Pegadaian Terus Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Jabodetabek dan Banten

Oleh : Hariyanto | Senin, 06 Januari 2020 - 08:41 WIB

Pegadaian Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Jabodetabek dan Banten
Pegadaian Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Jabodetabek dan Banten

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Pegadaian (Persero) terus memaksimalkan penyaluran bantuan di kawasan Jabodetabek dan Banten yang terkena bencana banjir dalam beberapa hari terakhir. Kawasan diberikan bantuan yaitu Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara, Kelurahan Duren Jaya Bekasi Timur, dan Lebak Banten.

"Kami terus berupaya semaksimal mungkin dalam pemberian bantuan kepada warga yang terdampak
banjir.  Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok dalam memenuhi kebutuhan sehari - hari," ujar Sekretaris Perusahaan PT Pegadaian (Persero) Swasono Amoeng Widodo, Jakarta, Senin (6/1/2019).

Amoeng menjelaskan bantuan yang diberikan di Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara berupa kebutuhan pokok sehari-hari dan obat - obatan dengan total nilai Rp50.000.000. Untuk kawasan Kelurahan Duren Jaya Bekasi Timur bantuan yang diberikan senilai Rp15.000.000 dan untuk Pemerintah Kota Bekasi senilai Rp15.000.000.

Sedangkan bantuan yang diberikan di kawasan Lebak Banten senilai Rp175.000.000 yang terdiri dari Daerah Mampang sebesar Rp25.000.000 berupa sembako, Daerah Duri Kepa Rp25.000.000 berupa sembako, Daerah Duri Kosambi sebesar Rp25.000.000 berupa sembako, Daerah Ciputat sebesar Rp25.000.000 berupa sembako, Daerah Cipanas Banjir Bandang dan Tanah Longsor sebesar Rp75.000.000.

"Pegadaian juga akan memberikan bantuan evakuasi dengan perahu karet di 3 titik yaitu di Duri Kepa, Duri Kosambi sama Bekasi. Kami berharap melalui bantuan yang diberikan oleh Pegadaian dapat membuat warga yang terkena dampak banjir dapat berangsur pulih, sehingga dapat terus melakukan aktivitas seperti biasanya." pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).