Genjot Daya Beli, ASAKI Minta Pemerintah Percepat Penyerapan Anggaran Belanja

Oleh : Ridwan | Sabtu, 03 Juni 2023 - 13:02 WIB

Ketua Umum Asaki, Edy Suyanto (Foto: Industry.co.id)
Ketua Umum Asaki, Edy Suyanto (Foto: Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) berharap pemerintah terus menggenjot program Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN).

Asaki mencatat belanja pemerintah terutama di sektor infrastruktur mengalami penurunan. Hal ini turut berdampak kepada penjualan keramik di dalam negeri.

Kondisi tersebut semakin diperparah dengan melemahnya daya beli masyarakat akibat inflasi bahan pangan, serta pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

"Daya beli masyarakat melemah, sepertinya akibat inflasi bahan pangan dan inflasi pasca kenaikan BBM. Disamping itu juga belanja pemerintah terutama di sektor infrastruktur mengalami penurunan," kata Ketua Umum Asaki, Edy Suyanto kepada INDUSTRY.co.id di Jakarta (3/6).

Dirinya berharap pemerintah baik daerah maupun Kementerian/Lembaga mempercepat penyerapan anggaran belanja.

"Harapan kami, pemerintah baik Daerah maupun Kementerian/Lembaga harus mempercepat penyerapan anggaran belanja," terangnya.

Selain itu, Asaki juga tengah memperjuangkan Antidumping atas impor produk ubin keramik dari China. Upaya tersebut sebagai antisipasi melonjaknya angka impor akibat pengalihan ekspor keramik Tiongkok yang sebelumnya banyak ke Eropa, USA dan Timur Tengah ke pasar Indonesia, serta merosotnya permintaan keramik di dalam negeri China akibat sektor properti yang stagnan.

Sekedar informasi, Komite Anti Dumping Indonesia (KADI) telah memulai penyelidikan antidumping atas impor produk ubin keramik dari China pada tanggal (15/3/2023).

Penyelidikan tersebut dilakukan terhadap ubin keramik yang termasuk dalam pos tarif 6907.21.24, 6907.21.91, 6907.21.92, 6907.21.93, 6907.21.94, 6907.22.91, 6907.22.92, 6907.22.93, 6907.22.94, 6907.40.91, dan 6907.40.92 sesuai Buku Tarif Kepabeanan Indonesia (BTKI) 2022.

Penyelidikan ini merupakan tindak lanjut dari permohonan Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (ASAKI).

Disisi lain, Asaki mencatat tingkat utilisasi produksi keramik nasional pada kuartal I-2023 berada di level 75%. Angka tersebut menurun jika dibandingkan rata-rata tingkat utilisasi produksi tahun 2022 yang berada di level 78%. 

Sementara itu, kinerja ekspor juga mengalami penurunan yang cukup signifikan. Pada kuartal I-2023, angka ekspor industri keramik hanya mencapai 45%. Sedangkan impor pada kuartal I-2023 meningkat 0,5%.

"Industri keramik masih berharap pasar mulai bergairah kembali mulai bulan Juni, karena tren penjualan keramik seperti biasanya 'peak season' ada di kuartal III yakni, Juli - September dan biasanya berlanjut sampai dengan November," tutup Edy.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…