Apresiasi Airlangga Groundbreaking Pabrik Kertas di Sumatera, Mukhtarudin: Untuk Mengurangi Ketergantungan Impor
Oleh : Hariyanto | Rabu, 30 Maret 2022 - 13:37 WIB

Mukhtarudin - Anggota DPR RI Komisi VII
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin mengapresiasi Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto yang melakukan groundbreaking realisasi investasi produk kemasan berkelanjutan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, Selasa, (29/3/2022).
Menurut Mukhtarudin, peningkatan produksi kertas karton di Indonesia akan mengurangi ketergantungan pada impor, sekaligus dapat meningkatkan cadangan devisa negara melalui ekspor.
"Saya kira apa yang dilakukan pak Airlangga itu sejalan dengan upaya pemerintah dalam melakukan substitusi impor serta memperkuat pengembangan industri dan manufaktur di seluruh Indonesia," tandas Mukhtarudin.
Politisi Dapil Kalimantan Tengah ini pun berharap substitusi impor tidak hanya memacu peningkatan konsumsi bahan baku dan bahan penolong lokal.
"Tapi saya yakin juga bisa memacu industri nasional dalam mengisi kekosongan pada struktur industri yang selama ini diisi dengan cara impor," pungkas Mukhtarudin.
Diketahui, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat
menyampaikan sambutan dalam kegiatan groundbreaking, (29/3), mengatakan jika sebagai penggerak utama pertumbuhan ekonomi nasional, sektor industri berperan penting dalam menciptakan nilai tambah, devisa, dan tenaga kerja.
Seiring dengan penurunan kasus Covid-19 yang semakin konsisten, sektor industri juga telah kembali berekspansi.
Industri kertas dan barang dari kertas merupakan salah satu sektor yang terus mengalami peningkatan di sisi utilisasi. Pada Februari 2022, utilisasinya cukup tinggi yakni berada di angka 87,3 persen tertinggi kedua setelah industri kulit, barang dari kulit, dan alas kaki.
"Industri pulp dan paper ini juga telah menjadi industri andalan ekspor. Kinerja perdagangannya selama 6 tahun terakhir selalu positif, dengan surplus terbesar di tahun 2020 senilai USD 4,1 miliar," ujar Airlangga.
Surplus tersebut juga sejalan dengan kinerja ekspor industri kertas dan barang dari kertas yang cenderung mengalami peningkatan, di mana total ekspor tahun 2021 mencapai 11,8 juta ton, menjadikan Indonesia berada di peringkat ke-8 sebagai negara pengekspor pulp dan paper dunia.
Di Indonesia setidaknya terdapat 103 perusahaan pada sektor industri kertas dengan total kapasitas produksi kertas sebanyak 18,26 juta ton/tahun yang mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 1,36 juta orang dan menghasilkan devisa melalui ekspor sebesar US$7,5 miliar pada tahun 2021.
Sebagai informasi, APRIL Group merupakan produsen serat, pulp dan kertas berkelanjutan yang berkomitmen mendukung pembangunan green economy di Indonesia. APRIL Group sendiri telah memperluas portofolio produknya di sektor hilir dengan menginvestasikan Rp33,4 trilliun untuk mendirikan fasilitas produksi kertas kemasan lipat (paperboard) berkelanjutan.
Investasi tersebut akan berpengaruh pada peningkatan produksi kraft pulp sebesar 1,06 juta ton, 600 ribu ton Bleached Chemi-Thermo Mechanical Pulp (BCTMP), dan pabrik kertas kemasan lipat (paperboard) berkapasitas 1,2 juta ton/tahun yang bersifat mudah terurai (biodegradable) dan mudah didaur ulang (recyclable).
Baca Juga
SMKL Raih Pertumbuhan Pendapatan 24,86% YoY pada Tahun 2021
Dahsyat! Menko Airlangga dan Menperin Agus Groundbreaking Investasi…
Menperin Agus 'Angkat Topi' APRIL Group Tambah Investasi Capai Rp33,4…
Gelar Kongres, Liana Bratasida Terpilih Sebagai Ketua Umum APKI Periode…
Cuan...cuan! Laba ALDO Melonjak 50 Persen Sepanjang 2021
Industri Hari Ini

Selasa, 17 Mei 2022 - 10:11 WIB
Petani Sawit Minta Larangan Ekspor Minyak Goreng dan CPO Dicabut
Petani Sawit mengharapkan larangan minyak goreng dan CPO dicabut.

Selasa, 17 Mei 2022 - 09:57 WIB
Mengecam Keras! Puan Maharani: Jerat Penculik yang Cabuli Anak dengan UU TPKS
Jakarta-Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani mengecam keras penculikan belasan anak di wilayah Jakarta dan Bogor yang disertai dengan kekerasan seksual.

Selasa, 17 Mei 2022 - 09:31 WIB
Waspada! Pasca Temuan Penyakit Mulut dan Kuku di Mojosongo, Polda Jateng Wanti-Wanti Peternak Sapi
Semarang-Tim Satgas Pangan Polda Jateng mewanti-wanti kepada para peternak sapi di Boyolali pasca temuan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada sapi di Mojosongo, pekan lalu.

Selasa, 17 Mei 2022 - 07:55 WIB
Dukung Perkembangan E-sports, Ichitan Gelar Mobile Legend Championship Berskala Nasional
Ichitan akan menggelar Mobile Legends Championship berskala nasional. Kegiatan ini bisa menjadi ajang pembuktian kemampuan para penggemar Mobile Legends di Indonesia.

Selasa, 17 Mei 2022 - 07:15 WIB
Menag Yaqut Choli Apresiasi Kebersamaan Umat Buddha Terkait Dharmasanti Waisak 2566 BE
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengapresiasi kebersamaan umat Buddha dalam peringatan Hari Raya Tri Suci Waisak 2566 Tahun Buddhis. Kebersamaan ini terwujud dari sukses dan semaraknya seluruh…
Komentar Berita