Danrem Merauke Gunakan Panser Anoa Kunjungi Mapolres Timika

Oleh : Herry Barus | Jumat, 03 Juli 2020 - 05:00 WIB

Danrem Merauke Gunakan Panser Anoa Kunjungi Mapolres Timika
Danrem Merauke Gunakan Panser Anoa Kunjungi Mapolres Timika

INDUSTRY.co.id - Merauke-Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap (Danrem 174/ATW) Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko menggunakan Panser Anoa milik Detasemen Kavaleri 3/Serigala Ceta dalam rangka menghadiri HUT Bhayangkara ke-74 pada 1 Juli 2020.

Danrem 174/ATW Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko bertolak menuju Polres Mimika dari Makodim menggunakan Panser Anoa dengan membawa kue ulang tahun menuju Polres Mimika, Rabu (1/7/2020).

Setibanya di Polres Mimika, Brigjen TNI Bangun Nawoko keluar bersama beberapa anggota TNI untuk memberikan selamat, dimana salah satu prajurit terlihat membawa kue ulang tahun.

Kedatangan Brigjen TNI Bangun Nawoko beserta rombongan disambut oleh Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adhinata, S.I.K. Selanjutnya, kue ulang tahun tersebut diserahkan kepada Kapolres Mimika.

Danrem 174/ATW Merauke menyampaikan selamat Hari Bhayangkara ke-74 dengan menyanyikan lagu selamat ulang tahun kepada segenap personel Polri yang berada di Mimika. “Semoga solidaritas TNI-Polri semakin solid dan kompak,” katanya.

Di tempat yang sama, Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adinata mengucapkan terima kasih kepada Danrem 174 Merauke atas kedatangan dan kejutannya. Kapolres juga menyampaikan bahwa sinergitas antara TNI-Polri sangat terjaga dengan baik.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…

Pelatihan pengolahan sampah ke Pesantren

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:14 WIB

Kolaborasi CCEP Indonesia dengan Lima Belas Pesantren di Indonesia

Dalam rangka memperkuat komitmen sosial dan lingkungan di bulan Ramadan, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) menggelar serangkaian kegiatan bersama lima belas pesantren…