Citi Indonesia Rampungkan Kesepakatan Fasilitas Kredit Sindikasi Bergulir untuk Charoen Pokphand
Oleh : Hariyanto | Jumat, 24 Mei 2024 - 15:18 WIB

PT Charoen Pokphand Indonesia
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Citibank Indonesia (Citi Indonesia), bertindak sebagai Bank Koordinator Tunggal, telah sukses menyelesaikan kesepakatan fasilitas kredit sindikasi bergulir (syndicated revolving credit facilities) senilai total US$200 juta dan Rp7,5 triliun untuk PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN).
Sindikasi ini mengalami kelebihan permintaan (oversubscribed) dan CPIN mengalami peningkatan nilai kesepakatan. Transaksi ini menjadi kesepakatan CPIN yang ke-9 di pasar kredit sindikasi, dan Citi bangga melanjutkan perannya sebagai Bank Koordinator Tunggal.
“Kami percaya bahwa kekuatan finansial kami dapat membantu Charoen Pokphand Indonesia untuk mencapai tujuan mereka menjadi perusahaan peternakan ayam terpadu dan terdepan di Indonesia,” ungkap Batara Sianturi, CEO Citi Indonesia.
Kelanjutan kerjasama ini mencerminkan semakin besarnya kepercayaan CPIN kepada Citi Indonesia, serta komitmen bank untuk mendukung pertumbuhan bisnis CPIN.
“Kami senang dapat kembali bermitra dengan Citi Indonesia dalam meluncurkan kesepakatan kami yang ke-9 di pasar kredit sindikasi. Transaksi ini menandai tonggak penting bagi perusahaan kami, dan kami senang melihat dukungan kuat dari mitra perbankan kami,” kata Thomas Effendy, Presiden Direktur PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk.
Baca Juga
IIF Danai Pembangunan PLTMH 11MW di Sumatera Utara Senilai USD 12,2…
RupiahCepat Rayakan 7 Tahun, Dorong Keuangan Digital yang Aman dan…
Jelang Mudik Lebaran, Pegadaian Hadirkan Gadai Bebas Bunga Untuk…
Komitmen LPEI Perkuat Tata Kelola dan Anti Gratifikasi untuk Dorong…
THR Cair, Bagaimana Mengukur Prioritas Kebutuhan vs Keinginan?
Industri Hari Ini

Senin, 24 Maret 2025 - 06:00 WIB
Kemenperin Perkuat Branding IKM Kosmetik dan Obat Tradisional Lokal
Industri kosmetik dan obat tradisional di Indonesia semakin menunjukkan pertumbuhan yang pesat dalam beberapa tahun terakhir. Potensi industri kosmetik dan obat tradisional lokal memiliki ciri…

Senin, 24 Maret 2025 - 05:53 WIB
Terdepan Dukung UMKM, BRI Raih Penghargaan Internasional Best SME Bank in Indonesia
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) kembali menegaskan posisinya sebagai pemimpin dalam layanan perbankan bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia. Terbaru, perseroan…

Senin, 24 Maret 2025 - 05:44 WIB
STAR4Hire Luncurkan DreamLeap Program, Solusi Terobosan Karier Global Menuju Amerika Serikat dan Negara Maju
Jakarta– STAR4Hire, ekosistem percepatan karier global yang berbasis di Indonesia, secara resmi meluncurkan DreamLeap Program, sebuah terobosan strategis dalam dunia pendidikan dan penempatan…

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:55 WIB
Operasional Terbatas BNI di Libur Nyepi dan Hari Raya Idul Fitri 2025
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menerapkan layanan operasional terbatas pada libur Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1947 dan Idul Fitri 1446 Hijriyah.

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:00 WIB
Mie Sedaap Rayakan Kebersamaan Ramadan dengan Buka Bareng The Changcuters
BuBaRan - Buka Bareng Ramadan bersama Mie Sedaap & The Changcuters menghadirkan pengalaman penuh makna melalui hiburan, kuliner, dan kebersamaan bagi audiensnya.
Komentar Berita