Jotun dan Kementerian PUPR Gelar Sayembara Desain Rusun Perkotaan

Oleh : Nina Karlita | Senin, 04 Maret 2024 - 21:54 WIB

Mengatasi Backlog Perumahan, JOTUN dan Kementerian PUPR Selenggarakan Sayembara Desain Rusun Perkotaan
Mengatasi Backlog Perumahan, JOTUN dan Kementerian PUPR Selenggarakan Sayembara Desain Rusun Perkotaan

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Dalam rangka mendukung program pengembangan perumahan dan memenuhi kebutuhan perumahan di kawasan kota, Jotun menggelar Sayembara Desain Purwa Rupa Rumah Susun Berkepadatan Tinggi.

Sayembara ini digelar Jotun dengan bekerjasama dengan Direktorat Perencanaan Teknis Rumah Susun Direktorat Jenderal Perumahan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Menurut Juwita, General Sales Manager Decorative Project PT Jotun Indonesia, sebagai upaya untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pemanfaatan ruang dan tanah, JOTUN menginisiasi kegiatan sayembara.

"Sayembara ini diharapkan dapat memperoleh ide dan gagasan desain yang inovatif untuk rumah susun 6 lantai yang efektif, murah, mudah dibangun, sekaligus menciptakan suasana yang tepat melalui warna dan tekstur untuk ruang tinggal yang atraktif dan nyaman,” ujar Juwita.

Peserta diharapkan dapat merumuskan formulasi dan program ruang yang efektif dan menarik, dengan mempertimbangkan aspek efisiensi, biaya pembangunan, serta suasana yang nyaman melalui penggunaan warna dan tekstur yang tepat. 

Selain itu, penilaian juga akan mencakup konteks keterhubungan bangunan rumah susun dengan lingkungan sekitar dan interaksi sosial dengan bangunan lain, serta  keterhubungan bangunan rumah susun dengan sistem transportasi umum atau daring.

Sayembara ini melibatkan para juri yang terdiri dari para ahli di bidang arsitektur dan desain, serta dari Ikatan Arsitek Indonesia.

Pendaftaran dan pengumpulan karya dibuka hingga 31 Maret 2024, dengan penjurian tertutup dan terbuka yang akan dilaksanakan pada bulan April 2024. 

JOTUN menyiapkan hadiah total senilai Rp164 juta yang akan diberikan kepada 15 pemenang, dengan hadiah utama sebesar Rp75 juta.

“Tentunya harapan kami melalui sayembara ini semangat dalam berkarya sekaligus membantu pemerintah dalam mewujudkan rumah susun yang terjangkau, baik dari sisi harga maupun lokasi,” pungkas Juwita.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih berbincang dan belanja bersama dengan anak-anak yatim didampingi perwakilan LAZ.

Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:18 WIB

BSI Ajak 140 Anak Yatim Belanja, Ajarkan Literasi Transaksi Syariah

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan 7 (tujuh) Lembaga Amil Zakat (LAZ) menyelenggarakan acara Lebaran Anak Yatim untuk berbagi kebahagiaan berupa belanja bersama di Department…

Lokasi Bendungan Jlantah dan Jragung

Sabtu, 27 Juli 2024 - 10:32 WIB

Waskita Karya Ungkap Progres Bendungan Jlantah dan Jragung

Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Muhammad hanugroho didampingi Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto mengunjungi lokasi pembangunan Bendungan Jlantah dan Jragung di…

YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:44 WIB

Kemenag RI Menyerahkan SK Izin Operasional Sebagai Lembaga Amil Zakat Skala Nasional Kepada YBM BRILiaN

Yayasan Baitul Maal BRILiaN atau YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat (LAZ) Skala Nasional berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia…

Direktur Utama Kideco, M. Kurnia Ariawan, bersama Direktur Eksekutif IBCWE, Clara Wita Krisanti, setelah menandatangani kerja sama antara Kideco dan IBCWE

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:10 WIB

Dirut Kideco: Perusahaan Tambang Harus Berikan Kesempatan yang Sama Terhadap Perempuan

Direktur Utama PT Kideco Jaya Agung (Kideco), Mohammad Kurnia Ariawan mengatakan, pekerjaan tambang, tidak lagi menjadi pekerjaan yang harus didominasi oleh laki-laki. Menurutnya, kini perusahaan…

Launching Mandiri Lippo Malls Card

Sabtu, 27 Juli 2024 - 08:18 WIB

Penuhi Kebutuhan Lifestyle, Bank Mandiri Luncurkan Mandiri Lippo Malls Card dan Solusi Valuta Asing

Bank Mandiri bersama Lippo Malls, anak perusahaan Lippo Group memperkuat kolaborasi dengan meluncurkan kartu kredit co-branding Mandiri Lippo Malls Card. Lewat inovasi ini, diharapkan dapat…