Ngabuburit Ala Elpala SMA 68 Jakarta

Oleh : Herry Barus | Minggu, 01 Mei 2022 - 08:58 WIB

Ngabuburit Ala Elpala SMA 68 Jakarta
Ngabuburit Ala Elpala SMA 68 Jakarta

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Acara buka puasa bersama merupakan salah satu acara yang paling banyak diadakan saat bulan Ramadhan, berbagai kegiatan mewarnai acara buka puasa bersama, mulai dari sekedar kumpul bersama keluarga atau kumpul bersama teman-teman sambil menunggu saat bedug.

Komunitas pencinta alam Elpala SMA 68 Jakarta mengadakan ngabuburit buka bersama dengan mengadakan olahraga Stand Up Paddle (SUP) yang diadakan di Pantai Carnaval Taman Impian Jaya Ancol, Sabtu (30/4/2022).

Stand Up Paddle merupakan gabungan dari surfing dan canoeing menggunakan single blade paddle. Olahraga ini termasuk dalam kategori petualangan atau aktivitas wisata yang bisa dilakukan di pantai, laut, dan danau. 

"Paddle adalah olahraga air populer yang dilakukan di laut terbuka dan kami mencoba mengenalkan olahraga ini ke anggota Elpala," ujar pelatih SUP Zulkifli didampingi Fransisca Onaria. 

Ditambahkannya, olahraga ini tidak seperti berselancar di laut, stand up paddle memungkinkan siapapun untuk berlatih olahraga ini, baik di danau atau sungai.

"Ternyata mudah sekali bermain SUP ini, awalnya diajari tehnik untuk menaiki dan menjaga keseimbangan, setelah itu saya dapat mencoba berkeliling di sekitar perairan pantai," ujar Novi Arindi ketika mencoba bersama Indira dan Salman yang juga pemula.

Kegiatan ngabuburit SUP yang diikuti puluhan anggota Elpala diakhiri dengan buka puasa bersama sambil menikmati aneka minuman, jajajanan serta barbeque sajian ala chef Zul.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

 PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)

Jumat, 29 Maret 2024 - 07:00 WIB

Ini Strategi ARNA Bidik Laba Bersih Rp461 Miliar di 2024

PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA) berhasil membukukan penjualan bersih sebesar Rp2,4 triliun, serta laba bersih yamg mencapai Rp445,29 miliar sepanjang tahun 2023.

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin