Triwulan I, BSDE Telah Realisasikan 25% dari Target Marketing Sales

Oleh : Wiyanto | Jumat, 10 Juli 2020 - 19:29 WIB

PT.Bumi Serpong Damai Tbk. (PTBSD)
PT.Bumi Serpong Damai Tbk. (PTBSD)

INDUSTRY.co.id - Tanggerang — Pengembang properti terkemuka di tanah air, PT Bumi Serpong Damai Tbk (kode saham: BSDE), telah merealisasikan marketing sales Rp1,79 triliun atau 25% dari target tahun 2020 pada triwulan satu tahun ini. BSDE menargetkan marketing sales Rp7,20 triliun sepanjang tahun 2020.

“Kinerja triwulan pertama kami yang kuat ini ditopang oleh penjualan Nava Park dan The Zora di BSD City serta Apartment Southgate di TB Simatupang Jakarta”, Hermawan Wijaya, Direktur BSDE, menjelaskan di Jakarta, Jumat (10/7/2020)

Tahun 2019, BSDE telah berhasil melampaui target marketing sales yang ditetapkan sebesar Rp6,20 triliun. Marketing Sales di akhir tahun mencapai Rp6,50 triliun.

Di sisi lain, Pendapatan Usaha juga tercatat sebesar Rp7,08 triliun dan Laba Bersih yang Dapat Diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk sebesar Rp2,79 triliun. Total Aset akhir tahun 2019 adalah Rp54,44 triliun, sementara Total Ekuitas adalah Rp33,55 triliun.

Kinerja ini merupakan salah satu bagian dari laporan pertanggungjawaban Direksi dan Komisaris yang telah dipresentasikan dan diterima oleh Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) BSDE. RUPST ini diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City pada tanggal Jum’at, 10 Juli 2020.

Pada bulan Juni yang lalu, BSDE telah melaksanakan Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) sebesar 10% dari total modal disetor. Melalui aksi korporasi ini, BSDE mendapat tambahan dana sebesar Rp1,23 triliun.

“BSDE berkomitmen kuat untuk terus mencetak kinerja yang memuaskan pada tahun 2020 ini. Walau Indonesia terdampak oleh pandemi Covid-19, namun kami tetap optimis dan bekerja keras untuk mencapai target marketing sales 2020 dan memastikan pemenuhan semua kewajiban kami”, tambah Hermawan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Prudential Life Assurance (Foto Dok Industry.co.id)

Jumat, 26 April 2024 - 05:01 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Catatkan Premi Rp22 Triliun

PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dan PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) mencatatkan pertumbuhan double digit hingga 15% berdasarkan nilai premi baru…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…