Olsera PRO: Solusi Revolusioner Hadirkan Fitur untuk UMKM Tanpa Biaya Tambahan

Oleh : Kormen Barus | Senin, 26 Februari 2024 - 17:53 WIB

Doc Foto Olsera
Doc Foto Olsera

INDUSTRY.co.id, Jakarta- Olsera mengukuhkan langkahnya dalam mendukung pertumbuhan usaha kecil, mikro, dan menengah (UMKM) di Indonesia. Berbeda dengan sistem kasir konvensional yang masih menerapkan biaya tambahan dan biaya layanan di dalam fitur mereka, Olsera PRO hadir sebagai solusi progresif yang memahami kebutuhan UMKM.

Olsera PRO memungkinkan pelaku usaha untuk mengakses sistem manajemen kasir dengan berbagai fitur canggih tanpa tambahan biaya lagi.

Sebagai mitra UMKM, Olsera PRO membantu menyederhanakan dan meningkatkan efisiensi setiap aspek operasional bisnis. Dengan konsep "All You Can Use!", pelaku usaha hanya perlu membayar sekali dalam setahun (Rp2.688.000/tahun atau Rp224.000/bulan) untuk menikmati semua fitur tanpa biaya tambahan atau biaya per transaksi.

Fitur-fitur profesional dan lengkap yang bisa di akses meliputi, Olsera Akunting, AntarinMakan (termasuk QR Dine In, Take Away, Delivery, dan Reservasi), AntarinBarang, Toko Online, Dashboard Franchise, Dashboard Monitoring, Absensi Karyawan, dan Integrasi dengan Marketplace.

Olsera memahami kebutuhan UMKM, sehingga meskipun keuntungan para pelaku usaha bertambah, harga Olsera PRO selalu tetap. Para pelaku usaha dapat mengatur cash flow dengan lebih baik serta dapat menghindari operasional yang membengkak dikarenakan biaya tambahan dan layanan. Di masa depan, kami akan terus mengembangkan berbagai fitur untuk memperkaya inovasi Olsera PRO.

"Kami sangat gembira dapat menyediakan solusi yang membebaskan pengusaha dari beban biaya tambahan," ungkap Novendy Chen, CEO Olsera. "Dengan Olsera PRO, kami memperkuat komitmen kami untuk memberdayakan UMKM dan membantu mereka meraih kesuksesan dalam bisnis mereka."

Keunikan Olsera PRO menjadi pilihan menarik bagi pengusaha yang ingin meningkatkan efisiensi operasional dan laba bersih mereka, semakin diperkuat dengan fitur-fitur canggih tanpa biaya tambahan.

Olsera adalah sistem manajemen bisnis all-in-one bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Indonesia yang mendukung setiap aspek operasi bisnis para pelaku usaha, didirikan pada tahun 2015. Memiliki tujuan menjadi super app yang ramah bagi UMKM Indonesia, Olsera hadir lebih dari Point of Sales (POS). Sistem kami terintegrasi untuk mengembangkan usaha hingga membantu Rantai Pasokan dan Pemasaran. Juga memberikan solusi lengkap dari awal hingga akhir, dalam membantu mengoptimalkan pendapatan dan mempercepat pertumbuhan UMKM untuk terus berkembang dan go digital.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Fasilitas panel surya di area atap gedung utama kantor PT Solusi Bangun Indonesia Tbk Pabrik Tuban, sebagai implementasi penggunaan Energi Baru dan Terbarukan (EBT) untuk mencapai target dekarbonisasi.

Rabu, 01 Mei 2024 - 22:33 WIB

Melalui Operational Excellence, SIG Catatkan Laba Sebesar Rp472 Miliar pada Kuartal I Tahun 2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melaporkan kinerja keuangan konsolidasian pada kuartal I tahun 2024 dengan ringkasan sebagai berikut:

Titi Kamal hadir di pameran wisata Arab Saudi yang digelar di Mall Kota Kasablanka Jakarta tanggal 1-5 Mei 2024.

Rabu, 01 Mei 2024 - 21:48 WIB

Arab Saudi Gelar Pameran Wisata, Titi Kamal Beberkan Keseruannya

Sepanjang pameran 'Visit Saudi, Beyond Umrah', penawaran eksklusif dan terbatas diberikan kepada masyarakat Indonesia berupa penerbitan visa ke Arab Saudi dalam waktu 24 jam.

Braveheart Center, Brawijaya Hospital Saharjo.

Rabu, 01 Mei 2024 - 21:10 WIB

Brawijaya Hospital Saharjo Hadirkan BraveHeart Center, Pusat Layanan Jantung, Pembuluh Darah dan Otak

Didukung oleh Tim medis yang berpengalaman serta fasilitas diagnostic yang lengkap, BraveHeart Center, Brawijaya Hospital Saharjo mampu menangani kasus–kasus kompleks pada jantung, pembuluh…

HINT Metaverse EDP, parfum berteknologi AI.

Rabu, 01 Mei 2024 - 20:55 WIB

HINT Metaverse EDP, Parfum Berteknologi AI Hadir di Shopee Dengan Berbagai Promo Eksklusif

Brand parfum HINT berkolaborasi dengan AI Technology, menghadirkan HINT Metaverse EDP dengan aroma fruity-floral yang futuristik dan meningkatkan suasana hati menjadi lebih hidup.

Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Nia Niscaya

Rabu, 01 Mei 2024 - 18:50 WIB

Kembali Digelar, Komodo Travel Mart Bakal Dongkrak Sektor Parekraf di Labuan Bajo

Komodo Travel Mart sebuah forum yang mempertemukan buyer dan seller di bidang pariwisata untuk destinasi pariwisata super prioritas Labuan Bajo akan digelar pada 6 hingga 9 Juni 2024 di Labuan…