Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

IFG Life
IFG Life

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric) dalam memberikan pelayanannya.

Perusahaan yang merupakan anggota dari BUMN holding asuransi, penjaminan, dan investasi, Indonesia Financial Group (IFG) ini juga menegaskan komitmen untuk terus berkontribusi mendorong tingkat literasi dan inklusi asuransi di tengah masyarakat Indonesia.

Hal itu diwujudkan secara komprehensif mulai dari kemudahan akses pembelian polis, konsultasi, hingga pembayaran klaim yang kian ramah konsumen dengan pemanfaatan teknologi. Edukasi juga terus dilakukan IFG Life untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya asuransi.

Hal itu dikemukakan oleh Direktur Bisnis Individu IFG Life Fabiola Noralita dalam keterangan resminya menyambut Hari Konsumen Nasional. Sebagai informasi, Hari Konsumen Nasional jatuh setiap tanggal 20 April mengikuti hari lahirnya UU tentang Perlindungan Konsumen. Hari Konsumen Nasional menitikberatkan pada upaya perlindungan dan meningkatkan kecerdasan konsumen.

Fabiola menyebutkan, konsumen merupakan prioritas utama IFG Life. Pihaknya ingin konsumen tidak hanya dapat membeli polis dan mendapatkan pelayanan dengan lebih mudah, tetapi juga betul-betul memahami tentang kebutuhan dan produk-produk asuransi yang dibelinya.

“Menyambut Hari Konsumen Nasional ini, menjadi momen bagi IFG Life untuk memperkuat komitmen bagi para konsumen. Konsumen yang terlindung keuangannya dan semakin paham akan pentingnya proteksi merupakan tujuan dan harapan kami untuk industri asuransi di Indonesia,” ujarnya dalam keterangan resmi. Sabtu (20/4/2024)

IFG Life, lanjutnya, memiliki sejumlah produk asuransi yang ramah konsumen. Artinya, produk  tersebut dapat dibeli dengan mudah, dimengerti, juga dapat disesuaikan dengan berbagai kebutuhan konsumen. Bagi individu dan keluarga, misalnya, ada produk IFG LifeSERIES yang terdiri dari IFG LifeSAVER yang memberikan perlindungan atas aktivitas harian, IFG LifeCHANCE sebagai proteksi finansial saat terdiagnosis penyakit kritis, dan IFG LifeCOVER yang memberikan santunan tutup usia agar masa depan keluarga tercinta tetap terjaga.

Hingga 30 April nanti, IFG Life menghadirkan promo menarik bagi 500 pembeli IFG LifeSAVER dan IFG LifeCOVER berupa cashback sebesar Rp15.000 untuk pembelian polis asuransi dengan premi minimal Rp49.000. Produk-produk ini dapat dicek dan dibeli lewat aplikasi Life by IFG, situs web life.id, atau tenaga pemasar IFG Life di seluruh Indonesia

“Khusus nasabah Bank BTN, tersedia juga produk MIFG My Managed Care, produk baru kami untuk membantu memproteksi kesehatan nasabah dengan kenyamanan VIP dan pelayanan kesehatan yang komprehensif,” katanya.

IFG Life juga menghadirkan produk perlindungan bagi karyawan dan peserta yang mencakup produk asuransi jiwa, asuransi kesehatan dan penyakit kritis, kecelakaan diri karyawan, dan manfaat purna karya.

Untuk semakin memudahkan para konsumen dalam memenuhi kebutuhan proteksi dan layanan di IFG Life, perusahaan melakukan pemanfaatan teknologi serta media sosial untuk membantu meningkatkan pemahaman konsumen tentang perasuransian, memberikan informasi terkait dengan asuransi, produk-produk asuransi, hingga tata cara berasuransi, khususnya cara mengajukan klaim.

“Kami merancang produk asuransi yang memang mudah dipahami polisnya dan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Dukungan teknologi yang terus diperkuat pun semakin mempermudah konsumen dalam mengakses apa yang mereka butuhkan, seperti melakukan pembelian polis hingga memantau progress pengajuan klaim oleh perusahaaan. Namun, masih banyak juga konsumen yang belum mengetahui cara mengajukan klaim asuransi. Maka kami berkewajiban memberikan informasi tentang itu dengan lebih luas, sehingga pemegang polis atau tertanggung dapat mengerti cara mendapatkan hak-haknya. Itu bagian dari tanggung jawab kami dalam memberikan perlindungan kepada konsumen melalui edukasi dan literasi,” ujarnya.

Fabiola pun berharap, ke depannya IFG Life dapat semakin berkontribusi dalam mewujudkan industri asuransi yang baik dengan konsumen yang semakin cerdas dan terlindung keuangannya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

ACC borong 5 penghargaan Employee Experience Awards 2025.

Sabtu, 26 April 2025 - 21:23 WIB

ACC Cetak Prestasi di Sumber Daya Manusia, Borong 5 Penghargaan Employee Experience Awards 2025

Astra Credit Companies (ACC) meraih 5 penghargaan bergengsi di Employee Experience Awards 2025 berkat komitmennya dalam transformasi digital, pengembangan SDM, dan strategi suksesi kepemimpinan.

T Merck Sharp & Dohme Indonesia (MSD Indonesia) meluncurkan forum kolaboratif perdana bertajuk IVAXCON 2025 (Indonesian Vaccine Convention).

Sabtu, 26 April 2025 - 19:52 WIB

IVAXCON 2025 Jadi Langkah Nyata MSD Indonesia Dukung Vaksinasi Nasional di Pekan Imunisasi Dunia 2025

T Merck Sharp & Dohme Indonesia (MSD Indonesia) menegaskan komitmennya memperkuat edukasi seputar pentingnya vaksinasi nasional dengan meluncurkan forum kolaboratif perdana bertajuk IVAXCON…

Vaseline 'Gluta-Hya Beauty Clinic Powered by SKIN+

Sabtu, 26 April 2025 - 19:39 WIB

Vaseline dan SKIN+ Clinic Hadirkan “Gluta-Hya Beauty Clinic” untuk Kulit Tubuh Glowing Maksimal

Vaseline berkiolaborasi dengan SKIN+ Clinic mempersembahkan acara “Gluta-Hya Beauty Clinic” di Atrium Mall Kota Kasablanka, 25 – 27 April 2025.

Caption: Wanenekraf menghadiri sekaligus menjadi saksi kick off program Shehack 2025 yang bertujuan untuk memberdayakan perempuan melalui inovasi dan teknologi yang di selenggarakan di Gedung Indosat Marvelous Xperience Center, Jakarta, Jumat (25/04/25).

Sabtu, 26 April 2025 - 16:49 WIB

Wamenekraf Irene Apresiasi Shehacks 2025: Upaya Kolaboratif Pemberdayaan Perempuan melalui Inovasi dan Teknologi

Shehacks 2025 merupakan program unggulan Indosat Ooredoo Hutchison yang bertujuan memberdayakan perempuan melalui inovasi dan teknologi. Program ini mengangkat tema "Akselerasi Perempuan: Mendorong…

Peluncuran resmi Ultherapy PRIME oleh Merz Aesthetics.

Sabtu, 26 April 2025 - 16:05 WIB

Ultherapy PRIME Solusi Perawatan Kulit Non Invasif Lebih Personal dan Tahan Lama, Resmi Hadir di Indonesia,

Ultherapy PRIME kini menggabungkan ultrasound canggih dengan visualisasi real-time, menargetkan lapisan kulit kaya kolagen dan elastin untuk hasil yang lebih alami dan efektif.