Kementan Gandeng Swasta dan Perguruan Tinggi Kembangkan Peternakan Sapi Terintegrasi di Sulawesi Selatan
Oleh : Wiyanto | Senin, 11 September 2023 - 16:06 WIB

MoU dilakukan oleh Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian, Nasrullah bersama Direktur Utama PT. Berdikari, Muhammad Syarkawi Rauf dan Rektor Universitas Hasanuddin, Jamaluddin Jompa, serta Direktur PT. Bosowa Corporindo, Suardi Madama yang disaksikan oleh Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo
INDUSTRY.co.id-Makassar-Kementerian Pertanian menggandeng kerjasama dengan swasta (PT. Berdikari dan PT. Bosowa Corporindo), serta perguruan tinggi (Universitas Hasanuddin) untuk mengembangkan peternakan sapi terintegrasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian, Nasrullah bersama Direktur Utama PT. Berdikari, Muhammad Syarkawi Rauf dan Rektor Universitas Hasanuddin, Jamaluddin Jompa, serta Direktur PT. Bosowa Corporindo, Suardi Madama yang disaksikan oleh Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo di Universitas Hasanuddin, Makasar Sabtu (9/9).
Pada kesempatan tersebut, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) menyampaikan, penandatanganan nota kesepahaman ini sebagai bentuk komitmen bersama antara pemerintah, perguruan tinggi dalam penyediaan daging sapi melalui pengembangan yang dilakukan secara terintegrasi.
"Melalui MoU ini diharapkan adanya sinergi dari semua pihak untuk menyiapkan program-program pengembangan peternakan sapi terintegrasi dapat direalisasikan dengan lebih baik", ungkapnya.
SYL mengungkapkan penguatan komitmen dengan PT. Berdikari dan Universitas Hasanuddin sangat penting dalam menjawab permasalahan kebutuhan daging sapi dalam negeri.
Adapun ruang lingkup dalam kerjasama ini meliputi Produksi Pakan dan Teaching Farm, Program Corporate Social Responbility (CSR), Pengembangan bisnis peternakan terintegrasi.
Sementara itu, Direktur Utama PT Berdikari, Muhammad Syarkawi Rauf menyampaikan, PT. Berdikari sebagai perusahaan milik negara tentunya akan mengoptimalkan penyediaan komoditas yang menjadi sumber protein hewani melalui pengembangan peternakan sapi terintegrasi. Berdikari juga bersinergi melaksanakan aktivitas penggemukan sapi bakalan di Kabupaten Sidrap.
“Kami akan fokus dan memaksimalkan kesepakatan kerja sama ini, dan berkomitmen untuk mengembangkan lini bisnis peternakan sapi.” ungkapnya.
Sedangkan Rektor Universitas Hasanuddin Jamaluddin Jompa menyampaikan, pihak Unhas menyambut baik kerjasama ini, dengan Tri dharma perguruan tinggi, Unhas dapat memberikan sumbangsih khususnya pada pengembangan peternakan sapi terintegrasi dalam mendorong keberhasilan pembangunan pertanian nasional.
"Kesempatan ini akan kami manfaatkan dengan baik dan siap menindaklanjuti kerjasama ini, untuk berkontribusi besar dalam mendukung program-program Kementan”, tuturnya.
Selanjutnya, Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Nasrullah menyampaikan, pengembangan peternakan sapi terintegrasi bisa menjadi langkah strategis meningkatkan produksi dalam negeri, terutama dengan adanya sinergi dan kolaborasi antar semua pihak dari hulu sampai ke hilir. Ia pun menyebutkan, untuk mencapai hal tersebut perlu dukungan seluruh pemangku kepentingan, termasuk akademisi (penelitian lembaga, universitas), sektor bisnis (Industri peternakan), pemerintah (pusat dan daerah) dan masyarakat.
"Kami optimis dengan hasil kesepakatan kerja sama ini akan dapat tercapai peningkatan populasi dan produksi, serta peningkatan nilai tambah dan daya saing produk peternakan, khususnya pada sapi," pungkasnya.
Baca Juga
Mentan SYL - Dirjen FAO Sepakat Perkuat Pertanian Kawasan Pasifik…
Di Roma, Mentan Minta Dunia Kuatkan Kerjasama Hadapi Tantangan Global
Dari Boyolali, Mentan SYL Ajak Para Peternak Indonesia Perkuat Hilirisasi
Kementan Dorong Penguatan Industri Peternakan Berbasis Teknologi
Kementan: RI Kembali Ekspor Telur Tetas Ayam ke Myanmar
Industri Hari Ini

Jumat, 29 September 2023 - 11:17 WIB
Kejutan Sulthan Datang saat Andrigo Merayakan Ulang Tahun dan Tampil di “Swara Sarinah 24”
Penyanyi asal Riau, Andrigo, memeriahkan acara musik “Swara Sarinah 24” dalam rangka ulang tahun ke-24 NAGASWARA. Event berlangsung di Anjungan Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat, pada Selasa…

Jumat, 29 September 2023 - 11:13 WIB
Kerja Sama PT Brantas Abipraya dan Zhejiang Dafeng Industries, Menteri Basuki Dorong Partisipasi China dalam Pembangunan IKN
Di sela-sela perhelatan Asian Games 2023 Hangzhou, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri penandatanganan kontrak kerja sama atau memorandum of understanding…

Jumat, 29 September 2023 - 11:08 WIB
Sigit Wardana Rilis Lagu Terbaru "S.A.K" sebagai Bagian dari Mini Album "November"
Pada tanggal 29 September 2023, Sigit Wardana menghadirkan kebahagiaan bagi para penggemarnya dengan merilis lagu terbarunya yang berjudul "S.A.K". Lagu ini merupakan single ketiga dari proyek…

Jumat, 29 September 2023 - 11:03 WIB
Penilaian Jalan Tol Bengkulu - Taba Penanjung, Kementerian PUPR Dorong Penghijauan dan Peningkatan Karakter Lokal
Sebagai salah satu upaya peningkatan pelayanan Jalan Tol Berkelanjutan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melakukan penilaian terhadap kualitas layanan jalan tol dan…

Jumat, 29 September 2023 - 10:41 WIB
Skateboard Indonesia Raih Perak Asian Games 2023
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono selaku Chef de Mission (CdM)/Ketua Kontingen Asian Games 2023 mengapresiasi perolehan medali perak yang diraih atlet cabang…
Komentar Berita