Meningkat 45%, Astragraphia Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp141 Miliar

Oleh : Hariyanto | Rabu, 24 April 2024 - 11:19 WIB

RUPST Astragraphia 2024
RUPST Astragraphia 2024

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang dilaksanakan pada Selasa (23/4/2024) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 45% dari total laba bersih tahun buku 2023. 

Masing-masing pemegang saham Astragraphia akan mendapatkan total dividen sebesar Rp47,- (empat puluh tujuh rupiah) per lembar saham, di mana dividen interim sebesar Rp13,- (tiga belas rupiah) per lembar saham sudah dibayarkan pada tanggal 24 Oktober 2023, dan sisanya sebesar Rp34,- (tiga puluh empat rupiah) per lembar saham akan dibayarkan selambat-lambatnya pada tanggal 22 Mei 2024.

Presiden Direktur PT Astra Graphia Tbk, Hendrix Pramana mengatakan, sepanjang tahun 2023, Astragraphia berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp141 miliar atau tumbuh sebesar 45% dibandingkan tahun 2022, dengan pendapatan bersih sebesar Rp2.969 miliar. 

"Pendapatan pada unit usaha Solusi Dokumen meningkat sebesar 7% akibat dari adanya peningkatan volume penjualan mesin pada sektor graphic art dan sektor perkantoran," kata Hendrix di Jakarta, Selasa (23/4/2024). 

Lalu, lanjut Hendrix, Astragraphia juga mencatat pendapatan pada unit usaha Solusi Teknologi Informasi meningkat 16% sebagai hasil dari realisasi peluang bisnis di area IT Trading dan IT Services. 

"Melalui unit usaha Solusi Dokumen, Astragraphia secara konsisten mampu mempertahankan posisi pemimpin pasar untuk segmen multifungsi berwarna A3 dan printer produksi di Indonesia. Astragraphia terus melakukan inovasi dan digitalisasi di dalam setiap lini bisnis untuk membangun bisnis yang kuat dan berkelanjutan," ungkap Hendrix.

Selain menetapkan pembagian dividen, RUPST mengangkat kembali anggota Dewan Komisaris dan Direksi Astragraphia, sehingga berdasarkan keputusan RUPST tersebut, susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Astragraphia adalah sebagai berikut:

Presiden Komisaris : Santosa

Komisaris : Gunawan Geniusahardja

Komisaris Independen : Arya N. Soemali

Komisaris Independen : Sidharta Utama

Presiden Direktur : Hendrix Pramana

Direktur : King Iriawan Sutanto

Direktur : Widi Triwibowo

Direktur : Trivena Nalsalita

"Astragraphia berkomitmen untuk memberikan solusi-solusi yang inovatif serta menjadi perusahaan yang lebih tangguh dan berkelanjutan dalam layanan printing solution, technology, dan digital transformation," ujar Hendrix. 

Astragraphia optimis akan kelangsungan usaha dengan mempertahankan bisnis inti melalui penguatan portofolio solusi dokumen dan IT Services serta mengembangkan inisiatif-inisiatif baru untuk mendorong pertumbuhan bisnis. 

"Astragraphia juga terus berupaya menjalankan operational excellence dalam setiap proses di seluruh lini bisnis serta secara konsisten menjalankan kontribusi sosial di pilar kesehatan, pendidikan, lingkungan, dan kewirausahaan," pungkas Hendrix. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen IKMA bersama Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) menggelar “Bimbingan Teknis Pewarnaan Alam IKM Tenun di Kalimantan Timur” yang dilaksanakan di Kabupaten Penajam Paser Utara pada tanggal 18 hingga 21 Maret 2025.

Jumat, 21 Maret 2025 - 07:00 WIB

Kemenperin-Dekranas Bimbing IKM Tenun Gunakan Pewarna Alam

Kementerian Perindustrian semakin gencar meningkatkan daya saing industri kecil dan menengah (IKM) dalam negeri, termasuk pada pelaku IKM wastra atau kain tradisional. Upaya peningkatan daya…

Silaturahmi Nasional Kawasan Industri 2025.

Jumat, 21 Maret 2025 - 06:00 WIB

Kemenperin: Daya Saing Kawasan Industri Pacu Target Ekonomi 8 Persen

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKI) menggelar Silaturahmi Nasional Kawasan Industri 2025. Mengusung tema “Peningkatan Daya Saing Kawasan…

Pameran Foto "The Beauty of Indonesia" di Ankara Peringati 75 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Turki

Jumat, 21 Maret 2025 - 05:03 WIB

Pameran Foto 'The Beauty of Indonesia' di Ankara Peringati 75 Tahun Indonesia-Turki

Pameran Foto “The Beauty of Indonesia” terlaksana melalui kolaborasi antara Federasi Perkumpulan Senifoto Indonesia (FPSI), Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI Jogja), Federasi Seni…

Bertemu Utusan Khusus Palestina, Menlu Sugiono Tegaskan Komitmen Indonesia untuk Palestina

Jumat, 21 Maret 2025 - 02:56 WIB

Komitmen Indonesia di Garis Depan Mendukung Palestina

Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Sugiono, menerima kunjungan Utusan Khusus Presiden Palestina Mahmoud Al-Habbash di Jakarta pada 17 Maret 2025. Pertemuan membahas perkembangan terkini…

Kemlu Pulangkan 554 WNI Terduga Korban TPPO Online Scam dari Myanmar

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:10 WIB

554 WNI Terduga Korban TPPO Online Scam dari Myanmar Berhasil Dipulangkan ke Indonesia

Setelah upaya yang tidak mudah untuk melewati wilayah konflik dan menyeberangi batas Myanmar - Thailand, Tim Pelindungan WNI Kementerian Luar Negeri, dibantu oleh KBRI Yangon dan KBRI Bangkok…