PT Honay Ajkwa Lorentz dan PT TMP Akan Bangun Pabrik Keramik Berbahan Tailing dari Freeport di Timika

Oleh : Hariyanto | Selasa, 07 Januari 2025 - 14:52 WIB

Kerjasama PT Honay Ajkwa Lorentz dengan PT Tambang Mineral Papua (TMP)
Kerjasama PT Honay Ajkwa Lorentz dengan PT Tambang Mineral Papua (TMP)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Honay Ajkwa Lorentz bekerjasama dengan PT Tambang Mineral Papua (TMP) berencana membangun pabrik keramik dan semen berbahan baku utama tailing dari PT Freeport Indonesia dengan nilai investasi sekitar Rp 3,1 triliun dengan menerapkan sistem kerjasama bagi hasil. 

“Pengelolaan tailing kami lakukan secara serius, dan ini merupakan salah satu cara kami, dalam mendukung peraturan pemerintah Indonesia dalam pelestarian lingkungan, pengelolaan yang kami lakukan meliputi kegiatan menghasilkan, mengangkut, mengedarkan, menyimpan, menggunakan dan membuang.” kata Fenty Widiyawati, Direktur, PT Honay Ajkwa Lorentz yang dikutip INDUSTRY.co.id, Selasa (7/1/2025). 

Di awal bulan Februari PT Honay Ajkwa Lorentz bersama TMP dan pemangku adat Panius Kogoya akan melakukan Groundbreaking dan upacara adat Bakar Batu. Sebelum pelaksanaan groundbreaking akan ada rangkaian agenda lainnya seperti di tanggal 6 Januari – 8 Januari 2025 akan diadakan rapat kerja investasi yang akan dilakukan di Surabaya.

Selanjutnya akan diadakan proses rekrutmen tenaga kerja dengan komposisi 80% orang asli Papua (OAP) dan 20% bukan asli Papua. Di tanggal 10 Januari 2025 akan dilakukan perapihan  di area pabrik disertai doa bersama dari perwakilan kepala suku besar dari 10 Kabupaten yang berada di Timika saat ini yang akan dibuka oleh Bapak Panius Kogoya, 

Kemudian di tanggal 20 Januari 2025 akan ada pelantikan dan pengembangan manajemen dari Surabaya, di hari dan tanggal yang sama akan diadakan seminar pada pukul 13.00 – 17.30 yang akan dibuka oleh Bapak S.M Albert, Direktur Tenaga kerja dan pemasaran, PT TMP dan Bapak Hamdani, General Manager, PT Honay Ajkwa Lorents.

Pabrik keramik dan pabrik semen ini berlokasi di Jl. Nabire Mil 32, Samping Mayon 754 Timika, Papua Tengah sangat dekat dengan pusat kota, dan berdiri di atas lahan seluas 9 hektar di tahap pertama. Pembangunan pabrik akan menyerap 500 – 900 lapangan pekerjaan.  

Proses rekrutmen tenaga kerja memperbolehkan orang asli papua yang masih usia produktif namun belum atau tidak memiliki ijazah formal, kemudian perusahaan akan memberikan pelatihan kepada seluruh pegawai yang telah diterima. 

Pelatihan yang akan diberikan seperti pelatihan bahasa inggris, kelistrikan, mekanik dan lain – lain.  Proses pembangunan ini ditargetkan akan selesai di tahun 2026, di awal produksi tahap pertama pabrik ditargetkan akan memproduksi 21 juta ton semen. 

“Sebelum pembangunan pabrik ini kami juga sudah mempersiapkan pembangunan infrastruktur yang dapat menunjung kebutuhan operasional pabrik ini dan kami mengundang para investor untuk bergabung bersama kami, dan kami yakin dengan adanya pabrik semen dan keramik di Papua dapat menekan harga semen di Papua.” tutup Fenty

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gedung BNI

Jumat, 07 Februari 2025 - 12:15 WIB

Perkuat ESG, BNI Pacu Pertumbuhan Pembiayaan Berkelanjutan

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat komitmennya dalam menyalurkan pembiayaan di sektor hijau atau green banking sebagai wujud dukungan terhadap pembiayaan berbasis…

Ki-Ka: Andrew Arristianto - Chief Strategy Officer PT Bluebird Tbk, Angga Adhitya Fritz Aradhana - SVP of Business Growth & Partnership Rekosistem, Andre Djokosoetono - Direktur Utama PT Blue Bird Tbk

Jumat, 07 Februari 2025 - 10:45 WIB

Perkuat Inisiatif Berkelanjutan, Bluebird Targetkan Tambah 1.000 EV di Tahun Ini

Bluebird hingga 2024 telah berhasil mengurangi lebih dari 196.000 ton emisi karbon, dan sebagai #PeloporKenyamananPionirKeberlanjutan Bluebird targetkan penambahan sebanyak 1.000 kendaraan listrik…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 07 Februari 2025 - 10:42 WIB

Kinerja Industri Manufaktur Terus Bertumbuh, Menperin Agus: Terbukti Jadi Tulang Punggung Perekonomian Nasional

Industri pengolahan nonmigas mencatatkan pertumbuhan sebesar 4,75 persen sepanjang tahun 2024. Capaian ini naik dibandingkan tahun 2023 yang tumbuh sebesar 4,69 persen. Sektor manufaktur juga…

Wamenekraf Irene siap memperkuat ekosistem kreatif di Masjid Istiqlal lewat kolaborasi dengan para konten kreator dan komunitas ekonomi kreatif secara berkala agar memperkuat Masjid Istiqlal sebagai tujuan utama destinasi wisata religi.

Jumat, 07 Februari 2025 - 10:24 WIB

Dengan Sentuhan Kreativitas, Wamenekraf Irene Yakin Masjid Istiqlal Berpotensi Sebagai Destinasi Wisata Religi

Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Wamenekraf/Wakabekraf), Irene Umar berencana menghadirkan konten kreator dan komunitas ekonomi kreatif untuk menggali potensi…

Dok. PT Tectona Mitra Utama (TMU)

Jumat, 07 Februari 2025 - 10:16 WIB

Enam Tahun Hadir di Indonesia, TMU Perkuat Komitmen Industri Berkelanjutan Lewat Solusi EPC Inovatif dan Ekspansi Bisnis

Dalam enam tahun perjalanan usahanya, TMU telah berhasil mengimplementasikan inovasi yang mendalam dalam solusi EPC, memperkuat posisinya di sektor pertambangan, minyak dan gas, dan manufaktur.