Pastikan Standar Terjaga Dengan Baik, RS Premier Bintaro Kembali Raih Akreditasi JCI

Oleh : Nina Karlita | Kamis, 18 Mei 2023 - 10:36 WIB

RS Premier Bintaro Kembali Raih Akreditasi JCI.
RS Premier Bintaro Kembali Raih Akreditasi JCI.

INDUSTRY.co.id - Jakarta - RS Premier Bintaro kembali memperoleh akreditasi dari Joint Commission International (JCI) pada 18 Maret 2023 hingga 17 Maret 2025. 

Ini merupakan kali kelima rumah sakit ini meraih akreditasi dari lembaga akreditasi unggulan untuk sektor pelayanan kesehatan berskala internasional. Sebelumnya, RS Premier Bintaro telah berhasil meraih akreditasi JCI pada tahun 2011, 2014, 2017, dan 2020. 

Rumah Sakit memiliki kewajiban untuk harus mengikuti evidence based practice terkini demi keselamatan pasien. Akreditasi merupakan salah satu elemen penting bagi rumah sakit untuk menggambarkan kualitas layanan yang diberikan kepada pasien. Quality is never ending journey.

Akreditasi yang dilakukan di RS Premier Bintaro adalah akreditasi nasional dan akreditasi internasional. Dalam setiap periode triwulanan, RS Premier Bintaro melakukan survei untuk memastikan standar JCI tetap terjaga dengan baik. 

Joint Commission International (JCI) merupakan lembaga akreditasi unggulan untuk sektor pelayanan kesehatan berskala Internasional, yang berdiri dari tahun 1951. Akreditasi JCI telah menciptakan standar kualitas pelayanan kesehatan yang berkualitas terstandar di lebih dari 23.000 pelayanan kesehatan di seluruh dunia. 

RS Premier Bintaro sendiri menjadi salah satu dari 23 rumah sakit di Indonesia yang telah berhasil meraih akreditasi JCI pada tahun 2023 ini.

Selain JCI, RS Premier Bintaro juga melakukan akreditasi nasional (KARS), ISO dan HICMR. Akreditasi Nasional telah dilakukan sejak 2005 dan terakhir terakreditasi pada November 2022 (berlaku efektif hingga November 2026). 

Menurut CEO RS Premier Bintaro, dr. Martha M.L. Siahaan, MARS, MH.Kes, akreditasi nasional dan internasional yang telah diraih RS Premier Bintaro menunjukkan komitmen rumah sakit dalam mengutamakan keselamatan pasien dalam pelayanan mereka. 

"Seluruh akreditasi ini diharapkan dapat membantu RS Premier Bintaro untuk selalu memenuhi kebutuhan stakeholder dan memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan evidence-based practice terkini," kata dr. Martha.

“Kami (RSDHI) memastikan bahwa seluruh rumah sakit kami di Indonesia yaitu, RS Premier Bintaro, RS Premier Jatinegara dan RS Premier Surabaya dari waktu ke waktu akan secara berkala menjalankan akreditasi baik nasional maupun internasional," kata Dr. Hartono Tanto selaku Interim Country COO dari Ramsay Sime Darby Health Care Indonesia (RSDHI).

“Kami bersyukur bahwa pada tahun ini ketiga rumah sakit kami di Indonesia telah kembali memperoleh akreditasi internasional dari JCI dengan hasil yang membanggakan,” tegas dr. Hartono menambahkan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Property Guru Awards 2024 kembali digelar

Sabtu, 20 April 2024 - 09:16 WIB

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Memperkenalkan Kategori Baru

PropertyGuru Indonesia Property Awards adalah bagian dari rangkaian PropertyGuru Asia Property Awards regional, yang memasuki tahun ke-19 pada tahun 2024.

Girl grup Arize rilis single keempat, Say Yes.

Sabtu, 20 April 2024 - 08:10 WIB

Formasi Baru, Girl Grup Arize Percaya Diri Rilis Single Say Yes

Dalam single Say Yes, girl grup Arize tampil dalam formasi baru. Berempat dengan beberapa diantaranya wajah baru yang memiliki kemampuan saling melengkapi.

Sabtu, 20 April 2024 - 07:24 WIB

Leet Media Luncurkan “Pertamina Renjana Cita Srikandi” yang disupport oleh Pertamina, Siap Dukung Pemberdayaan Perempuan

Dalam rangka mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia, Leet Media dengan bangga mempersembahkan Pertamina Renjana Cita Srikandi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-19 Mei 2024 di Senayan…

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…