Pasangan Jokowi-Maruf Unggul Pemilih Dengarkan Imbauan Tiga Ulama

Oleh : Herry Barus | Kamis, 15 November 2018 - 04:42 WIB

Presiden Jokowi dan KH Maruf Amin (Foto Dok Industry.co.id)
Presiden Jokowi dan KH Maruf Amin (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyebutkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin unggul di pemilih yang mendengarkan imbauan tiga ulama yaitu Ustadz Arifin Ilham, Ustadz Yusuf Mansur, dan Ustadz Abdullah Gymnastiar.

"Kalau kita lihat, mereka yang dengarkan imbauan dua ulama yaitu Ustadz Abdul Somad dan Habib Riezieq Shihab adalah orang yang cenderung memilih Prabowo-Sandi. Dan masyarakat yang dengarkan imbauan Ustadz Arifin Ilham, Ustadz Yusuf Mansur, dan Ustadz Abdullah Gymnastiar cenderung memilih Jokowi-Ma'ruf," kata Peneliti LSI Denny JA, Ikrama Masloman dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (14/11/2018)

Kelima ulama yang dianggap masyarakat paling berpengaruh berdasarkan survei LSI Denny JA adalah Ustadz Abdul Somad, Ustadz Arifin Ilham, Ustadz Yusuf Mansur, Ustadz Abdullah Gymnastiar, dan Habib Riezieq Shihab.

Ada tiga syarat utama kriteria ulama berpengaruh versi LSI Denny JA yaitu tingkat pengenalan diatas 40 persen, tingkat kesukaan diatas 50 persen, dan kemampuan mempengaruhi diatas 15 persen.

Ikrama menjelaskan polarisasi pemilih pasangan capres-cawapres  yang mendengarkan imbauan ulama, sudah lama terjadi.

Dia mengatakan Ustadz Arifin Ilham yang selama ini diasosiasikan mendukung Prabowo-Sandi, namun dalam survei LSI Denny JA menunjukkan masyarakat yang mendengar imbauannya adalah pemilih Jokowi-Ma'ruf sebesar 48,7 persen dan pemilih Prabowo-Sandi 45,7 persen. Imbauan Ustadz Yusuf Mansur yang didengar pemilih Jokowi-Ma'ruf sebesar 49 persen dan pendukung Prabowo-Sandi 44,4 persen.

Imbauan Aa Gym yang didengar pemilih Jokowi-Ma'ruf sebesar 49,2 persen dan pemilih Prabowo-Sandi 46,2 persen.

"Responden yang mendengar imbauan UAS dan Habib Riezieq meskipun mayoritas pendukung Prabowo-Sandi namun angkanya tidak bulat," ujarnya.

Ikrama menjelaskan sebanyak 54,3 persen responden yang mendengarkan imbauan UAS adalah pemilih Prabowo-Sandi dan 38,6 persen pendukung Jokowi-Ma'ruf.

Ikrama mengatakan sebanyak 63 persen responden yang mendengarkan imbauan Habib Riezieq adalah pemilih Prabowo-Sandi dan 31,5 persen pendukung Jokowi-Ma'ruf.

"Angka yang mendukung Prabowo-Sandi bulat namun tidak signifikan," katanya.

Survei LSI Denny JA tersebut dilakukan sejak 10-18 Oktober 2018 melibatkan 1200 responden dengan "margin of error" kurang lebih 2,8 persen.

Wawancara survei dilakukan dengan tatap muka menggunakan kuesioner terhadap responden yang terpilih melalui metode "multistage random sampling".

Selain menggunakan metode kuantitatif, survei tersebut dilengkapi dengan riset kualitatif melalui metode "forum group disccusion", analisis media dan wawancara mendalam dengan biaya survei secara mandiri.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Diskusi bertajuk Tuntutan Implementasi Bisnis Properti & Pembiayaan Hijau (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 19:33 WIB

Kian Prospektif, Stakeholder Harap Insentif Properti Hijau

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya mendorong konsep bisnis berkelanjutan di sektor properti termasuk sektor pembiayaannya.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…