Siapa Jantung Hati Ita Purnamasari?

Oleh : Herry Barus | Selasa, 21 Maret 2023 - 11:21 WIB

Ita Purnamasari
Ita Purnamasari

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Jelang bulan suci Ramadan, salah satu penyanyi rock terbaik Indonesia, Ita Purnamasari menggelontorkan single religi terbarunya yang bertajuk Jantung Hatiku karya UMI. 

"Pesan religi atau keagamaan kan bisa dilakukan dengan seni musik, karena saya penyanyi maka dalam menyampaikan pesan religi yang melalui musik," ujar Ita Purnamasari saat dihubungi awak media melalui ponselnya Selasa (21/3/2023l

Dikatakan penyanyi asal Surabaya ini,

Single "Jantung Hatiku" merupakan hasil kolaborasi Ita Purnamasari dengan UMI. Lagu ini merupakan lagu yang bernuansa religius dengan lirik yang berisi permohonan untuk dijaga oleh Allah dan diberikan kekuatan serta kesabaran dalam menjalani hidup. Lagu ini juga menyatakan harapan agar saat kembali ke hadapan Allah kelak, diri ini dapat menjadi lebih baik dari sebelurnnya.

Lirik "Yaa Allah Ihdinaa Shirotokal mustagiima" merupakan permohonan agar Allah memberikan petunjuk dan membimbing kita ke jalan yang lurus, yakni jalan yang diridhai oleh Allah.

Bagian "Oh Wahai Jantung Hatiku Kuatkan Hati, Sabarlah Dan Semangat Tuk Terus Menjadi" dapat diartikan sebagai pengingat untuk selalu memperkuat hati dan semangat agar dapat terus bertahan dan berkembang di dalam kehidupan yang penuh dengan tantangan. Sedangkan, bagian "Semua Yang Mencinta Pisah Sewaktu Hari, Hanya Yang Lillah Berjumpa Di Surga Abadi," bermakna bahwa semua orang yang kita cintai akan berpisah dengan kita pada suatu saat, namun yang menjadi milik Allah-lah yang akan bertemu kembali di surga kelak.

"Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Ita Purnamasari dan UMI dalam merilis single ini. Semoga lagu ini dapat menjadi media bagi kita untuk semakin dekat dengan Tuhan dan menginspirasi orang-orang di sekitar kita," ujar Bobby Anugrah selaku Produser HP Music.

"Single ini menjadi salah satu wujud kecintaan saya terhadap musik religi. Saya berharap lagu ini dapat membawa keberkahan bagi para pendengarnya dan semoga album religi saya nantinya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia," ujar Ita Purnamasari.

Dengan rilisnya single "Jantung Hatiku", Ita Purnamasari semakin membuktikan eksistensinya sebagai penyanyi legendaris Indonesia yang memiliki kualitas vokal yang tak diragukan lagi. Karya musik religi yang dihadirkan oleh Ita Purnamasari juga semakin memperkaya ragam musik religi Indonesia yang semakin berkembang.

Single "Jantung Hatiku" sudah dapat didengarkan di berbagai platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, Youtube Music dan lain-lain, dan Official Music Video nya bisa di saksikan di Youtube Channel Pop Art.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…