Hartadinata Resmikan Toko Claudia Perfect Jewellery dan ACC Premium di Bandung

Oleh : Herry Barus | Jumat, 24 Januari 2020 - 16:21 WIB

Sandra Sunanto, Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk (kiri)
Sandra Sunanto, Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk (kiri)

INDUSTRY.co.id - Bandung- PT Hartadinata Abadi Tbk (Hartadinata), produsen dan penyedia perhiasan emas terintegrasi Indonesia, dengan bangga meresmikan toko Claudia Perfect Jewellery dan ACC Premium yang terletak di Paskal Hypersquare Blok F30, Jl. H.O.S. Cokroaminoto No. 25-27, Bandung. Peresmian toko ini dilakukan oleh Ferriyady Hartadinata, Komisaris Utama Hartadinata dan  Sandra Susanto, Direktur Utama Hartadinata.

Sandra Sunanto, Direktur Utama Hartadinata mengatakan, “Pembukaan toko Claudia Perfect Jewellery dan ACC Premium merupakan realisasi strategi bisnis Hartadinata dalam memperluas cakupan pasar di Indonesia. Dengan dibukanya kedua toko ini, posisi Hartadinata dalam segmen pasar kelas menengah ke atas semakin kuat. Pangsa pasar perhiasan emas dan berlian di Bandung pun sangat potensial, oleh karena itu, Hartadinata menginvestasikan dana sebesar Rp 20 milyar untuk toko Claudia Perfect Jewellery, dan Rp 5 milyar untuk ACC Premium.”

Toko Claudia Perfect Jewellery ini merupakan reopening dari toko sebelumnya, yang hadir dengan konsep lebih segar dan cantik. Selain di Paskal Hypersquare Bandung, Claudia Perfect Jewellery juga terdapat di Istana Plaza Bandung dan Grand Metropolitan Mall Bekasi. Sementara itu, toko ACC Premium ini merupakan cabang ke-3 setelah Kemang, Jakarta; dan Makassar. Selain Claudia Perfect Jewellery dan ACC Premium, produk perhiasan berlian mewah Hartadinata juga tersedia di toko Celine Jewellery yang berada di Trans Studio Mall Bandung dan Festival City Link Bandung.

“Claudia Perfect Jewellery menjual perhiasan emas dan berlian dengan harga mulai Rp3.000.000 hingga Rp100.000.000, sedangkan ACC Premium menyediakan perhiasan emas kadar tua dengan kisaran harga Rp1.000.000 sampai dengan Rp50.000.000. Dalam rangka peresmian toko Claudia Perfect Jewellery dan ACC Premium, Hartadinata menawarkan promo spesial yaitu pembelian berlian mendapatkan bonus liontin berlian (syarat dan ketentuan berlaku),” tutup Sandra.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Festival Seoul Beats on Campus (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Bakal Gelar Festival Seoul Beats on Campus, President University Siap Luncurkan Konsentrasi K-Wave

Presuniv berencana membuka konsentrasi K-Wave yang akan bernaung di bawah Program Studi (Prodi) Business Administration. Pembukaan konsentrasi ini akan ditandai dengan event Seoul Beats on Campus…

Arta Monica Pasaribu, S.IP – President University Mahasiswa S2 MMT

Selasa, 23 April 2024 - 17:30 WIB

Strategi Marketing Dinamo Listrik Buatan Lokal untuk Mendukung Net Zero Emission

Tidak dapat dipungkiri ternyata penggunaan kendaraan listrik seperti motor listrik sangat tumbuh dengan cepat. Pemerintah mencatat keberadaan motor dan mobil yang berbasis listrik di sini naik…

PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi demi generasi masa depan.

Selasa, 23 April 2024 - 17:28 WIB

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Jakarta - PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi…

Fransiscus Go sedang memegang hasil kebun di Nara Kupu Village Sawangan, Depok-Jawa Barat. (Foto: Istimewa)*

Selasa, 23 April 2024 - 16:35 WIB

Pengusaha Sukses NTT Ini Sebut Program Food Estate Efektif untuk Pemanfaatan Lahan yang Sudah Lama Tertidur

Jakarta - Tokoh masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Fransiscus Go menilai bahwa program Food Estate, atau pengembangan pangan secara terintegrasi yang tengah digencarkan oleh pemerintah…