : Wiyanto | Rabu, 17 November 2021 - 15:28 WIB

Aan Yugiastomo, Direktur Utama PT Treetan Nusantara Network
Aan Yugiastomo, Direktur Utama PT Treetan Nusantara Network

INDUSTRY.co.id-Jakarta – Treetan yang merupakan bagian dari PT Treetan Nusantara Network menyelenggarakan Grand Launching dan panel diskusi “Membangun Ekosistem Wisata Syariah” yang dihadiri oleh 150 peserta.

Aan Yugiastomo, CEO PT Treetan Nusantara Network mengatakan, industri pariwisata kini mengalami peningkatan positif, perjalanan domestik dan internasional mulai dibuka dan diminati oleh banyak kalangan.

"Kondisi ini menjadi jalan pembuka bagi para travel agency untuk berproduksi kembali. Tidak hanya sekadar wisata, namun banyak pihak travel menawarkan referensi wisata syariah yang menarik bagi para calon konsumen untuk membangun spiritual journey," kata dia di Jakarta, Rabu (17/11/2021).

Menurut dia, Treetan memiliki tujuan membangun ekosistem wisata syariah dengan mendigitalisasi proses pemesanan paket yang telah dimiliki para travel agency. Dengan adanya Treetan, proses pembelian produk akan lebih mudah, terpusat dan terstandarisasi. Informasi dapat diakses dimanapun dan kapanpun, dengan kecepatan distribusi yang maksimal.

“Kami senang bisa menjadi penghubung antara para travel agency dengan konsumen melalui platform Treetan. Dengan ini para konsumen akan merasa aman dalam memesan perjalanan umroh untuk membangun spiritual journey. Semoga platform Treetan bisa memberikan manfaat dan bisa membangun ekosistem wisata syariah yang kuat,” jelas dia.

Wakil Menteri Agama (Wamen) RI Zainut Tauhid Sa'adi mengapresiasi adanya launching Treetan sebagai tumbuhnya geliat digitalisasi di bidang ekosistem syariah.

"Pertumbuhan Indonesia, dibutuhkan transformasi ekonomi salah satunya digitalisasi dan keuangan ekonomi syariah. Digitalisasi mempercepat penjualan, Saya apresiasi Launching Treetan," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Darmawan Junaidi, Direktur Utama Bank Mandiri bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:01 WIB

Mandiri Investment Forum 2025: Strategi Investasi dan Inovasi untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan di Indonesia

Bank Mandiri kembali menggelar Mandiri Investment Forum (MIF) 2025, forum investasi terbesar di Indonesia yang telah memasuki tahun ke-14 penyelenggaraannya. Tahun ini, MIF mengangkat tema “Nourishing…

Peresmian fasilitas Hydrogen Refueling System (HRS) milik Toyota Indonesia di Karawang

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:00 WIB

Jadi Pionir! Toyota Resmikan Pengisian Bahan Bakar Hydrogen di Karawang Senilai Rp35 Miliar

Toyota Indonesia secara resmi meluncurkan fasilitas Hydrogen Refueling System (HRS) di Karawang, Jawa Barat, Selasa 11 Februari 2025. Fasilitas HRS ini memiliki dua tipe sistem tekanan…

BigBox AI yang berada di bawah umbrella brand Leap Telkom Digital juga dapat menjadi partner strategis

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:09 WIB

BigSocial Beri Solusi Digital Berbasis AI Untuk Pengembangan Bisnis

Perkembangan teknologi yang pesat saat ini membuat data di sosial media telah menjadi “harta karun” bagi perusahaan dan instansi yang ingin lebih dekat dengan audiens mereka. Namun, memahami…

Ilustrasi Solana dan Pepe

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:54 WIB

Intip Potensi Masa Depan PEPE dan SOL

Meme coin dalam industri crypto sungguh luar biasa. Mulai dari Dogecoin hingga Shiba Inu, selalu ada koin baru yang menjadi sorotan dan menarik perhatian komunitas crypto. Salah satunya adalah…

Ilustrasi kredit mobil

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:50 WIB

Warga Madiun Dipenjara Akibat Gadaikan Mobil Kredit, Ini Risikonya!

Branch Manager ACC Kediri Wandi Gumilar menghimbau kepada seluruh pelanggan ACC yang memiliki kesulitan dalam pembayaran angsuran agar segera datang ke kantor cabang ACC terdekat agar terhindar…