Sicepat Ekspres Gandeng Banksasuci Tanam Pohon Mangrove di Bantaran Sungai Cisadane

Oleh : Kormen Barus | Selasa, 29 November 2022 - 18:46 WIB

Ketua Banksasuci Foundation Ade Yunus (kiri) bersama Manager Corporate Communication PT SiCepat Ekspres Indonesia Rangga Andriana (kanan) dalam acara penanaman pohon mangrove di bantaran sungai Cisadane dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia pada Senin (28/11).
Ketua Banksasuci Foundation Ade Yunus (kiri) bersama Manager Corporate Communication PT SiCepat Ekspres Indonesia Rangga Andriana (kanan) dalam acara penanaman pohon mangrove di bantaran sungai Cisadane dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia pada Senin (28/11).

INDUSTRY.co.id, Jakarta– Memperingati momen Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) yang jatuh pada tanggal 28 November, PT SiCepat Ekspres Indonesia (SiCepat) berkolaborasi dengan Banksasuci Foundation dalam penanaman 1.000 bibit pohon bakau atau mangrove berjenis Rhyzopora Stylosa di bantaran sungai Cisadane, Kelurahan Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Tangerang, Banten pada Senin (28/11).

Program menanam pohon ini merupakan bentuk komitmen berkelanjutan SiCepat dalam mendukung pelestarian lingkungan khususnya di wilayah Jabodetabek. Dalam pelaksanaannya, SiCepat turut melibatkan karyawan internal kantor pusat dan operasional cabang sebagai relawan untuk menanam pohon. Selain itu, SiCepat juga menggelar  aksi pembersihan sampah di sungai Cisadane.

Sebelumnya, SiCepat telah menjalankan program kolaborasi bersama Banksasuci dalam pengelolaan sampah dengan mendonasikan 100 meter waste trap pada Februari 2022 lalu dan telah disebar di beberapa titik perbatasan sungai Cisadane. Menurut data, telah terkumpul lebih dari 3 ton sampah dari hasil penggunaan waste trap tersebut.

The Kim Hai, Chief Executive Officer SiCepat Ekspres, melalui keterangan persnya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah perwujudan dari komitmen green corporate yang telah disepakati bersama oleh perusahaan yang sebelumnya telah diteken pada Selasa (22/11) lalu.

‘’Melalui kolaborasi SiCepat bersama Banksasuci kali ini, kami tidak hanya berkomitmen untuk mendukung pelestarian lingkungan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat saja, melainkan juga menjadi salah satu bentuk perwujudan dari prinsip-prinsip green corporate yang telah disepakati bersama. Ke depannya, SiCepat berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pelestarian lingkungan, baik di lingkungan perusahaan maupun di masyarakat. ’’ jelas The Kim Hai.

Di samping itu, Ketua Banksasuci Foundation, Ade Yunus menyampaikan dukungannya kepada SiCepat sebagai salah satu perusahaan yang menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan, khususnya reboisasi bantaran sungai. Menurutnya, penanaman pohon ini memberikan dampak positif bagi lingkungan sebagai upaya mengurangi potensi banjir dan longsor di wilayah Tangerang.

‘’Seperti yang kita ketahui, wilayah Tangerang saat ini masih menjadi salah satu kawasan rawan banjir. Oleh karena itu, kolaborasi SiCepat bersama Banksasuci dalam penanaman 1.000 bibit pohon mangrove ini diharapkan dapat menjadi solusi yang efektif untuk dapat mengatasi potensi longsor dan banjir di sekitar sungai Cisadane.’’ ujar Ade Yunus.

Selain itu, SiCepat melalui program CSR SiCepat Peduli juga telah bekerja sama dengan berbagai pihak dalam menggelar kegiatan penanaman pohon, termasuk di antaranya dengan Dinas Kehutanan Jawa Barat. Hingga saat ini, SiCepat telah berkontribusi dalam penanaman lebih dari 20.000 bibit pohon di berbagai wilayah di Jawa Barat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kemenperin Dorong Industri Jasa

Sabtu, 27 Juli 2024 - 17:00 WIB

Kerek Daya Saing Manufaktur, Kemenperin Optimalkan Layanan Jasa Industri

Kementerian Perindustrian semakin gencar untuk meningkatkan daya saing sektor manufaktur nasional dengan memberikan berbagai layanan jasa industri melalui sejumlah unit kerja di bawah binaan…

Kemenperin Edukasi Pelaku Industri Furnitur

Sabtu, 27 Juli 2024 - 16:54 WIB

Kemenperin Pacu Industri Furnitur Angkat Potensi Wisata Daerah

Kementerian Perindustrian terus mendorong tumbuhnya wirausaha baru (WUB), termasuk di sektor industri kecil dan menengah (IKM). Sebab, pelaku usaha IKM memiliki peran penting dalam menopang…

Didimax raih sertifikat ISO/IEC 27001

Sabtu, 27 Juli 2024 - 15:40 WIB

Hadirkan Layanan Berkualitas, Didimax Raih Sertifikasi ISO Internasional

Komitmen Didimax Menjadi Platform Investasi Trading yang Aman membawanya untuk mendapatkan Sertifikasi ISO/IEC 27001.

Planet Print

Sabtu, 27 Juli 2024 - 14:01 WIB

Rainbow Cemerlang Mandiri Beri Edukasi Masyarakat Jadi Pelaku Usaha Printing dan Ciptakan Lapangan Kerja

Dengan makin meningkatnya industri textile dan baju kaos di indonesia tahun ke tahun, PLANET PRINT sebagai anak Perusahaan dari PT Rainbow Cemerlang Mandiri memberikan EDUKASI untuk masyarakat…

BRI insurance saat menerima penghargaan

Sabtu, 27 Juli 2024 - 12:56 WIB

BRI Insurance Sabet Tiga Penghargaan Sekaligus

BRI Insurance (BRINS) kembali berhasil menorehkan prestasinya dengan memboyong tiga penghargaan di acara 25th Insurance Award tahun 2024, dengan kategori sebagai The Excellent Performance General…