Studio Animasi Perfilman di Batam Bikin Menteri Sandi Geleng-geleng: Kerenn, Tak Kalah Dari Hollywood...

Oleh : Candra Mata | Sabtu, 23 Januari 2021 - 18:45 WIB

Foto Kolase Sandiaga Uno di Infinite Studio Batam dan Animator
Foto Kolase Sandiaga Uno di Infinite Studio Batam dan Animator

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno mengungkapkan rasa bangganya bahwa Indonesia memiliki studio animasi dan perfilman yang tak kalah dengan yang ada di Hollywood Amerika Serikat.

"Tak kalah dari Hollywood, Indonesia patut berbangga memiliki studio animasi dan perfilman berkelas internasional. Lokasinya terletak di Nongsa Digital Park di Kota Batam, yang baru saja saya kunjungi," ungkap Sandi seperti dilansir redaksi Industry.co.id dari laman Facebook miliknya pada Sabtu (23/1/2021).

Dalam unggahannya tersebut, dirinya melihat langsung para animator-animator Indonesia berkarya memproduksi video animasi dengan teknologi tiga dimensi. 

"Kerennya, Infinite Studios mempekerjakan lebih dari 200 tenaga kerja yang sebagian besar merupakan lulusan SMK dan Diploma. Produksinya juga bukan main-main, karya-karya seperti Sing of the Dawn, Lil Dawn, Jungle Beat, dan masih banyak lagi," kata Sandi.

Tak hanya itu, dirinya mengaku dibawa ke lokasi outdoor yang diset seperti layaknya sedang berada di India. 

"Dan ternyata ini sedang dijadikan sebagai lokasi shoot film Bollywood. Filmnya Bollywood, tapi yang dipekerjakan adalah putra-putri bangsa kita," ucapnya.

"Inilah yang menjadi keinginan kita semua, bagaimana sektor ekonomi kreatif tanah air mampu menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya, dan karyanya diapresiasi oleh dunia," pungkas Sandi.

Hingga berita ini diturunkan, unggahan Sandi tersebut menuai ragam komentar dari para warganet.

"Aku suka banget kartun ini...udah punya anak 1 pun masih seneng nonton kartun..klo gk salah nama kartunnya monk&trunk," ucap Janzabil.

"Dari dulu putra putri indonesia emg keren2 pak cuma kurang dukungan yg power full ja dr pemerintah. .. #INDONESIABISA," ujar Rowman.

"Salah 1 kartun kesukaan anak saya munki n trunk baru tau klo teryata karya anak Indonesia, kirain saya dari India..," ucap Ibu Bilal.

Selain itu, tak sedikit juga warganet yang menanyakan ke Menparekraf Sandi tentang kabar animasi Nusa Rara.

"Nusa Rara sudah hampir mengalahkan animasi negara tetangga, kenapa di larang pak Mentri.," papar Yadi Haryadi.

"Haallloo Pak sandi...Itu ada animasi yg mendidik untuk anak2 yaitu Nusa dan tara dari little giant production tp mlh mw dicekal..," tandas Fatih Ihsan.

"Jiahhh...tuh NuSaa Ara betapa bagusnya...eh di tuduh konten Radikal....kan ambyaaaarrrr....masak dudung ja lolos Nussa Ara gak," kata Andridoang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Rabu, 24 April 2024 - 13:06 WIB

KPU: Prabowo-Gibran, Presiden & Wapres Terpilih

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka secara sah dan resmi ditetapkan sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden RI untuk Tahun 2024-2029. Ketetapan tersebut disampaikan langsung oleh…

Ketua MPR RI Dukung Fashion Show 'Keindahan Karya Kain Tenun dan Batik Ku Indonesia' di Italia

Rabu, 24 April 2024 - 13:00 WIB

Ketua MPR RI Dukung Fashion Show 'Keindahan Karya Kain Tenun dan Batik Ku Indonesia' di Italia

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendukung rencana pagelaran fashion show, 'Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia', oleh Dian Natalia Assamady.…

Edukasi Keuangan Pegadaian

Rabu, 24 April 2024 - 11:33 WIB

Peringati Hari Kartini, PT Pegadaian Laksanakan Kegiatan Edukasi Keuangan Perempuan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan…

RUPST Astragraphia 2024

Rabu, 24 April 2024 - 11:19 WIB

Meningkat 45%, Astragraphia Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp141 Miliar

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang dilaksanakan pada Selasa (23/4/2024) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 45% dari total…

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Rabu, 24 April 2024 - 11:11 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024, enam Ketua IMI Provinsi…