Meikarta Siapkan Fasilitas Hidup Generasi Milennial

Oleh : Herry Barus | Rabu, 22 Januari 2020 - 10:00 WIB

Meikarta Siapkan Fasilitas Hidup Generasi Milennial
Meikarta Siapkan Fasilitas Hidup Generasi Milennial

INDUSTRY.co.id - Jakarta– Meikarta hidupkan tahun 2020 dengan semangat baru melalui hadirnya jajaran manajemen dan logo baru. Keduanya melambangkan optimisme Meikarta untuk terus bergerak maju dan berkembang membangun harapan bagi semua orang untuk memiliki kota dan hunian yang lebih baik di masa depan. Hal tersebut juga menjadi tonggak keberlangsungan pembangunan Meikarta yang kini sudah melakukan topping off sebanyak 22 towers dan pra-serah terima 400 unit hunian di area District 1.

Logo baru Meikarta memperlihatkan kecerahan warna yang melambangkan semangat baru untuk terus memberikan yang terbaik bagi Masyarakat. Visual Segitiga Emas yang mengarah maju melambangkan tekad baru untuk terus fokus mewujudkan visi Meikarta.

“Sejak hari pertama dibangun, Meikarta berkomitmen untuk menghadirkan kota modern masa depan yang indah dan terjangkau bagi semua keluarga Indonesia,” ucap Henry Riady, Penasihat Lippo Cikarang.

“Bagi saya, Meikarta merupakan nama yang indah, karena merupakan nama dari Nenek saya - May Riady. Nenek merupakan inspirasi saya karena beliau datang dari kota kecil, berjuang tanpa henti mendidik dan mendidik 6 anak dengan berjualan rambut palsu dan es mambo. Prinsip Nenek saya adalah hidup harus bermanfaat dan menjadi berkat bagi orang lain. Saya yakin Meikarta satu hari akan menjadi kota yang bermanfaat dan menjadi berkat bagi banyak keluarga yang sedang memulai kehidupan baru,” lanjut Henry Riady.

Dengan kehadiran logo dan jajaran manajemen baru, Meikarta mempertegas komitmennya untuk dapat lebih baik lagi melayani konsumen dan membangun kota Meikarta. Jajaran manajemen Meikarta merupakan individu-individu berlatar belakang profesional yang memiliki pengalaman ekstensif di sektor pelayanan telekomunikasi, pengembangan teknologi dan pembangunan. Berikut para personil dari jajaran manajemen Meikarta:

1. Indryanarum Martowidjojo, Chief Financial Officer of Meikarta

2. Lilies Surjono, Chief Marketing Officer Meikarta

3. Arie Hartanto, Chief Commercial & Technology Officer Meikarta

4. Huang Chung Hsiun, Chief Development & Construction Officer Meikarta

Pada kesempatan yang sama, Lilies Surjono, Chief Marketing Officer Meikarta, menambahkan, “Kami bekerja dengan semangat baru karena kami percaya bahwa Meikarta dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia dan ikut serta percepatan pembangunan rumah untuk mengejar ‘housing deficit’ atau kekurangan rumah di Indonesia. Meikarta juga menjadi jawaban bagi generasi millennial yang khawatir dengan tingginya harga properti di Jakarta. Sebagai salah satu lokasi pusat ekonomi terdekat dari Jakarta, Meikarta menawarkan harga hunian yang terjangkau di area dengan pertumbuhan pesat, kesempatan kerja di berbagai industri, fasilitas kesehatan dan pendidikan, serta area komersial yang menjanjikan.”

Target Meikarta 2020

Pada tahun 2020, Meikarta menargetkan seluruh tower di area District 1 selesai topping off di bulan Februari, dan terus mempercepat proses serah terima unit apartemen. Selain itu, Meikarta juga menargetkan peningkatan penjualan sebesar 25% dibandingkan dengan tahun 2019. Terlebih lagi, pembangunan area District 2 juga merupakan salah satu fokus terpenting Meikarta di 2020.

Area Central Park dan area komersil yang merupakan daya tarik dan key-selling point Meikarta juga terus dikembangkan. District 1 Commercial Area sudah dibuka pada Februari 2019 silam dengan lebih dari 20 tenant bergabung seperti; Maxx Coffee, Imperial Kitchen, Cinepolis Cinema, Köi The, Sang Pisang, dan Kopi Kenangan yang kini sudah beroperasi.

Menguatkan Transparansi

“Kami menjunjung tinggi nilai transparansi di setiap proses pembangunan Meikarta. Hal ini kami lakukan karena kami mengerti bahwa transparansi merupakan salah satu hal yang diinginkan oleh masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan referensi hunian masa depan, serta para konsumen kami yang ingin melihat secara langsung perkembangan pembangunan properti yang mereka miliki,” lanjut Lilies Surjono.

Meikarta menyediakan fasilitas live streaming yang memperlihatkan progres pembangunan secara real-time yang dapat diakses secara bebas melalui situs resmi Meikarta (www.meikarta.com), serta saluran nomor 388 pada TV berlangganan First Media. Tersedianya akses live streaming ini merupakan salah satu wujud komitmen Meikarta untuk menguatkan nilai transparansi guna tersampaikannya informasi yang merata kepada publik. Fitur Live chat dan Whatsapp chat juga disediakan demi kepuasan dan kenyamanan konsumen untuk berkomunikasi dengan perwakilan Meikarta.

Apartemen Terjangkau bagi Semua

“Saat ini Meikarta menjalin kerja sama dengan beberapa rekanan bank terkemuka sebagai perwujudan komitmen kami untuk menghadirkan kota dengan hunian impian untuk masyarakat Indonesia lebih dekat lagi,” ucap Arie Hartanto, Chief Commercial Officer of Meikarta.

“Kedepannya, kami akan terus menawarkan program menarik bagi konsumen untuk memberikan solusi cicilan rendah dan kenyaman lainnya seperti cicilan furnitur, sehingga pembeli dapat secepatnya tinggal di unitnya.

Meikarta telah menjalin kerja sama dengan beberapa rekanan Bank seperti CIMB Niaga, NOBU Bank, Hana Bank, dan BTN untuk penawaran pendanaan KPA kepada calon pembeli unit apartemen dengan rate yang sangat kompetitif. Kerja sama dengan perusahaan lainnya seperti Travelio untuk solusi apartment rental management juga kita jalin demi kenyamanan pembeli menyewakan unit dan memberikan keuntungan berlipat ganda dari investasi apartemen mereka.

“Kami berterima kasih atas dukungan dan kepercayaan masyarakat selama ini. Dengan dimulainya proses serah terima unit di tahun ini, diharapkan kehadiran Meikarta dapat membawa manfaat bagi Masyarakat. Kita terus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia.” tutup Henry Riady.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…

Pelatihan pengolahan sampah ke Pesantren

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:14 WIB

Kolaborasi CCEP Indonesia dengan Lima Belas Pesantren di Indonesia

Dalam rangka memperkuat komitmen sosial dan lingkungan di bulan Ramadan, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) menggelar serangkaian kegiatan bersama lima belas pesantren…