Demix Luncurkan Demix A5, Mortar Instan 3 in 1 Perekat Bata dan Acian
Oleh : Ridwan | Selasa, 31 Januari 2023 - 14:35 WIB

Demix A5
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Seiring berkembangnya teknologi di bidang konstruksi, saat ini telah banyak bermunculan berbagai produk material yang dapat mempermudah pengerjaan sebuah bangunan. Seperti yang dilakukan oleh PT Demix Sarana Industri Indonesia yang belum lama ini meluncurkan Demix A5, mortar instan yang dapat digunakan sebagai perekat bata ringan, plester dan acian.
David AL, Komisaris PT Demix Sarana Industri Indonesia mengungkapkan bahwa Demix A5 merupakan produk mortar instan pertama di Indonesia yang dapat digunakan dalam tiga fungsi sekaligus, yakni sebagai perekat bata ringan, plester dan acian.
Dijelaskan David, dengan menggunakan Demix A5 masyarakat bisa menghemat biaya pembelian material. Jika dahulu untuk merekatkan bata ringan, plester dan acian membutuhkan tiga produk mortar instan yang berbeda, kini hanya memerlukan satu produk saja. Menariknya lagi hasil aplikasi Demix A5 ini juga lebih halus sehingga dapat menghemat penggunaan cat.
“Selain itu penggunaan Demix A5, dapat membantu mempercepat proses kerja tukang. Seperti pengerjaan plester dan acian bisa dilakukan dalam satu tahapan aplikasi, kemudian dalam tujuh hari setelah aplikasi sudah bisa dicat,” kata David di Jakarta (31/1).
Sementara menurut Fitria Novita, President Director PT Demix Sarana Industri Indonesia, produk mortar instan memiliki banyak keunggulan jika dibandingkan dengan mortar konvensional. Salah satunya memiliki komposisi dan takaran yang tepat serta hasil pencampuran yang homogen dan konsisten, kemudian mortar instan memiliki daya rekat yang lebih baik, karena kandungan mortar instan terdiri dari bahan yang berkualitas dan sudah terformulasi dengan baik.
“Bandingkan dengan mortar konvensional yang sering mengalami kendala saat menentukan takaran, hal ini akan mempengaruhi kualitas yang akan dihasilkan. Seperti dinding retak rambut, keramik terangkat, nat keramik berjamur atau keropos,” kata Fitria.
Fitria juga mengatakan, harga jual Demix A5 saat ini dipasarkan seharga Rp150.000 per sack dan sudah bisa dibeli di berbagai toko bangunan terkemuka di Indonesia.
Baca Juga
Mowilex Resmikan Pabrik Baru Di Cikande. Terapkan Teknologi Baru,…
Sandiaga Uno, Gubernur Jatim, Sejumlah Pengembang Properti dan Perbankan…
Mustika Land Gandeng Scientex dan Creed Kembangkan Graha Mustika…
Ajak Masyarakat Hasilkan Cuan Halal dan Berkah, KOPERUMNAS Luncurkan…
Luncurkan Klaster Amethyst Dengan Fasilitas Lengkap, Timah Karya…
Industri Hari Ini

Selasa, 21 Maret 2023 - 22:12 WIB
OCBC NISP Business Forum 2023 Sinergikan Pelaku Ekonomi
Bank OCBC NISP menyelenggarakan acara OCBC NISP Business Forum 2023 untuk memberikan insight, ide, gagasan dan pandangan perekonomian Indonesia maupun global, kepada nasabah-nasabah Korporasi,…

Selasa, 21 Maret 2023 - 21:47 WIB
Rumah Zakat Luncurkan Ramadhan Kejar Pahala
Tahun ini Rumah Zakat meluncurkan gerakan Ramadhan Kejar Pahala #BergerakNyata untuk Indonesia, dengan target membahagiakan 1 juta penerima manfaat dari Aceh hingga Papua.

Selasa, 21 Maret 2023 - 20:25 WIB
Publik Pilih Erick Thohir Calon Wapres Pekerja Keras
Erick Thohir muncul di posisi teratas setelah Prabowo Subianto sebagai menteri dengan kinerja terbaik dalam survei Indo Barometer. Erick menjadi pilihan publik yang menjawab pertanyaan lembaga…

Selasa, 21 Maret 2023 - 20:22 WIB
bank bjb Terima Penghargaan Bank Penyedia Layanan Pembayaran Zakat Terbaik dari Baznas
Jakarta - Jelang bulan ramadan yang pernuh berkah, bank bjb kembali mendapat apresiasi atas dukungan yang diberikan bagi kemaslahan ummat.

Selasa, 21 Maret 2023 - 20:19 WIB
Bank KB Bukopin Jalin Kerja Sama UOBAM Garap Reksadana
PT Bank KB Bukopin, Tbk (KB Bukopin) secara resmi telah menjalin kemitraan dengan PT UOB Asset Management Indonesia (UOBAM Indonesia) dalam menyediakan solusi instrumen investasi untuk nasabah…
Komentar Berita