Ariston goes to Bandung Exhibition, Pameran Hingga Talkshow Ciptakan Kehangatan Keluarga

Oleh : Nina Karlita | Jumat, 07 Juni 2024 - 18:13 WIB

Talkshow "Comfort Home, Happy Family" dalam gelaran Ariston goes to Bandung Exhibition.
Talkshow "Comfort Home, Happy Family" dalam gelaran Ariston goes to Bandung Exhibition.

INDUSTRY.co.id - Bandung - Ariston menghadirkan “Ariston goes to Bandung Exhibition” yang bertempatan di 23 Paskal Shopping Center dari 28 Mei sampai 2 Juni 2024. Mempersembahkan serangkaian aktivitas dan diskusi yang menarik untuk meningkatkan pemahaman tentang kenyamanan dan kehangatan Rumah.

Tidak sekadar pameran produk serta tawaran menarik, salah satu sorotan utama dari serangkaian acara pameran ini adalah Ariston Family Talk, sebuah platform diskusi yang telah menjadi bagian konsisten dari setiap acara Ariston. 

Dengan tema "Comfort Home, Happy Family", dihadiri oleh Devina Hermawan sebagai tamu undangan, Nucha Bachri sebagai Moderator, dan Gardewa Santana selaku Digital & Ecommerce Manager Ariston Indonesia yang membawakan pengalaman serta tips inspiratif tentang bagaimana menciptakan lingkungan rumah yang mendukung kenyamanan dan kehangatan untuk keluarga.

Dalam diskusi ini, para pengunjung diajak untuk menjelajahi cara-cara praktis untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan keluarga melalui perawatan diri sehari-hari. Tak hanya itu, Ariston bersama para panelis juga menggali lebih dalam mengenai manfaat kesehatan dari mandi dengan air hangat, serta implikasinya dalam meredakan stres. 

“Saya sendiri merasakannya setiap hari. Setelah hari yang panjang dan melelahkan, saya selalu meluangkan waktu untuk mandi air hangat," kata Nucha Bachri dalam diskusi panel.. 

"Rasanya seperti sebuah ritual yang membantu saya merilekskan otot-otot yang tegang dan meningkatkan sirkulasi darah. Efeknya luar biasa, saya merasa lebih tenang dan rileks. Selain itu, mandi air hangat juga membantu saya tidur lebih nyenyak. Bagi saya, ini adalah cara sederhana namun sangat efektif untuk menjaga kesejahteraan tubuh dan pikiran," tambahnya.

Dalam diskusi tersebut, perlu disadari bahwa kenyamanan rumah memiliki dampak yang signifikan pada kesejahteraan dan kebahagiaan keluarga secara keseluruhan. Pengunjung diberikan edukasi untuk membangun kenyamanan dan kehangatan dirumah, informasi seputar manfaat mandi air hangat, air hangat untuk mandi anak, dan juga kemudahan mandi air hangat menggunakan water heater rumah.

"Ariston memiliki komitmen dan secara konsisten menghadirkan kenyamanan bagi keluarga di Indonesia melalui produk-produk yang ditawarkan. Oleh karena itu, kami hadir dengan inovasi-inovasi yang mampu memberikan tidak hanya kenyamanan, namun juga kemudahan bagi mereka,” kata Gardewa Santana selaku Digital & Ecommerce Manager Ariston Indonesia

Pada acara pameran tersebut, menunjukkan bahwa pemanas air listrik Ariston diciptakan untuk menyediakan kenyamanan yang berkelanjutan bagi semua orang dengan inovasi teknologi yang disematkan dalam berbagai produk pemanas airnya. Mulai dari Electric Storage Water Heater, Electric Instant Water Heater, Gas Water Heater, hingga Heat Pump serta Solar Water Heater.

Selain pameran produk dan panel talk yang informatif, Ariston goes to Bandung Exhibition juga menawarkan berbagai aktivitas menarik di booth mereka. Untuk menarik perhatian pengunjung, Ariston mengajak pengunjung menikmati keseruan dari bermain claw machine atau spin the wheel berhadiah dengan berbagai kesempatan untuk memenangkan hadiah menarik. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada ajang tahunan Urban Sneaker Society (USS) 2024

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 12:39 WIB

USS 2024 presented by BRImo: Kolaborasi Fashion dan Lifestyle, Dukungan BRI Dorong Kreativitas Generasi Muda

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia. Terbaru, BRI menjadi Official Mobile Banking Partner pada…

Penerima bantuan Gerobak Kuliner SIG pada acara Serah Terima Bantuan di Desa Rejosari, Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada Jumat (18/10/2024).

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:28 WIB

Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, SIG Bantu Pengembangan Usaha Mikro dan Infrastruktur Pertanian di Kabupaten Gresik dan Lamongan

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui program TJSL kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan melalui…

Koordinator Pengawasan Kawasan Industri dan Perumahan BPKP Joko Sutrisno selaku Ketua Tim Assessment (paling kiri), SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom Ahmad Reza (kedua dari kiri), VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto (kedua dari kanan), dan PGS SVP Risk Management Telkom Rini Fitriani (paling kanan)

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 09:04 WIB

Telkom Perkuat Praktik Keberlanjutan, Skor ESG Meningkat Signifikan hingga Raih Predikat Sangat Baik

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berhasil mencapai peningkatan signifikan dalam penilaian ESG (Environmental, Social, and Governance) yang dilakukan oleh Badan Pengawasan Keuangan…

Hewan ternak

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:39 WIB

Wabah SE di Bengkulu, Kementan Tingkatkan Upaya Pengendalian dan Pencegahan

Kementerian Pertanian (Kementan) terus mengintensifkan langkah pengendalian terhadap kasus penyakit Septicaemia Epizootica (SE), yang juga dikenal sebagai penyakit sapi ngorok, di Provinsi Bengkulu.…

LPPNU bersama BPDPKS serta GAPKI dan Ketua Umum PBNU resmikan Sawit masuk Pesantren

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 06:21 WIB

LPPNU Luncurkan Program Sawit Goes to Pesantren

Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) menyelenggarakan kegiatan Launching Program Sawit Goes to Pesantren untuk mengedukasi santri dan warga Nahdliyin terkait manfaat serta…