Perpusnas Mohon Maaf Atas Kehilangan Barang di Loker Perpusnas Jl Medan Merdeka Selatan

Oleh : Nina Karlita | Rabu, 17 April 2024 - 22:20 WIB

Loker Perpusnas Jl Medan Merdeka Selatan Jakarta
Loker Perpusnas Jl Medan Merdeka Selatan Jakarta

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Perpustakaan Nasional (Perpusnas) merespon cepat keluhan masyarakat terkait kehilangan barang di gedung Perpusnas Jalan Medan Merdeka Selatan No. 11, Jakarta Pusat.

Pengguna X akun @auvaerren mengaku kehilangan barang yang dititipkan di loker Perpusnas pada 16 April 2024. Atas kehilangan tersebut, Kepala Biro Hukum, Organisasi, Kerja Sama dan Humas Perpusnas Sri Marganingsih menyampaikan permohonan maafnya. 

"Sehubungan dengan unggahan akun @auvaerren terkait kasus kehilangan barang di Perpusnas Jalan Medan Merdeka Selatan nomor 11 Jakarta Pusat tanggal 16 April 2024, kami sampaikan permohonan maaf dan turut prihatin atas kerugian yang dialami," kata Sri dalam rilis yang diterima Nyata (17/04/2024).

Gedung Fasilitas Layanan Perpusnas adalah ruang publik yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat. Untuk kenyamanan dan keamanan pengunjung, disediakan fasilitas berupa loker penitipan barang yang dijaga oleh petugas keamanan dan diawasi dengan kamera CCTV.

"Kami senantiasa mengimbau kepada pemustaka baik secara langsung maupun melalui pengeras suara untuk selalu membawa ponsel, laptop, dompet serta barang berharga lainnya dan tidak meninggalkannya di dalam loker," kata Sri.

Sebagai informasi pada tahun 2023, Perpusnas telah mengganti kunci seluruh loker untuk meningkatkan keamanan pemustaka. Adapun kasus kehilangan yang dialami pemustaka, merupakan kejadian yang tidak diharapkan dan menjadi pembelajaran bagi semua pihak.

Dalam upaya mengantisipasi agar kejadian serupa tidak terulang, Perpusnas berkomitmen untuk memperbaiki mekanisme penggunaan loker dan memperketat pengamanan. Pemustaka juga dapat melaporkan segala bentuk pengaduan kepada petugas yang berada di lingkungan Perpusnas.

Perpusnas mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengguna fasilitas layanan atas perhatian, kritik, dan saran yang diberikan kepada kami. 

"Kenyamanan dan kepuasan seluruh pemustaka tetap selalu menjadi prioritas utama kami.
Salam literasi," tutup Sri.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Solo Menari 2024

Selasa, 30 April 2024 - 16:33 WIB

Solo Menari 2024, Suguhkan Pesta Seni Budaya dan Tari Kolosal yang Indah

Masyarakat Kota Solo terlihat antusias dan semangat menghadiri even Solo Menari di Kota Solo, Jawa Tengah yang digelar di Taman Sriwedari Senin (29/04/2024). Bahkan kemeriahan ajang Solo Menari…

Gedung Bank Mandiri Pusat

Selasa, 30 April 2024 - 15:47 WIB

Bank Mandiri Catat Realisasi Kredit Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

Bank Mandiri berhasil membuktikan ketahanan dan adaptabilitasnya dalam kondisi pasar yang volatil di tengah ketidakpastian ekonomi dan keuangan global. Hal ini tercermin dari kemampuan Bank…

Tingkatkan Layanan Bedah Kardiologi dan Bedah Orthopedi, Siloam Hospitals Grup Adakan Simposium

Selasa, 30 April 2024 - 15:30 WIB

Tingkatkan Layanan Bedah Kardiologi dan Bedah Orthopedi, Siloam Hospitals Grup Adakan Simposium

Siloam Hospitals Grup mengadakan Simposium bertajuk 'Progressive Updates in Cardiology and Orthopedics', di kota Balikpapan, Sabtu (27/04/2024). Pada kegiatan Simposium, disampaikan secara terkini…

HUT ke-43 Damai Putra Group Sebuah Perjalanan untuk Terus Bertumbuh, Berkontribusi, dan Mencapai Masa Depan Bersama

Selasa, 30 April 2024 - 15:26 WIB

43 Tahun Perjalanan Damai Putra Group, Terus Bertumbuh, Berkontribusi dan Mencapai Masa Depan Bersama

Jakarta-Memasuki usia yang ke-43 tahun, PT. Damai Putra Group tidak hanya merayakan pencapaian dan pertumbuhan yang positif, namun juga diikuti dengan komitmen terbaiknya dengan terus memberikan…

Jelang KTT WWF, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto Siapkan Rencana Pengamanan Terpadu

Selasa, 30 April 2024 - 15:21 WIB

Jelang KTT WWF, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto Siapkan Rencana Pengamanan Terpadu

Berkaca dari kesuksesan Konferensi Tingkat Tinggi Archipelagic and Island States (KTT AIS), tahun 2024 ini Indonesia kembali dipercaya sebagai tuan rumah perhelatan Internasional Konferensi…