HELP Hadirkan Solusi Pengiriman Barang dengan Ongkos Lebih Terjangkau

Oleh : Ridwan | Senin, 05 Oktober 2020 - 22:16 WIB

Aplikasi HELP
Aplikasi HELP

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pandemi virus Corona atau COVID-19 yang melanda dunia, termasuk Indonesia masih belum usai. Tercatat ada 287.000 kasus di Indonesia per akhir September 2020. Kondisi ini telah memberikan dampak menyeluruh terhadap semua aspek kehidupan, terutama dari sisi kesehatan dan perekonomian.

Masyarakat dituntut untuk merubah gaya hidup guna terhindar dari terpaparnya virus COVID-19. Salah satu langkah preventif yang dilakukan pemerintah untuk menekan kasus COVID-19 ini adalah dengan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di berbagai wilayah di Indonesia untuk menghindari kontak fisik secara langsung antar manusia.

Di sisi lain, pada sektor ekonomi, dampak pandemi ini sangat dirasakan karena pergerakan roda ekonomi yang turut melemah sehingga menyebabkan banyak PHK massal dan
menuntut masyarakat untuk lebih kreatif dengan menciptakan usaha berskala kecil dan menengah untuk menyambung hidup dan tetap bertahan di kondisi sulit seperti sekarang.

Kondisi seperti ini menuntut para pelaku bisnis, khususnya yang bergerak di bidang ekspedisi untuk lebih inovatif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat guna mendukung perputaran roda perekonomian.

HELP, sebuah perusahaan orkestrator layanan digital hadir memberikan layanan pengiriman barang berbasis aplikasi mendukung serta memudahkan masyarakat dengan menawarkan biaya pengiriman yang sangat terjangkau.

Muhamad Noor Sutrisno, CEO dan Founder HELP mengatakan, aplikasi HELP yang belum memasuki usia satu tahun ini melihat permasalahan yang terjadi di masyarakat dan berupaya memberikan solusi terbaik dengan menawarkan harga pengiriman yang sangat terjangkau.

Aplikasi ini didesain untuk mengkonsentrasikan seluruh layanan digital ke dalam satu aplikasi saja kedepannya.

"Saat ini layanan yang sudah tersedia adalah Help delivery dan nantinya akan ada fitur baru yang bernama Help buy and sell," katanya melalui keterangan tertulis di Jakarta (5/10/2020).

Kehadiran Aplikasi Help delivery sangat cocok digunakan bagi orang-orang yang membutuhkan layanan antar barang, khususnya untuk seller di Indonesia.

Memberikan pilihan jasa ekspedisi dengan pelayanan terbaik pada tiap-tiap jenisnya, HELP bekerja sama dengan beberapa instansi pengiriman seperti GoSend untuk pengiriman jarak dekat yang cepat dan Alfatrex untuk pengiriman luar kota.

Dengan kerjasama ini, aplikasi HELP memberikan harga khusus kepada pelanggan, yaitu mulai dari Rp10.000 untuk pengiriman instan, di mana barang akan langsung dijemput dan diantar oleh driver partner GoSend. Tidak sampai di situ, pengiriman antar kota menggunakan aplikasi HELP dapat dijangkau dengan harga mulai dari Rp4.250.

Kemudahan lain yang didapatkan dengan menggunakan aplikasi ini adalah metode pembayaran digital untuk menghindari kontak langsung atau menggunakan uang tunai, yang menjadi salah satu media penularan virus COVID-19.

Beberapa payment gateway yang sudah bekerja sama dengan Aplikasi HELP adalah Gopay, Ovo, Dana, dan ShopeePay.

"Dengan mengunduh aplikasi HELP di Playstore/Appstore dirasa dapat memberikan solusi dan memperlancar bisnis yang dijalankan oleh orang-orang dengan biaya ongkos kirimyang jauh lebih terjangkau," terang Muhamad Noor.

"Kami juga memberikan bonus menarik berupa cashback bagi pengguna baru dengan mengikuti petunjuk yang tertera pada banner promo pada aplikasi HELP Anda. Selamat mencoba #EnjoyBeingHelped," pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…