Semen Baturaja Jalin Kerjasama Pemanfaatan Digital Dengan Pos Indonesia

Oleh : Hariyanto | Senin, 29 November 2021 - 13:41 WIB

Sinergi BUMN, Semen Baturaja Gandeng Pos Indonesia
Sinergi BUMN, Semen Baturaja Gandeng Pos Indonesia

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Semen Baturaja (Persero) Tbk (SMBR) menggandeng PT Pos Indonesia (Persero) untuk berkolaborasi di bidang digitalisasi yang ditandai dengan penandatanganan MoU di Kantor Regional IV Jakarta PT Pos Indonesia (Persero) pada Kamis (25/11/2021).

Sebelumnya SMBR telah bekerjasama dengan PT Pos Logistik Indonesia yang merupakan anak usaha dari PT Pos Indonesia (Persero) dalam hal angkutan semen untuk membantu pendistribusian ke beberapa wilayah pemasaran SMBR. 

Penandatangan kesepakatan kerjasama atau MoU dilakukan oleh Direktur Utama SMBR Jobi Triananda Hasjim yang didampingi oleh Direktur Pemasaran SMBR Mukhamad Saifudin dan Direktur Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi yang didampingi oleh Direktur Bisnis Kurir dan Logistik Siti Choiriana.

“Kerjasama yang dilakukan meliputi kerjasama dalam hal layanan jasa kurir / logistik dan layanan jasa keuangan, pengembangan kompetensi produk Pos Indonesia yaitu aplikasi PosAja! dan aplikasi PosPay yang akan digabungkan dengan marketplace milik SMBR yaitu BUILD ID," kata  Direktur Utama SMBR Jobi Triananda Hasjim yang dikutip INDUSTRY.co.id, Senin (29/11/2021).

"Nantinya Aplikasi milik Pos Indonesia digunakan sebagai metode pengiriman dan metode pembayaran secara digital di aplikasi BUILD ID," ujar Direktur Utama SMBR.

Aplikasi marketplace BUILD ID dari SMBR ini berbasis Android/IOS, yang memiliki berbagai fitur seperti toko bangunan, jasa tukang, jasa konsultan arsitek, properti, hingga solusi pembiayaan rumah (KPR).

Kerjasama ini merupakan bentuk sinergi dari kedua perusahaan untuk meningkatkan daya saing yang sangat diperlukan dalam menghadapi lingkungan industri yang semakin kompetitif dan menguntungkan bagi kedua belah pihak.

Dengan saling bersinergi mendukung pengembangan bisnis perusahaan melalui produk-produk unggulannya, baik PT Pos Indonesia (Persero) maupun PT Semen Baturaja (Persero) Tbk diharapkan menjadi BUMN unggul yang dapat memberikan layanan dan produk-produk terbaik kepada masyarakat Indonesia. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).