Naik 5,64%, Metland Sukses Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp418 Miliar Sepanjang Tahun 2023

Oleh : Ridwan | Kamis, 13 Juni 2024 - 11:34 WIB

PT Metropolitand Land Tbk. (Metland)
PT Metropolitand Land Tbk. (Metland)

INDUSTRY.co.id - Bekasi - PT Metropolitan Land Tbk (Metland) sukses mencatat laba bersih sebesar sebesar Rp418 miliar sepanjang tahun 2023. Angka tersebut meningkat 5,64% dari periode yang sama tahun lalu.

"Adapun, pertumbuhan laba ditopang oleh peningkatan pendapatan penjualan properti dan beberapa penjualan lahan komersial di proyek residensial," jelas Anhar Sudradjat, Presiden Direktur PT Metropolitan Land Tbk seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Bekasi (12/6).

RUPST tersebut menyetujui sekitar 20% laba bersih atau sebesar Rp83,52 miliar, atau sebesar Rp10,91 per lembar saham untuk dibagikan sebagai dividen tunai kepada 7.655.126.330 pemegang saham sesuai peraturan perundangan yang berlaku.

Dana dialokasikan sebagai cadangan sebesar Rp2 miliar. Sedangkan sisanya dibukukan sebagai laba ditahan untuk menambah modal kerja Perseroan. 

Nilai aset Perseroan pada tahun 2023, bertumbuh sebesar 7,20%, yaitu mencapai Rp7.221 miliar dari tahun sebelumnya. Sedangkan peningkatan ekuitas Perseroan sebesar 8,29% menjadi Rp5.149 miliar di tahun 2023.

Total nilai pendapatan Perseroan sepanjang tahun 2023 adalah sebesar Rp1.705 miliar atau tumbuh 23,12% dibandingkan pendapatan tahun 2022 yang dibukukan Perseroan sebesar Rp1.385 miliar. 

Peningkatan pendapatan disebabkan oleh peningkatan penjualan properti sebesar Rp1.190 miliar naik 28,3% dibandingkan Rp928 miliar. 

Semua proyek Perseroan turut memberikan kontribusi dengan besaran: 70% dari usaha penjualan properti residensial dan penjualan properti strata title, 30% dari pendapatan berulang yang terdiri dari sewa pusat perbelanjaan, pengoperasian hotel, pengoperasian pusat rekreasi dan pendapatan lain-lain.

Menurut Anhar, insentif PPN DTP merupakan salah satu faktor pendorong penjualan properti Perseroan.

“Sejak awal program di November 2023 hingga April 2024 penjualan marketing yang berasal dari program PPN DTP mencapai sekitar Rp600 miliar atau 64%, naik dari periode sebelumnya,” jelas Anhar. 

Metland Cikarang, Metland Cibitung dan Metland Cileungsi merupakan proyek yang menikmati banyak penjualan dari program PPN DTP. 

Perseroan melakukan pengembangan pada unit residensial berjalan dan mulai memasarkan proyek residensial baru sebagai proyek pengganti beberapa proyek berjalan yang akan habis, seperti Metland Cikarang dengan lahan seluas 182 HA. 

Sejak dimulainya penjualan pada akhir tahun 2023 yang lalu, Metland Cikarang mendapatkan respon pasar sangat baik dari calon konsumen maupun masyarakat.

Perseroan juga melanjutkan pemasaran pada proyek residensial berjalan seperti, Metland Cyber Puri yang mulai memasarkan Cluster South Tresor dengan harga mulai Rp4 miliar hingga Rp8 miliar.

Metland Puri memasarkan ruko yang cocok untuk usaha kuliner karena lokasinya didukung oleh komersial area Puri Juction yang sudah mulai beroperasi.

Metland Menteng yang memasarkan cluster Costaria, Metland Transyogi yang tengah mempersiapkan cluster terbaru dan akan diluncurkan pada September mendatang hingga Metland Cibitung yang meluncurkan cluster Barcelona Cove dan cluster Havana Breeze.

Tahun 2023 Perseroan juga mendapatkan penghargaan tingkat nasional maupun internasional seperti, meraih dua penghargaan dalam Asia Pacific Property Awards 2023-2024 dalam kategori Mixed Use Development untuk proyek Metland Cibitung dan kategori Residential Development 20 Plus Units untuk proyek The Riviera at Puri. 

Selain itu, Metland yang diwakili oleh Metland Cibitung mendapatkan penghargaan Properti Indonesia Awards 2023 dengan kategori The Prospective TOD Township with Affordable Housing in Bekasi dan Metland Cibitung yang mendapatkan Golden Property Awards dengan kategori Best Regional Scale Development 2023 - Region Cibubur & Surrounding.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada ajang tahunan Urban Sneaker Society (USS) 2024

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 12:39 WIB

USS 2024 presented by BRImo: Kolaborasi Fashion dan Lifestyle, Dukungan BRI Dorong Kreativitas Generasi Muda

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia. Terbaru, BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada…

Penerima bantuan Gerobak Kuliner SIG pada acara Serah Terima Bantuan di Desa Rejosari, Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada Jumat (18/10/2024).

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:28 WIB

Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, SIG Bantu Pengembangan Usaha Mikro dan Infrastruktur Pertanian di Kabupaten Gresik dan Lamongan

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui program TJSL kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan melalui…

Koordinator Pengawasan Kawasan Industri dan Perumahan BPKP Joko Sutrisno selaku Ketua Tim Assessment (paling kiri), SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom Ahmad Reza (kedua dari kiri), VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto (kedua dari kanan), dan PGS SVP Risk Management Telkom Rini Fitriani (paling kanan)

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:04 WIB

Telkom Perkuat Praktik Keberlanjutan, Skor ESG Meningkat Signifikan hingga Raih Predikat Sangat Baik

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berhasil mencapai peningkatan signifikan dalam penilaian ESG (Environmental, Social, and Governance) yang dilakukan oleh Badan Pengawasan Keuangan…

Hewan ternak

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:39 WIB

Wabah SE di Bengkulu, Kementan Tingkatkan Upaya Pengendalian dan Pencegahan

Kementerian Pertanian (Kementan) terus mengintensifkan langkah pengendalian terhadap kasus penyakit Septicaemia Epizootica (SE), yang juga dikenal sebagai penyakit sapi ngorok, di Provinsi Bengkulu.…

LPPNU bersama BPDPKS serta GAPKI dan Ketua Umum PBNU resmikan Sawit masuk Pesantren

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:21 WIB

LPPNU Luncurkan Program Sawit Goes to Pesantren

Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) menyelenggarakan kegiatan Launching Program Sawit Goes to Pesantren untuk mengedukasi santri dan warga Nahdliyin terkait manfaat serta…