Berkolaborasi Dengan Nada Puspita, WMI Hadirkan Toko Ke-20

Oleh : Nina Karlita | Sabtu, 06 Juli 2024 - 23:29 WIB

WMI buka toko ke-20 nya.
WMI buka toko ke-20 nya.

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Warna Modern Indonesia (WMI) untuk menciptakan peluang ekspansi bisnis bagi brand-brand lokal yang tidak kalah dengan brand mancanegara. 

WMI kembali menghadirkan toko yang ke 20 sekaligus merupakan toko WMI yang terbesar. Berlokasi di Mall Bintaro Jaya Xchange, WMI menggandeng Indah Nada Puspita dalam kolaborasi toko ini. 

"Pembukaan toko ini merupakan komitmen nyata kami untuk membawa brand tanah air dapat berekspansi seluas-luasnya. Kami sangat antusias untuk mendukung brand lokal yang memiliki visi dan kreativitas luar biasa seperti Nada Puspita," kata Bima Laga, CEO Warna Modern Indonesia.

Indah Nada Puspita, Founder & Creative Director Nada Puspita, menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan dari WMI yang memungkinkan Nada Puspita membuka toko terbesarnya. 

"Kami berkomitmen untuk terus berinovasi serta memenuhi ekspektasi para pelanggan kami. Dengan kehadiran WMI sebagai accelerator, kami rasanya semakin optimis bahwa brand lokal juga mampu bersaing,” kata Indah.

Memiliki 20 toko yang tersebar di kota-kota besar Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Lampung dan Makassar dalam 2 tahun perjalanan bisnisnya, merupakan pencapaian tersendiri bagi WMI. Sebelumnya, WMI membuka toko di Lampung dan berkolaborasi dengan brand tas ternama tanah air TORCH.

Selain memberikan fasilitas pembukaan offline di lokasi-lokasi strategis dan mall mall besar tanah air, WMI juga memberikan dukungan operasional toko termasuk pengadaan barang, managemen karyawan, promosi dan analisa penjualan. WMI juga dapat menawarkan share marketing cost  dan akan memberikan evaluasi pertumbuhan toko yang komprehensif.

“WMI akan memberikan support end-to-end sesuai yang dibutuhkan, karena mimpi kami adalah memperluas jaringan brand lokal ke seluruh kota - kota besar di Indonesia dan membuat brand lokal diakui dalam skala nasional,” tutup Bima.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada ajang tahunan Urban Sneaker Society (USS) 2024

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 12:39 WIB

USS 2024 presented by BRImo: Kolaborasi Fashion dan Lifestyle, Dukungan BRI Dorong Kreativitas Generasi Muda

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia. Terbaru, BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada…

Penerima bantuan Gerobak Kuliner SIG pada acara Serah Terima Bantuan di Desa Rejosari, Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada Jumat (18/10/2024).

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:28 WIB

Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, SIG Bantu Pengembangan Usaha Mikro dan Infrastruktur Pertanian di Kabupaten Gresik dan Lamongan

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui program TJSL kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan melalui…

Koordinator Pengawasan Kawasan Industri dan Perumahan BPKP Joko Sutrisno selaku Ketua Tim Assessment (paling kiri), SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom Ahmad Reza (kedua dari kiri), VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto (kedua dari kanan), dan PGS SVP Risk Management Telkom Rini Fitriani (paling kanan)

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:04 WIB

Telkom Perkuat Praktik Keberlanjutan, Skor ESG Meningkat Signifikan hingga Raih Predikat Sangat Baik

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berhasil mencapai peningkatan signifikan dalam penilaian ESG (Environmental, Social, and Governance) yang dilakukan oleh Badan Pengawasan Keuangan…

Hewan ternak

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:39 WIB

Wabah SE di Bengkulu, Kementan Tingkatkan Upaya Pengendalian dan Pencegahan

Kementerian Pertanian (Kementan) terus mengintensifkan langkah pengendalian terhadap kasus penyakit Septicaemia Epizootica (SE), yang juga dikenal sebagai penyakit sapi ngorok, di Provinsi Bengkulu.…

LPPNU bersama BPDPKS serta GAPKI dan Ketua Umum PBNU resmikan Sawit masuk Pesantren

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:21 WIB

LPPNU Luncurkan Program Sawit Goes to Pesantren

Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) menyelenggarakan kegiatan Launching Program Sawit Goes to Pesantren untuk mengedukasi santri dan warga Nahdliyin terkait manfaat serta…