PGI Data dan Mitranya Luncurkan Solusi Teknologi Manajemen Data Otomatis

Oleh : Wiyanto | Jumat, 10 Februari 2023 - 18:24 WIB

Jajaran PGI Data serta mitranya berpose dihadapan Media
Jajaran PGI Data serta mitranya berpose dihadapan Media

INDUSTRY.co.id-Jakarta – PT Platinumetrix Global Inovasi atau dikenal sebagai PGI Data, perusahaan Information Technology (IT)transformasi digital melalui end-to-end solusi data berkolaborasi dengan Emisha, mitra dari Ataccama, perusahaan pengelolaan manajemen data berbasis Artificial Intelligence (AI) secara resmi meluncurkan produk Self-Driving Data Management & Governancesebagai solusi atas kultur pengelolaan data otomatis secara agile.

Produk ini akan menjadi cara baru untuk mengelola data denganmenggunakan metadata dan AI untuk mengotomatiskan sistem konfigurasi dan proses manajemen data yang mampu diimplementasikan pada berbagai industri.

Dalam peluncurannya, rangkaian acara product launching bertema “Data-Driven Insights: Unlocking the Power of Data” digelar secara offline di JW Marriott Hotel Jakarta pada Kamis, 9 Februari 2023. Sesi yang berfokus pada topik manajemen data yang terkaitdengan tantangan industri dalam pengolahan data ini dihadiri oleh lebih dari 40 professional data dari berbagai industri seperti banking, retail, FMCG dan lainnya.

Kaustabh Roy, Founder and CEO PGI Data dalam sesi product launching menyampaikan “saat ini data menjadi important resourcebagi setiap perusahaan karena memungkinkan user untuk mempersonalisasi produk dan layanan untuk membuat keputusan manajemen yang lebih tepat, serta meningkatkan efisiensi operasional. Kami berharap kehadiran PGI Data dalam acara ini dapatmenjadi solusi user atas otomasi manajemen data perusahaannya.

Produk Self-Driving Data Management & Governance mampu memberikan tujuan akhir dengan hasil otomatisasi cara memantau kualitas data pelanggan, laporan Personal Identifiable Information (PII) dan menyediakan Application Program Interface (API) dengan pemilik data.

Ataccama juga memiliki jasa pengolahan data dengan siklus hidup data (data lifecycle) melalui investasi tinggi terhadapteknologi untuk membentuk data matching rules, data classification, anomaly & reference data, data modelling dan sebagainya.Demikian dengan platform mitranya yaitu Emisha, yang memiliki keunggulan layanan penilaian kualitas data, analisis Return of Investment (ROI), predictive analytics, machine learning hingga migrasi dan implementasi Master Data Management (SAP MDM) ke Master Data Governance (MDG).

Vikram Tandon selaku Director of Emisha turut menyampaikan “dengan peningkatan volume data, kompleksitas, dan kepatuhan regulasi yang lebih tinggi, kebutuhan akan data management dan data governance menjadi fokus penting dari user di Indonesia dan di seluruh dunia. Kami senang dapat menjadi bagian dari acara ini melalui mitra kami PGI Data, untuk mengenalkan produk kami dengan pelanggan baru khususnya untuk market Indonesia.

Acara ini juga turut dihadiri oleh narasumber Monica Jasuja selaku Head of Money Management, GoTo Financial dan Christin Nataly - Enterprise Sales Director, SEA SingleStore untuk memberikan insights terkait manajemen data dari berbagai industri. Sejak tahun 2018, PGI Data telah sukses melayani 20+ medium and large enterprises dengan bermitra dengan lebih dari 700+ offshore deliverypartner center dengan fokus industri Banking, Financial Services and Insurance (BFSI), Telecom and Retail.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto

Jumat, 19 April 2024 - 11:01 WIB

Moody’s Pertahankan SCR Indonesia di Peringkat Baa2, Menko Airlangga: Kepercayaan Investor Masih Kuat

Lembaga Pemeringkat Moody’s kembali mempertahankan Sovereign Credit Rating (SCR) Republik Indonesia pada peringkat Baa2, satu tingkat di atas investment grade, dengan outlook stabil pada…

Menteri BUMN Erick Thohir

Jumat, 19 April 2024 - 10:35 WIB

Erick Peringatkan BUMN untuk Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Founder dan CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito

Jumat, 19 April 2024 - 10:20 WIB

Akuisisi Saham Crown Group, Iwan Sunito Tawarkan Rp1 Triliun kepada Paul Sathio

CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito melayangkan penawaran penyelesaian senilai Rp1 triliun kepada Paul Sathio untuk mengakuisisi seluruh saham Crown Group.

Yili melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Jumat, 19 April 2024 - 10:16 WIB

Yili Melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, PT YILI Indonesia Dairy melalui merek unggulannya, es krim Joyday, telah melakukan serangkaian inisiatif program yang bertujuan…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 19 April 2024 - 09:55 WIB

Menperin Agus Bicara 'Blak-blakan' Soal Investasi Apple di Indonesia

Indonesia tengah mendorong komitmen investasi dari Apple Inc. untuk menanamkan investasi di Tanah Air. Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita yang turut hadir mendampingi…