Rumah Zakat Luncurkan Ramadhan Kejar Pahala

Oleh : Wiyanto | Selasa, 21 Maret 2023 - 21:47 WIB

Rumah Zakat gelar diskusi Ramadhan kejar pahala
Rumah Zakat gelar diskusi Ramadhan kejar pahala

INDUSTRY.co.id-Bandung-Tahun ini Rumah Zakat meluncurkan gerakan Ramadhan Kejar Pahala #BergerakNyata untuk Indonesia, dengan target membahagiakan 1 juta penerima manfaat dari Aceh hingga Papua.

Ramadhan Kejar Pahala #BergerakNyata untuk Indonesia merupakan program istimewa yang dilaksanakan oleh Rumah Zakat selama momentum Ramadhan, dengan ragam menu program sebagai berikut Berbagi Ifthar, Infak Sembako Keluarga, Syiar Qur’an, Sedekah Takjil, Sajadah Masjid, dan Ramadhan Bebas Hutang.

Di sepanjang 2022, bersama donatur dan para mitra, Rumah Zakat memberdayakan 1,5 juta penerima manfaat, dan sebanyak 19,5% penerima manfaat dari program ekonomi Rumah Zakat, keluar dari garis kemiskinan, dan mengalami peningkatan kesejahteraan. Di tahun 2023, Rumah Zakat menargetkan minimal 15% penerima manfaat keluar dari garis kemiskinan.

“Dan untuk menyambut Ramadhan, Rumah Zakat membuat Gerakan Bersih-bersih 1000 Masjid di Indonesia. Tujuannya membuat masjid menjadi nyaman saat digunakan untuk beribadah di bulan Ramadhan. Selain membersihkan masjid, kami pun menyalurkan karpet masjid dan juga Al Qur’an yang merupakan titipan dari para donatur, ungkap CEO Rumah Zakat Irvan Nugraha.

Luncurkan Aplikasi Transparansi Zakat di Bulan Suci

Jelang bulan suci Ramadhan, Rumah Zakat meluncurkan Rumah Zakat App 2.0. Dengan aplikasi ini, para donatur dapat melakukan lacak zakat, memperoleh laporan zakat, menghitung zakat dengan kalkulator zakat, hingga kemudahan menunaikan zakat dan beragam program Ramadhan. Rumah Zakat App saat ini dapat diunduh di Google Play dan AppStore.

“Rumah Zakat App pertama kali dirilis bulan Desember 2022 dan alhamdulillah kini sudah memiliki 5000 pengguna aktif. Aplikasi ini hadir sebagai bentuk transparansi zakat dari para donatur sehingga mereka bisa mengetahui laporan dana zakat, infak, sedekah yang diamanahkan kepada Rumah Zakat. Dan di bulan Ramadhan, ada menu donasi khusus Ramadhan untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ungkap Irvan.

Peuncuran Lagu Tujuh Detik Saja

Ramadhan tahun ini Rumah Zakat berkolaborasi dengan musisi Dwiki Dharmawan dan mubaligh Ustaz Erick Yusuf meluncurkan single Tujuh Detik Saja. Single ini menceritakan tentang penyesalan seorang hamba karena menyianyiakan waktu hidup di dunia.

Kolaborasi ini bertujuan mengedukasi masyarakat khususnya umat muslim untuk mengoptimalisasi keutamaan ramadan sebagai momen mengejar pahala sebanyak-banyaknya. Salah satunya adalah dengan berbagi dan #BergerakNyata di Bulan Ramadhan. Single ini merupakan single religi pertama dengan format FMA (Fractional Music Asset) dan dapat diakses melalui http:// netra.live/ dan juga pada 30 Platform DSP utama.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono

Kamis, 08 Juni 2023 - 12:12 WIB

Serapan Anggaran Kementerian PUPR Per Mei 2023 Capai 22,7%

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyampaikan progres serapan APBN Tahun Anggaran (TA) 2023 pada Rapat Kerja bersama Komisi V DPR RI di Jakarta, Rabu (7/6/2023). Secara…

Presiden Jokowi

Kamis, 08 Juni 2023 - 11:58 WIB

Ajak Pengusaha Singapura Investasi di IKN, Presiden Jokowi: This is A Golden Opportunity

Presiden Joko Widodo mengajak para investor Singapura menanamkan modalnya untuk pengembangan Ibu Kota Nusantara (IKN). Menurut Presiden, ini merupakan kesempatan emas bagi para investor untuk…

Ketua Umum IMI Dukung Kejuaraan Daerah Adventure Offroad Individual Non Winch 2023 di Jawa Barat

Kamis, 08 Juni 2023 - 11:53 WIB

Ketua Umum IMI Dukung Kejuaraan Daerah Adventure Offroad Individual Non Winch 2023 di Jawa Barat

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo bersama IMI Jawa Barat dan Offroader Jabar Guyub akan menyelenggarakan Kejuaraan…

Ilustrasi

Kamis, 08 Juni 2023 - 11:39 WIB

Menggali Peluang Potensi Minuman Kekinian F&B Lokal Melantai di Pasar Saham

Sebagai negara tropis, Indonesia menikmati hangatnya matahari sepanjang tahun. Saat cuaca panas, minuman dingin tentu menjadi pilihan pelepas dahaga. Ini menurut survei NAS Consulting & Research…

OYO Implementasi Kontribusi dan Kepedulian Bagi Sesama Bersama DonasiBarang

Kamis, 08 Juni 2023 - 11:03 WIB

Berwisata sambil Berdonasi, OYO Implementasi Kontribusi dan Kepedulian Bagi Sesama Bersama DonasiBarang

OYO, platform akomodasi global terkemuka di dunia kembali menggulirkan kampanye #OYOUntukSemua untuk mengimplementasi kontribusi dan kepedulian OYO terhadap masyarakat, khususnya mereka yang…