Sophie Navita Produktif Menciptakan Lagu Tanpa Campur Tangan Suami

Oleh : Herry Barus | Selasa, 12 Januari 2021 - 14:00 WIB

Sophie Navita
Sophie Navita

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Meski jadi istri musisi handal sekaligus, bukan berarti Sophie Navita dengan mudahnya minta dibuatkan lagu Pongky Barata. Untuk itu sejak tahun 2007, Sophie mencoba membuat lagu untuk dirinya sendiri.

"Saya sudah membuat lagu untuk tiga  album, semua karya cipta saya sendiri. Kalau ada campur tangan suami, hal-hal yang menurut saya penting," cetus Sophie Navita,saat didaulat menemani Pungky Barata saat menjadi narasumber acara Cakap-Cakap yang dipandu pengamat musik senior Bens Leo Senin (11/1/2021)

Untuk membuktikan kalau karyanya original, maka ketika pembuatan lagu-lagunya tidak minta campur tangan sang suami.

"Paling Pongky ikutan, diluar teknis pembuatan lagu dan musik. Karena kalau sampai dia campur tangan, takut warnanya jadi Pongky. Bukan Sophie Navita," kata mantan Presenter televisi ini berseloroh.

Pemilik album Sophie ini mengaku setiap membuat lagu dimulai dari syairnya lebih dahulu

"Saya kalau menciptakan lagu dimulai dari ide dan syairnya dulu, setelah itu baru musiknya yang saya rangkai lewat piano," jelas Sophie.

Sophie selama bermusik sudah menciptakan tidak kurang 25 lagi dan ia bersama Pongky berencana membuat album box set.

"Tinggal pembuatan disgn covernya saja, doain tahun ini di release ya," kata Sophie Navita menutup perbincangan dengan Bens Leo

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kota Medan, Sumatera Utara – Holding BUMN Pangan ID FOOD terus menggenjot penyaluran bantuan pangan penanganan stunting tahap I tahun 2024 yang sudah mulai berjalan pada pertengahan Maret…

Mentan Amran Sulaiman

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:21 WIB

Mentan Amran Serahkan Total Alokasi Pupuk Subsidi 54 Triliun

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman secara simbolis menyerahkan alokasi penambahan pupuk subsidi untuk petani seluruh Indonesia sebesar Rp 28 triliun.

Petugas BNI memperlihatkan uang persediaan ke masyarakat

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:16 WIB

Penuhi Kebutuhan Ramadan dan Lebaran, BNI Sediakan Uang Tunai Rp26,6 Triliun

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkomitmen untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat dengan menyediakan dana tunai senilai Rp26,6 triliun selama Ramadan dan Hari Raya…

Ilustrasi tiket

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:49 WIB

Jangan Kelewatan, Ini 10 Tips Mendapatkan Tiket dan Voucher Belanja Online!

Berbelanja online telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, menawarkan kemudahan, variasi produk, dan tentu saja, kesempatan untuk menghemat uang melalui tiket dan voucher serta…

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…