Program Pengembangan Desa Semen Indonesia Rp7,25 Miliar

Oleh : Herry Barus | Minggu, 02 Desember 2018 - 17:41 WIB

PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) (indonesianindustry)
PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) (indonesianindustry)

INDUSTRY.co.id - Surabaya- Program pengembangan desa yang dijalankan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk sebagai bagian dari Program Corporate Social Responsibility (CSR) pada tahun 2018 di wilayah Kabupaten Tuban, Jawa Timur mencapai Rp7,25 miliar.

"Program pemberdayaan ini merupakan hasil masukan dari masyarakat. Pada tahap awal, masing-masing desa dan kecamatan menyusun proposal program melalui musyawarah dan Focus Group Discussion (FGD), kemudian kami bina sampai pelaksanaan," kata Pjs Kepala Departemen Komunikasi Perusahaan Semen Indonesia, Sigit Wahono dalam keterangan persnya di Surabaya, Kamis (29/11/2018)

Ia mengatakan, total di Kabupaten Tuban, Semen Indonesia telah melakukan program pengembangan masyarakat untuk 26 desa dan 3 kecamatan, dan totalnya Rp7,25 miliar. Sementara itu, pengajuan proposal dilakukan oleh perwakilan perusahaan, desa, kecamatan dan kabupaten yang kemudian diverifikasi final untuk menentukan program yang akan direalisasikan.

"Pemilihan program diprioritaskan pada proposal yang bersifat pemberdayaan masyarakat, dimana hal ini selaras dengan program Pemerintah Kabupaten Tuban, yaitu pengentasan kemiskinan," katanya.

Ia mengatakan, selama tahun 2018 perusahaan menerima ajuan sebanyak 204 proposal, namun yang memenuhi verifikasi hanya sebanyak 190 proposal, yang terdiri dari 114 kategori pemberdayaan masyarakat dan 76 kategori pembangunan sarana dan prasarana.

"Perusahaan melakukan pendampingan sejak penyusunan proposal sampai dengan saat pelaksanaan program. Hal ini dilakukan dengan harapan agar implementasi program di masing-masing desa dapat sesuai dengan rencana yang sudah disepakati hasil musyawarah dan FGD," katanya.

Untuk tahun 2019, Sigit berharap, usulan program agar bisa disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan tepat sasaran, serta dapat mendukung program pemerintah daerah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…

PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

Kamis, 25 April 2024 - 14:41 WIB

Road to Devcon Ethereum Akan Diselenggarakan di Asia Tenggara, PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), platform jual beli dan investasi crypto kembali melanjutkan rangkaian Road to Devcon Ethereum 2024 setelah di tahun 2023 lalu melakukan roadshow ke tiga universitas.

Dwidayatour Carnival 2024

Kamis, 25 April 2024 - 13:27 WIB

Dwidayatour Gelar Dwidayatour Carnival presented by.Mandiri di Gandaria City

Memasuki tahun ke-8, Dwidayatour Carnival presented by Mandiri digelar kembali. Pameran produk wisata yang kerap ditunggu-tunggu para pecinta travel ini akan kembali digelar di Gandaria City,…