Cuaca Ekstrem, Petani Terancam Gagal Panen
Oleh : Andi Mardana | Rabu, 07 Agustus 2019 - 19:21 WIB

Direktur PT Bayer Indonesia, Mohan Babu bersama Direktur Perlindungan Tanaman Pangan Kementan, Edy Purnawan dan Ketua Tim Teknis Komisi Pestisida Prof. Dr. Dadang M.Sc berbincang dengan para petani Desa Pasir Kaliki.(Ist)
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Sejumlah petani mengeluhkan perubahan cuaca ekstrem akhir-akhir ini. Cuaca yang tidak menentu menyebabkan kerusakan pada tanaman sayuran dan pangan akibat timbulnya penyakit jamur tanaman.
Bukan saja menurunkan kualitas komoditas yang dihasilkan, tetapi bahkan bisa berdampak gagal panen. Karenanya, para petani menyambut positif langkah sosialisasi dan pendampingan yang digagas oleh Bayer.
"Kami berharap para petani semakin memahami cara mengatasi penyakit jamur tanaman secara tepat sehingga produktivitas lahan dan pendapatan ekonomi mereka semakin meningkat," kata Winarno Tohir, Ketua Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Nasional pada kegiatan penyuluhan dan pendampingan di Karawang, Jawa Barat, hari ini (7/8).
Edy Purnawan, Direktur Perlindungan Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian (Kementan) menyambut baik inisiatif sektor swasta untuk memberikan pendampingan kepada para petani guna mengatasi berbagai masalah hama dan penyakit tanaman yang mengganggu produktivitas dan kesejahteraan mereka.
Menurut Edy, petani cenderung menggunakan pestisida secara berlebihan untuk mengatasi ancaman tanaman.
"Lewat inisiatif Bayer ini, petani mendapatkan penjelasan ilmiah mengenai dosis serta cara penggunaan pestisida yang tepat dan aman, baik untuk lingkungan hidup dan utamanya keselamatan aplikatornya, yaitu petani itu sendiri," pungkasnya.
Baca Juga
Pupuk Katim Kenalkan Ragam Produk dan Program Unggulan di Sektor…
PT Pupuk Kalimantan Timur Tanam 1.500 Bibit Mangrove di Perairan…
Pupuk Indonesia Permudah Petani Penuhi Kebutuhan Pupuk dengan Rekan
Pacu Dekarbonisasi di Industri Pupuk, PKT Targetkan Penekanan Emisi…
Program Magang Pupuk Kaltim Apprentice Challenge 2021 Resmi Ditutup…
Industri Hari Ini

Kamis, 26 Mei 2022 - 18:00 WIB
Ketua MPR RI Hadiri Pernikahan Ketua MK dengan Idayati
Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo turut bahagia atas kelancaran prosesi pernikahan Ketua Hakim Mahkamah Konstitusi Anwar Usman dengan adik kandung Presiden…

Kamis, 26 Mei 2022 - 17:19 WIB
Pandemi Melandai, Presiden Jokowi Harap Aktivitas Seni dan Budaya Bangkit
Presiden Joko Widodo berharap melandainya pandemi menjadi momentum aktivitas seni dan budaya untuk bangkit kembali setelah terhenti selama dua tahun. Pernyataan ini disampaikan Presiden setelah…

Kamis, 26 Mei 2022 - 15:30 WIB
Bertemu Menteri Investasi Inggris, Bahlil Pastikan Kerja Sama RI-Inggris Bakal Diteken pada KTT G20 di Bali
Di sela kunjungan kerjanya ke Davos, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia bertemu dengan Menteri Investasi Inggris Lord Grimstone kemarin siang (25/5)…

Kamis, 26 Mei 2022 - 15:00 WIB
Ini Kontribusi 50 Tahun HIPMI untuk Indonesia Menuju Era Keemasan
Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) sedang menuju era keemasan yang tahun ini akan menginjak usia 50 tahun. Anggota HIPMI di seluruh Indonesia akan tetap berjuang untuk membangun ekonomi…

Kamis, 26 Mei 2022 - 14:52 WIB
Kementan Dukung Investor Bangun Pabrik Olahan Porang Skala Besar di Lombok Barat
Pabrik pengolahan porang menjadi tepung glukomanan berkadar 90 persen mulai dibangun di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.
Komentar Berita