Pemegang Saham Pan Brothers Setujui Penerbitan Obligasi Global USD350 Juta

Oleh : Abraham Sihombing | Selasa, 26 Januari 2021 - 22:08 WIB

PT Pan Brothers Tbk (PBRX)
PT Pan Brothers Tbk (PBRX)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Para pemegang saham PT Pan Brothers Tbk (PBRX) dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Jakarta, Selasa (26/01/2021), menyetujui penerbitan obligasi global bernilai maksimum USD350 juta. Obligasi yang akan jatuh tempo pada 2026 tersebut akan dicatat di Bursa Efek Singapura (Singapore Stock Exchange/SSX).

“Obligasi ini dijamin oleh perseroan beserta anak-anak usahanya. Dana hasil penerbitan obligasi itu akan digunakan untuk pelunasan utang perseroan dan anak usahanya bernilai total USD171,08 juta yang akan jatuh tempo pada Januari 2022,” papar Iswardeni, Corporate Secretary PBRX, usai acara RUPSLB di Graha CIMB Jakarta.

Deni juga mengungkapkan, dana hasil penerbitan obligasi global tersebut juga akan digunakan untuk pembiayaan kembali (refinancing) utang sindikasi sebesar USD138,50 juta. Adapun sisanya sekitarUSD40 juta akan digunakan untuk modal kerja perseroan.

Sementara itu, Ludjianto Setijo, Direktur Utama PBRX, dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Senin (15/01/2021), mengemukakan, penerbitan obligasi global ini akan tunduk pada Rule 144A dan Regulation S.U.S Securities Act 1933.

PBRX adalah produsen garmen yang melayani jasa pembuatan busana dari berbagai merek terkemuka, yaitu Uniqlo, Ralph Lauren dan Macy’s. Perseroan sebelumnya telah memperoleh standstill agreement atau perjanjian penundaan pembayaran utang USD138,5 juta dari sejumlah bank setelah bernegosiasi selama beberapa bulan. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pupuk Indonesia

Kamis, 18 April 2024 - 13:42 WIB

Pupuk Indonesia Gunakan Snowflake Data Cloud untuk Transformasi Produksi Pertanian Nasional

Pupuk Indonesia memilih Snowflake Data Cloud untuk memenuhi kebutuhan infrastruktur data yang meningkat tajam terkait penyediaan teknologi pertanian cerdas terkini kepada lebih dari 95.000 petani…

Menteri BUMN Erick Rhohir (Foto Ist)

Kamis, 18 April 2024 - 13:26 WIB

Menteri Erick Thohir Siapkan BUMN Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Candi Borobudur

Kamis, 18 April 2024 - 10:50 WIB

Dahsyat! Perputaran Ekonomi di Sektor Parekraf Selama Libur Lebaran Capai Rp369,8 Triliun

Peningkatan pergerakan masyarakat saat momen mudik dan libur lebaran tahun ini memberikan dampak yang cukup signifikan terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dengan perputaran ekonomi…

SILO Dukung Deteksi Kanker Dini Melalui #Selangkah 2024

Kamis, 18 April 2024 - 10:34 WIB

SILO Dukung Deteksi Kanker Dini Melalui #Selangkah 2024

PT Siloam International Hospitals Tbk. (SILO), anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) di sektor layanan kesehatan, berkomitmen mengembangkan industri kesehatan dengan memberikan layanan spesialisasi…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 18 April 2024 - 10:34 WIB

Menperin Agus Antisipasi Dampak Gejolak Geopolitik Dunia Bagi Sektor Industri

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memantau situasi geopolitik dunia yang tengah bergejolak. Saat ini situasi Timur Tengah semakin memanas dengan adanya konflik Iran dan Israel baru-baru…