Studi Zebra: Hampir 6 dari 10 Pemimpin Bagian Pergudangan Berencana Gunakan RFID pada Tahun 2028
Oleh : Hariyanto | Kamis, 30 November 2023 - 17:47 WIB

Zebra Virtual Media Briefing
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Zebra Technologies Corporation (ZBRA), penyedia solusi digital terkemuka yang membantu bisnis untuk menghubungkan data, aset, dan manusia secara cerdas,merilis hasil temuan Global Warehousing Study 2023 yang mengonfirmasikan bahwa 58% pengambil keputusan di bagian atau divisi pergudangan (warehouse) berencana untuk menggunakan teknologi radio frequency identification (RFID) pada tahun 2028, yang akan membantu meningkatkan visibilitas barang persediaan (inventory) mereka dan menghindari terjadinya kehabisan stok.
Dalam lima tahun ke depan, sebagian besar pengambil keputusan di bagian pergudangan berencana untuk menggunakan RFID reader jenis fixed, passive, atau handheld dan solusi pemindaian jenis fixed untuk penggunaan industri yang dapat melakukan tracking terhadap aset, pekerja, dan barang dengan lebih baik di seluruh lingkungan gudang. Tahun ini menandai tahun ke-50 penemuan RFID, yang telah menjadi alat bantu pemecahan masalah bagi pekerja lini depan di bagian pergudangan dan industri-industri lain.
Mempercepat Modernisasi untuk Mengelola Pengembalian
Secara global, 73% pengambil keputusan di bagian pergudangan telah atau akan mempercepat jadwal proyek modernisasi mereka, begitu pula dengan pengambil keputusan di Asia Pasifik (APAC) dengan persentase sekitar 69%. Hal ini akan membantu untuk memecahkan masalah pengelolaan pengembalian barang (return) yang kini telah menjadi tantangan operasional utama yang dihadapi oleh hampir setengah dari pengambil keputusan di sektor pergudangan yang disurvei (47% secara global, 40% di APAC) - studi ini mencatat peningkatan dengan persentase sebanyak 5 poin dari tahun ke tahun di wilayah APAC.
"Peningkatan pengembalian barang yang signifikan sejalan dengan pertumbuhan e-fulfillment selama beberapa tahun terakhir, dan hal ini menjadi sebuah mandat untuk melakukan perubahan di setiap bagian dari rantai pasokan," ujar Eric Ananda, Country Manager Indonesia, Zebra Technologies, Kamis (30/11/2023).
“Hal ini berarti para pemimpin di bagian pergudangan harus memodernisasi operasional mereka dengan menggunakan solusi teknologi untuk menangani pengembalian barang dan meningkatkan kelincahan, visibilitas persediaan barang, serta perkiraan permintaan untuk meningkatkan efisiensi dan membuat keputusan yang lebih baik secara real-time." imbuhnya.
Beberapa contoh dari solusi-solusi tersebut antara lain adalah komputer mobile TC53/TC58, tablet enterprise ET60/ET65, printer mobile ZQ600 Plus, printer desktop ZD421/ZD411, Zebra VisibilityIQ Foresight, komputer wearable android WS50 RFID, dan printer industri ZT231 RFID.
Hal ini terjadi karena mayoritas pengambil keputusan di bagian pergudangan (76% secara global, 75% di Asia Pasifik) mengatakan bahwa mereka berada di bawah tekanan untuk meningkatkan kinerja sambil menyesuaikan diri dengan pergeseran permintaan konsumen e-commerce. Menurut hampir 80% staf dan pengambil keputusan bagian pergudangan, persediaan barang yang tidak akurat dan kehabisan stok terus menjadi tantangan yang signifikan terhadap produktivitas.
Faktanya, kedua kelompok tersebut - staf (82% secara global, 79% di APAC) dan pengambil keputusan (76% secara global, 79% di APAC) - mengakui bahwa mereka membutuhkan tools manajemen persediaan barang yang lebih baik untuk mencapai akurasi yang lebih baik dan menentukan ketersediaan. Untuk mengatasi masalah ini, sebagian besar pengambil keputusan (91% secara global, 88% di APAC) akan mengatasi kebutuhan ini dengan berencana berinvestasi dalam teknologi guna meningkatkan visibilitas di seluruh rantai pasokan pada tahun 2028.
Mengoptimalkan Operasional untuk Meningkatkan Visibilitas
Para pengambil keputusan di bagian pergudangan juga menambah jumlah pekerja lini depan mereka dengan melakukan otomatisasi pergudangan untuk mengoptimalkan operasional dan meningkatkan visibilitas persediaan. Menurut studi terbaru dari Interact Analysis, meskipun baru-baru ini terjadi perlambatan permintaan untuk proyek otomatisasi (sebagian disebabkan oleh penurunan pembangunan gudang), permintaan ini diperkirakan akan kembali meningkat pada tahun 2024.
Studi Zebra menemukan bahwa tujuh dari 10 pengambil keputusan di bagian pergudangan (69% secara global, 70% di Asia Pasifik) telah memiliki atau berencana mengotomatiskan alur kerja pada tahun 2024 untuk mendukung staf pergudangan dan mengalihkan mereka untuk mengerjakan pekerjaan-pekerjaan bernilai tinggi yang fokusnya melayani kebutuhan pelanggan.
Hampir setengah dari pengambil keputusan di bagian pergudangan percaya bahwa otomatisasi meningkatkan efisiensi dan produktivitas pekerja dengan mengurangi pengambilan barang secara manual, kesalahan pesanan, dan waktu siklus. Sementara itu, sekitar delapan dari 10 staf pergudangan di seluruh dunia (81%) dan di Asia Pasifik (78%) setuju bahwa penggunaan lebih banyak teknologi dan otomatisasi membantu mereka memenuhi atau melampaui target produktivitas.
Seiring dengan peningkatan produktivitas, hal ini akan memberdayakan mentalitas staf terhadap pekerjaan mereka - delapan dari sepuluh staf pergudangan (83% secara global, 82% di Asia Pasifik) yang disurvei juga merasa lebih dihargai ketika perusahaan mereka menyediakan tools teknologi dan otomatisasi untuk membantu mereka melakukan pekerjaan mereka.
Demikian pula, lebih dari delapan dari sepuluh pengambil keputusan di sektor pergudangan di seluruh dunia (88%) dan APAC (84%) mengatakan bahwa menambahkan teknologi pergudangan, termasuk perangkat dan robotika, dapat menarik dan mempertahankan para staf, yang mana hal ini sangat penting saat terjadi kekurangan tenaga kerja. Lebih dari separuh pengambil keputusan yang disurvei berencana untuk menerapkan solusi software Machine Learning (52% secara global, 57% di Asia Pasifik) dan analisis prediktif (59% secara global, 63% di Asia Pasifik) pada sarana dan prasarana di perusahaan mereka pada tahun 2028.
Memprioritaskan Keberlanjutan dalam Pengambilan Keputusan
Pada akhirnya, para pengambil keputusan di bagian pergudangan memilih solusi berdasarkan kemampuannya untuk membantu mereka membangun operasional yang berkelanjutan, yang sebagian besar didorong oleh peraturan, biaya atau kekurangan energi, serta ekspektasi pelanggan, pekerja, dan investor.
Sebagai contoh, 77% pengambil keputusan di bagian pergudangan global memfokuskan pada pengurangan emisi dan limbah, sementara 84% pengambil keputusan di bagian pergudangan mengakui pentingnya solusi teknologi pergudangan yang dapat memaksimalkan masa pakai baterai. Sentimen ini juga bergema di Asia Pasifik, dengan 74% dan 78% pengambil keputusan di Asia Pasifik menyuarakan hal ini.
Elemen berkelanjutan lainnya yang diprioritaskan oleh para pengambil keputusan saat ini termasuk memastikan waktu penggantian perangkat mobile yang akurat, menghubungkan ke software pemantauan energi untuk memaksimalkan efisiensi, menawarkan program pembelian kembali (buy-back) dan perbaikan bersertifikat/ekonomi sirkular, serta penggunaan bahan yang dapat digunakan kembali dan didaur ulang.
Di luar operasional mereka sendiri, 81% pengambil keputusan di sektor pergudangan global (79% di Asia Pasifik) juga mengatakan bahwa penting bagi vendor teknologi untuk memiliki langkah-langkah keberlanjutan dalam menjalankan bisnis mereka. Pada akhirnya, sektor pergudangan harus terus menerapkan strategi yang lincah untuk menghindari inefisiensi, menghemat sumber daya, dan memberikan keunggulan kinerja bagi karyawan.
Temuan-temuan Utama Regional
Asia Pasifik (APAC)
· Mayoritas staf dan pengambil keputusan di bagian pergudangan di APAC memiliki pemahaman yang sama mengenai pentingnya mencapai akurasi yang lebih baik dan menentukan ketersediaan. Sebanyak 70% dari kedua kelompok yang disurvei tersebut mengakui bahwa mereka membutuhkan tools manajemen persediaan barang yang lebih baik untuk mencapai hasil yang diharapkan.
Eropa, Timur Tengah, Afrika (EMEA)
· 43% pengambil keputusan di bagian pergudangan di EMEA menyebutkan bahwa manajemen pengembalian barang merupakan tantangan utama dalam operasional – persentasenya meningkat 12 poin dari tahun ke tahun.
Amerika Latin
· 83% pengambil keputusan di bagian pergudangan di kawasan Amerika Latin mengatakan bahwa mereka di bawah tekanan untuk meningkatkan kinerja sembari menyesuaikan diri dengan pergeseran permintaan konsumen e-commerce, yang paling banyak di antara wilayah lainnya.
Amerika Utara
· 85% staf pergudangan di kawasan ini khawatir dalam mengelola beban kerja dan tingkat stres untuk memenuhi tujuan produktivitas, melebihi rata-rata global sebesar 79%
Baca Juga
PTK Luncurkan Aplikasi MyPertamina Marine Services untuk Pesan Layanan…
FedEx Perluas Layanan International Connect Plus (FICP) ke Indonesia
United Tractors Tunjuk TIKI untuk Mendukung Manajemen Logistik
Aset Perusahaan Dianggap Hilang, Begini Tanggapan ID FOOD
Sambut HGN 2025: Ninja Xpress Kolaborasi Bersama Amazing Farm, Dorong…
Industri Hari Ini

Rabu, 12 Februari 2025 - 07:30 WIB
Diskusi Singkawang Creative City, Wamenekraf Irene Dorong Inovasi dan Akselerasi Ekonomi Kreatif
Dalam Diskusi Singkawang Creative City yang berlangsung di San Kheu Jong (SKJ) Kopitiam, Singkawang, Selasa, 11 Februari 2025, Irene Umar menekankan bahwa kota ini memiliki potensi besar dalam…

Rabu, 12 Februari 2025 - 07:25 WIB
Bagian dari Implementasi ESG, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih ke 232 Lokasi di Seluruh Indonesia
Ketersediaan air bersih merupakan kebutuhan dasar yang berperan penting dalam kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Namun, masih banyak daerah yang mengalami keterbatasan akses terhadap air…

Rabu, 12 Februari 2025 - 05:56 WIB
Fundamental Keuangan yang Semakin Kuat, 2025 Bank DKI Fokus pada Pertumbuhan Berkelanjutan dan Inovasi Digital
Jakarta–Sejalan dengan visi dan strategi perseroan dalam mendorong akselerasi pembiayaan segmen UKM serta penguatan fundamental keuangan, Bank DKI menutup tahun 2024 dengan kinerja yang kuat…

Rabu, 12 Februari 2025 - 05:36 WIB
Bank DKI Tutup 2024 dengan Pertumbuhan Solid dan Fundamental Keuangan yang Semakin Kuat
Bank DKI menutup tahun 2024 dengan kinerja yang kuat dan pertumbuhan bisnis yang solid, sejalan dengan visi dan strategi perseroan dalam mendorong akselerasi pembiayaan segmen UKM serta penguatan…

Rabu, 12 Februari 2025 - 04:59 WIB
Top! 2025, Aset BTN Bakal Tembus Rp500 Triliun
Jakarta – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) optimistis hingga akhir tahun 2025 aset perseroan bakal tembus Rp500 triliun. Hal ini seiring dengan perolehan aset BTN hingga akhir 2024…
Komentar Berita