IM3 Ooredoo Bagikan Kuota Internet Gratis Melalui #TikTokTreats

Oleh : Herry Barus | Jumat, 26 Juni 2020 - 12:00 WIB

IM3 Ooredoo Bagikan Kuota Internet Gratis Melalui #TikTokTreats
IM3 Ooredoo Bagikan Kuota Internet Gratis Melalui #TikTokTreats

INDUSTRY.co.id - Jakarta - IM3 Ooredoo bekerja sama dengan aplikasi TikTok untuk memberikan apresiasi kepada pelanggan melalui program #TikTokTreats. Program ini mengajak pelanggan IM3 Ooredoo serta seluruh pengguna TikTok untuk mengumpulkan poin sebanyak mungkin, dimana total poin tersebut nantinya dapat ditukarkan dengan berbagai pilihan bonus gratis kuota dan promo spesial dari IM3 Ooredoo.

Untuk mengikuti program #TikTokTreats, pengguna dapat membuka aplikasi TikTok, klik banner TikTok Treats di laman discovery, kemudian mengikuti instruksi untuk mengumpulkan poin sebanyak mungkin dengan beberapa cara; mengundang dan bagikan halaman #TikTokTreats kepada teman, menonton pilihan video TikTok di halaman #TikTokTreats, dan check-in setiap hari di halaman #TikTokTreats. Program ini berlangsung mulai dari 19 Juni - 5 Juli 2020 di aplikasi TikTok.

Yavuz Fatih Yavuz, Senior Vice President - Head of Digital Indosat Ooredoo mengatakan, “Kami melihat pengguna dan komunitas yang bergabung di TikTok sangat kreatif dan tertarik untuk diajak mengikuti berbagai kreasi kolaborasi ataupun challenge. Hal ini sejalan dengan beberapa campaign serupa yang telah sukses dilakukan seperti #Collabonation yang mengangkat semangat kreativitas generasi muda. Untuk itu kami percaya kolaborasi dengan TikTok ini akan mendorong lebih banyak lagi pengguna untuk mengekspresikan bakat dan kreativitasnya. IM3 Ooredoo akan memberikan rewards dalam bentuk gratis kuota internet IM3 Ooredoo untuk mereka yang merupakan mayoritas pengguna internet, dimana kuota tersebut dapat digunakan untuk membuat konten digital yang positif.

“Kami berharap program #TikTokTreats ini dapat menjadi tempat dimana brands, termasuk IM3 Ooredoo, dapat ditemukan oleh komunitasnya dengan cara yang kreatif dan menyenangkan,” kata Jessica Gautama, Senior Marketing Manager, TikTok Indonesia. “Selain itu, dengan adanya program ini, semoga komunitas TikTok semakin beragam, sehingga TikTok bisa selalu menjadi tempat bagi siapapun untuk berbagi kebahagiaan dan menginspirasi.”

Dalam kerjasama #TikTokTreats ini, IM3 Ooredoo mempersiapkan berbagai bonus dan promo spesial antara lain gratis kuota 1GB, gratis kuota 7,5GB, dan promo kuota 30GB hanya dengan menukarkan Tiktok Treat Poin mulai dari 350 Poin. Pengguna dapat menikmati promo kuota 30GB untuk mengakses aplikasi belajar online seperti Ruangguru, Quipper, Zenius, Sekolahmu, Rumah Belajar, serta lebih dari 200 portal Universitas di Indonesia. Hal ini dapat membantu agar aktivitas seperti belajar dan bekerja tetap bisa dilakukan #DiRumahAja. Setiap bonus kuota dan promo spesial dapat di-redeem melalui aplikasi myIM3.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…