Program AKSILERASI dari Ninja Xpress Ajak UKM Meretas New Normal

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 26 September 2020 - 14:00 WIB

Eric Saputra Country Head Ninja Xpress Indonesia (Foto Dok Industry.co.id)
Eric Saputra Country Head Ninja Xpress Indonesia (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Melihat situasi pandemi dan dalam rangka menghadapi kenormalan baru yang penuh ketidakpastian, Ninja Xpress terobsesi menjadi penggerak UKM negeri agar dapat memajukan ekonomi digital Indonesia, dengan meluncurkan program terbaru yang disebut AKSILERASI. Program ini bertujuan untuk mempercepat perkembangan kapasitas dan kapabilitas UKM agar dapat bersaing di pasar digital, menghadapi berbagai tantangan bisnis serta beradaptasi dengan dinamika pasar yang terus berubah sejak pandemi melanda.

“Untuk bertahan dalam badai bisnis akibat pandemi, UKM lokal memerlukan pendampingan atau mentorship yang intensif, agar siap sedia terjun ke pasar digital sesegera mungkin. Sebagai komitmen kami untuk UKM negeri, program AKSILERASI ini Ninja Xpress hadirkan sebagai life-changing experience bagi UKM agar dapat mengakselerasi kemampuan berbisnis secara online sesingkat, 3 bulan untuk siap beraksi,” ucap Ignatius Eric Saputra, Country Head Ninja Xpress.

Program AKSILERASI merupakan program khusus UKM dari Ninja Xpress yang didesain dalam bentuk rangkaian pelatihan bisnis secara komprehensif, mendalam, sistematis, terstruktur dan aplikatif secara online dan tanpa biaya.

Melalui rangkaian kelas online workshop dan daily coaching oleh mentor dari kalangan profesional, program AKSILERASI ini akan diikuti oleh 20 UKM dari berbagai industri mulai dari pakaian, kebutuhan anak, hingga perlengkapan rumah.

Pada program AKSILERASI batch I yang akan berjalan selama 3 Bulan dari 22 September - 22 Desember 2020, terdapat 12 materi pelatihan yang akan dibawakan oleh 10 mentor berpengalaman di bidangnya, seperti Yoris Sebastian (Ahli Bidang Komunikasi dan Kreatif), Ligwina Hananto (Ahli Finansial), Riel Tasmaya (Ahli Investasi), Ismail Fahmi (Ahli Market Intelligence), Ferry Fibriandani (Guru Pengembangan Pribadi), Yosef Adji Baskoro (Guru Pemasaran Digital), Fahd Pahdepie (Guru Menulis), Feli Zulhendri (Guru Audio Digital), Arih Budi Utomo (Guru Komunikasi Publik), dan Wendiyanto (Guru Naskah Digital).

Andi Djoewarsa, CMO Ninja Xpress menjelaskan, “Seluruh 20 UKM yang terpilih dari seluruh Indonesia telah melalui serangkaian proses kurasi yang dilakukan berdasarkan survey yang telah dilengkapi saat melakukan registrasi. Peserta dibagi dalam klasterisasi sesuai omset perusahaan per tahun, tingkat engagement rate media sosial, jumlah anggota tim/karyawan, dan kepercayaan diri peserta akan tumbuhnya usaha yang dilihat dari berbagai macam aspek”.

Sementaraitu Kementerian Koperasi dan UKM sangat mengapresiasi Ninja Xpress atas komitmennya dalam menghadirkan Program AKSILERASI. Salah satu tantangan yang dihadapi UKM saat ini adalah memastikan keberlanjutan mereka agar dapat bertahan dan berkompetisi di pasar lokal dan global. “Dengan adanya klasterisasi, program ini diharapkan akan lebih tepat sasaran karena dapat menyesuaikan kebutuhan yang berbeda-beda sesuai size bisnis masing-masing UKM,” tambah Luhur Pradjarto selaku Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga Kementerian Koperasi dan UKM.

Hasil akhir yang diharapkan pada Program AKSILERASI adalah setiap UKM akan naik “kelas” ke klaster selanjutnya. Ligwina Hananto, Ahli Finansial Co-founder QM Financial sekaligus mentor AKSILERASI, menambahkan, “Tantangan bisnis akibat pandemi telah menuntut UKM untuk tidak hanya beradaptasi, tetapi juga menjalankan manuver dalam strategi keuangan agar dapat bertahan dan selamat dari krisis. Program AKSILERASI ini akan menjadi wadah yang efektif bagi UKM lokal untuk memperoleh pendampingan ketat, di mana fokusnya bukan lagi pelatihan saja, melainkan dorongan agar UKM dapat langsung menjalankan aksi”.

Ada banyak fasilitas yang dapat dimanfaatkan oleh pelaku UKM di program AKSILERASI ini, salah satunya adalah kesempatan bagi UKM mendapatkan pembiayaan untuk program pemasaran yang secara langsung dapat meningkatkan penjualan. Elsa Miranti, salah satu pelaku UKM yang mengikuti program AKSILERASI mengatakan, “Sebagai owner dari UKM lokal Indonesia, Alana.idn, saya berharap dapat menjadi UKM yang ‘naik kelas’ sehingga memiliki kemampuan yang cukup dalam mendatangkan investor bisnis terutama untuk dapat bertahan di tengah pandemi sekarang ini”.

“Kami berharap agar UKM lokal bisa naik kelas, semakin melek teknologi, sehingga bisa menjangkau pasar investasi yang lebih luas lagi. Melalui Program AKSELERASI ini kami berharap dapat membuka akses permodalan bagi UKM yang sedang membutuhkan suntikan dana dalam menghadapi pandemi,” tambah Nanang Eko Indarto selaku Kepala Sub Direktorat Kemitraan Usaha, Direktorat Pemberdayaan Usaha, BKPM.

Ninja Xpress sebagai Mitra UKM dengan obsesi yang besar berharap dapat tumbuh bersama UKM. Hal ini dibuktikan melalui beberapa program inovasi dan kolaborasi yang dihadirkan Ninja Xpress untuk UKM. Selain Program AKSILERASI, Ninja Xpress juga telah melakukan beberapa program pemberdayaan UKM lainnya melalui Ninja Academy dan Lokalisme yang ada di bawah kampanye #ObsesiUntukNegeri. Dari kampanye #ObsesiUntukNegeri ini, Ninja Xpress baru saja meraih penghargaan OMNI CHANNEL AWARD dalam kategori “Bangun Omnichannel untuk Semua Segmen”.

“Kami melihat para pelaku UKM sebagai mitra untuk tumbuh. Sehingga, berbagai strategi omnichannel yang kami lakukan berorientasi pada perkembangan bisnis UKM.” tutup Ignatius Eric Saputra, Country Head Ninja Xpress.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Solo Menari

Kamis, 25 April 2024 - 12:01 WIB

Kembali Hadir, Solo Menari 2024 Bakal Digelar di Tiga Situs Ruang Publik

Perhelatan seni dan budaya, Solo Menari 2024, kembali akan digelar pada 29 April 2024 mendatang. Ajang Seni Tari anak bangsa ini terlahir dari semangat untuk melestarikan seni tari dan budaya…

Produk Amaterasun

Kamis, 25 April 2024 - 11:52 WIB

Amaterasun Hadirkan 100% Physical Sunscreen yang 'Almost No Whitecast'

Amaterasun, brand  kecantikan lokal yang dikenal sebagai “SPF Spesialist” dengan Intelligent DNA Guardian Technology™, yang dapat melindungi kulit hingga level DNA pertama di Indonesia…

Ilustrasi aset kripto

Kamis, 25 April 2024 - 11:51 WIB

Sah! fanC, Token untuk Konten Kreator Resmi Diperdagangkan di Indonesia

Aset kripto baru, Token fanC akan resmi diperdagangkan di Indonesia. Token ini mengadopsi teknologi blockchain yang mengembangkan teknologi internet terkini untuk pembuat konten, seperti NFT,…

Direktur Utama BRI Sunarso

Kamis, 25 April 2024 - 11:47 WIB

BRI Bukukan Laba Rp15,98 Triliun di Triwulan I 2024

Di tengah dinamika kondisi ekonomi dan geopolitik global yang penuh dengan tantangan, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mampu membukukan pertumbuhan laba yang positif, dimana hingga akhir…

Presiden Direktur Dharma Polimetal, Irianto Santoso

Kamis, 25 April 2024 - 11:26 WIB

Konsisten Bagikan Dividen, DRMA Incar Pertumbuhan Dobel Digit di 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.