Adu Kreativitas di Ajang Inacraft Award 2019, Kemenperin Apresiasi Karya Perajin Lokal

Oleh : Ridwan | Sabtu, 27 April 2019 - 08:15 WIB

Dirjen IKMA Kemenperin Gati Wibawaningsih saat memberikan penghargaan kepada para pemenang INACRAFT Award (Foto: Ridwan)
Dirjen IKMA Kemenperin Gati Wibawaningsih saat memberikan penghargaan kepada para pemenang INACRAFT Award (Foto: Ridwan)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kementerian Perindustrian melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA) terus memberikan dukungan dan apresiasi kepada para perajin di bidang kerajinan yang secara menerus menciptakan karya dan inovasi yang mampu bersaing dalam kompetisi global.

Salah satunya melalui ajang INACFART Award yang menjadi perwujudan apresiasi kreativitas, inovasi desain dan sebagai upaya meningkatkan iklim kompetitif yang mendorong berkembangnya lahirnya inovasi produk baru yang unggul di bidang kerajinan.

Direktur Jenderal IKMA Kemenperin Gati Wibawaningsih mengatakan bahwa INACRAFT Award menjadi bentuk penghargaan terhadap karya perajin Indonesia sekaligus ajang untuk meningkatkan pemahaman para perajin dalam menciptakan produk kerajinan khas Indonesia yang berkualitas sehingga dapat diterima oleh pasar global. 

"Saya sangat mengapresiasi penyelenggaraan INACRAFT Award 2019 ini yang mendorong munculnya produk-produk kerajinan unggulan, baik dari segi desain, inovasi, berciri khas, dan memiliki kearifan lokal daerah di Indonesia serta berorientasi pasar," kata Gati disela-sela INACRAFT Award di JCC, Jakarta (26/4) malam.

Gati menjelaskan, kekayaan budaya dan tradisi yang dimiliki Indonesia sangat beraneka ragam, memiliki sejarah serta merupakan warisan nilai luhur nenek moyang bangsa Indonesia. 

Menurutnya, hal tersebut menjadi salah satu sumber inspirasi bagi para perajin di tanah air untuk menciptakan produk kerajinan yang bernilai seni tinggi.

"Di tengah-tengah kecenderungan gaya hidup modern yang kembali melirik kreasi seni tradisional, kerajinan yang bercirikan etnik dengan budaya lokal sangat diminati. Hal itu menunjukan bahwa peluang pemasaran hasil kerajinan kita terbuka lebar. Selain itu industri kerajinan memberikan kontribusi penting bagi pertumbuhan ekonomi serta penyerapan tenaga kerja," ungkapnya.

Kemenperin mencatat, saat ini jumlah IKM kerajinan mencapai 700 ribu unit usaha dan menyerap hampir 1,3 juta tenaga kerja. Kinerja ekspor industri kerajinan Indonesia juga mengalami kenaikan berdasarkan nilai ekspor kerajinan Indonesia pada akhir tahun 2018 yang mencatatkan nilai sebesar USD 870 juta, atau senilai Rp. 12,2 triliun, naik 0,2% dari nilai ekspor tahun sebelumnya yang sebesar USD 868 juta. 

Adapun empat negara tujuan ekspor produk kerajinan terbesar antara lain Amerika Serikat, Jepang, Belanda dan United Kingdom.

"Penyelenggaraan INACRAFT Award di sela-sela rangkaian Pameran INACRAFT 2019 diharapkan bisa memotivasi para perajin, khususnya peserta INACRAFT, agar membuat produk-produk yang berkualitas, menarik, unik sesuai ciri khas budaya Indonesia dan juga memiliki standar kualitas internasional namun tetap memperhatikan kelestarian lingkungan yang saat ini menjadi isu global," kata Gati. 

Sejalan dengan hal ini, Kementerian Perindustrian telah mendirikan Bali Creative Industry Center (BCIC) yang menginisiasi kolaborasi antara para desainer yang terkemuka di Indonesia sebagai motor penggerak inovasi, dengan artisan terkurasi sebagai penghasil dari produk kriya. 

"Sejak 2015, BCIC menjadi tempat berkumpul para wirausaha dan inkubator kreatif di bidang fesyen, kriya, dan animasi. Harapannya dapat mendorong para pelaku industri kerajinan untuk meningkatkan perannya dalam menghasilkan karya produk yang bernilai inovatif, kompetitif dan beorientasi pasar agar terus mampu bersaing," jelasnya 

Gati yang juga menjadi salah satu Dewan Juri INACRAFT Award 2019 menghimbau kepada para perajin untuk terus meningkatkan kreatifitas dan inovasi dalam mengembangkan produk, sehingga dapat meningkatkan nilai tambah dan daya saing, yang tentunya akan meningkatkan eksistensi baik di kancah nasional maupun internasional. 

"INACRAFT Award ini dijadikan ajang untuk dapat mendorong kreatifitas dan inovasi para pelaku industri kerajinan dalam pengembangan desain dan peningkatan kualitas produknya, sehingga mempunyai nilai tambah dan berdaya saing. Selain itu para penerima penghargaan INACRAFT Award diharapkan tetap menjaga konsistensinya," tuturnya.

Terdapat kriteria bagi pemenang INACRAFT Award yakni kerajinan harus menunjukkan tingkat kesempurnaan pekerjaan dan penerapan standard kualitas yang bermutu tinggi. 

Selain iti, kerajinan juga harus mengekspresikan identitas budaya dan nilai-nilai estetis tradisional, tak hanya itu perajin harus kreatif dan berhasil memadukan ketrampilan tradisional dan inovasi dalam pemakain bahan/material, pemilhan bentuk dan/atau desain.

Produk kerajinan pemenang INACRAFT Award harus dapat dipasarkan dan berpotensi untuk memasuki pasar internasional. Pengrajin harus menghormati faktor alam dan lingkungan dalam teknik-teknik mendapatkan material/bahan dan pelaksanaan proses produksi, menghormati dan mentaati hukum perundangan yang berlaku berkaitan dengan perihal hak tenaga kerja dan hak asasi manusia dan tidak mengeksploitasi baik secara individu maupun kelompok secara tidak adil pada tingkat maupun dalam kaitan produksi barang-barang kerajinan. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

IFG Life

Kamis, 25 April 2024 - 06:55 WIB

Perempuan Indonesia Kian Menunjukan Peran Strategis di Sektor Asuransi

Peran perempuan dalam industri asuransi di Indonesia semakin penting dan strategis, baik sebagai konsumen, maupun karyawan dan pengambil keputusan. Jenjang karir semakin terbuka, kendati masih…

Kedua kiri : Direktur Utama IFG Hexana Tri Sasongko Ketiga kiri: Asisten Deputi Bidang Jasa Asuransi dan Dana Pensiun Kementerian BUMN Hendrika Nora Osloi Sinaga tengah : Komisioner Komisi Informasi Pusat Samrohtunnajah Ismail

Kamis, 25 April 2024 - 06:47 WIB

Perkuat Implementasi Keterbukaan Informasi, IFG Bersama Lima BUMN Selenggarakan Forum Edukasi Keterbukaan Informasi Publik

Indonesia Financial Group (IFG), BUMN Holding Asuransi, Penjaminan,dan Investasi berkomitmen mendukung implementasi Keterbukaan Informasi Publik (KIP) secara berkelanjutan dalam rangka penerapan…

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 06:23 WIB

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Apel Bersama Wanita TNI kembali digelar dalam rangka Hari Kartini Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Evi…

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Kamis, 25 April 2024 - 06:12 WIB

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., CHRMP., CRMP., didampingi Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima paparan dan demo dari…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 05:33 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kesehatan TNI harus menjadi besar tangguh dan mandiri, baik dari segi sumber daya manusia, sarana dan prasarana maupun sistem metodanya sehingga dapat menghasilkan kinerja yang optimal dalam…