Siloam Hospitals Asri Adakan Simulasi dan Evakuasi Kebakaran

Oleh : Herry Barus | Rabu, 30 Oktober 2019 - 06:00 WIB

Siloam Hospitals Asri Adakan Simulasi dan Evakuasi Kebakaran
Siloam Hospitals Asri Adakan Simulasi dan Evakuasi Kebakaran

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Siloam Hospitals Asri yang bertempat di Kelurahan Duren Tiga, Pancoran Jakarta Selatan hari ini, Selasa, 29/10/2019 mengadakan pelatihan tanggap bencana melalui kegiatan simulasi dan evakuasi kebakaran.

 Pelatihan diadakan guna meningkatkan kembali kewaspadaan dan penyegaran materi yang telah disampaikan akan simulasi dan evakuasi kebakaran dilingkungan rumah sakit bagi seluruh karyawan yang bertugas di Siloam Hospitals Asri.

"Kewaspadaan dan kesiapan dalam menghadapi bencana, terutama dalam menghadapi bahaya kebakaran dilingkungan rumah sakit harus ditumbuhkan setiap saat. Itu satu hal alasan kenapa kita mengadakan pelatihan simulasi dan evakuasi kebakaran, " ungkap CEO Siloam Hospitals Asri, Dr. Gerald Parulian, MARS.,

Gerald menambahkan dalam setahun terakhir, Siloam Hospitals Asri telah melakukan dua kali pelatihan evakuasi kebakaran, namun kali ini dilibatkan tim sub dinas pencegahan kebakaran dari Jakarta Selatan.

"Dilibatkannya tim dinas pencegahan kebakaran dari Damkar Jaksel agar pihak kami dapat mengetahui bagaimana cara bersinergi dalam menghadapi bahaya kebakaran pada situasi darurat, " imbuhnya.

Dikesempatan yang sama, Jaidon, AR, SH., kepala seksi pencegahan Sub Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, memberi apresiasi akan pelatihan dan evakuasi kebakaran yang dilakukan manajemen Siloam Hospitals Asri. Apresiasi berdasarkan atas kesigapan, pemahaman materi dan sinergi kerjasama yang dilakukan petugas Siloam Hospitals Asri dalam menerapkan pelatihan simulasi akan bahaya.

"Saya memberi apresiasi, seluruh petugas rumah sakit Siloam melakukan simulasi sesuai prosedur dan memahami cara kerja evakuasi. Terlebih untuk areal rumah sakit yang bisa dikatakan sulit karena tidak hanya menolong pasien namun juga harus menolong keluarga pasien dari bahaya api, " ucap Jaidon menuturkan.

Pelatihan Simulasi dan evakuasi kebakaran Siloam Hospitals Asri dilakukan dilantai dua gedung rumah sakit. Dalam pelatihan simulasi tersebut, melibatkan 55 karyawan rumah sakit sebagai tim evakuasi dan pemadam api guna menyelamatkan 15 pasien yang terperangkap asap dilantai tersebut.

Dalam simulasi, evakuasi berhasil menyelamatkan 15 pasien dan seluruh data perumah sakitan serta memadamkan sebagian api yang mulai menyebar dalam waktu kurang dari 5 menit. Setelah evakuasi seluruh pasien berhasil dilakukan melalui tangga darurat, petugas pemadam kebakaran tiba dalam waktu kurang dari 10 menit.

Siloam Hospitals Asri merupakan unit pelayanan kesehatan yang tergabung dalam Siloam Hospitals Group. Selain melayani kesehatan umum dan penyakit pada anak, Siloam Hospitals Asri pun secara khusus turut melayani pasien pada lingkup kesehatan urologi dan hemodialisa.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…