Cuan...cuan! Laba ALDO Melonjak 50 Persen Sepanjang 2021

Oleh : Hariyanto | Kamis, 17 Maret 2022 - 10:17 WIB

PT Alkindo Naratama Tbk (ALDO)
PT Alkindo Naratama Tbk (ALDO)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Alkindo Naratama Tbk (ALDO), emiten yang bergerak pada bisnis kertas dan bahan kimia yang terintegrasi, berhasil membukukan peningkatan pendapatan yang signifikan sebesar 32% year-on-year (YoY) atau Rp1.46 Triliun sepanjang tahun 2021.

Pada tahun yang sama ALDO juga meraih laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 75,8 miliar. Jumlah ini naik 50% dibanding periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 50,6 miliar.

“Kami bersyukur ALDO dapat melampaui proyeksi pertumbuhan penjualan dan laba pada tahun 2021," kata Presiden Direktur ALDO, H. Sutanto yang dikutip INDUSTRY.co.id, Kamis (17/3/2022).

"Sepanjang tahun lalu, ALDO telah berhasil mencapai peningkatan penjualan bersih dan laba bersih masing-masing sebesar 32% dan 50% YoY. Kami berharap tren positif Perseroan dapat terus berlanjut kedepannya seiring prospek cerah industri kertas daur ulang dan pengemasan di Indonesia ditambah dengan peluang yang masih luas di industri Polimer Berbasis Air," imbuhnya.

Sepanjang tahun 2021, bisnis sub-grup Kertas Perseroan menjadi kontributor utama ALDO dengan kontribusi 65%, dimana 38% berasal dari ECO Paper dan 27% dari Alkindo.

Sedangkan sub-grup Kimia Perseroan menyumbang sisanya 35% (17% Swisstex, 18% ALFA). Sub-grup Kertas telah mendominasi penjualan bersih ALDO sejak akuisisi ECO di tahun 2019. Penjualan di tahun 2021 masih didominasi oleh pasar domestik sebesar 95% dan sisanya 5% untuk pasar ekspor.

“Capaian kinerja Perusahaan tak lepas dari inovasi dan strategi Perseroan untuk mengikuti perubahan tren pasar serta memenuhi kebutuhan industri, dimana Alkindo sejak dua tahun terakhir telah masuk ke industri kemasan makanan (paper box) dan tas berbahan baku kertas (paper bag) untuk mendukung pasar FMCG, food and beverages (F&B) dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang tumbuh signifikan di masa pandemi.”imbuh Sutanto.

Dari sub-grup Chemical ALDO yang terdiri dari PT Swisstex Naratama Indonesia (Swisstex) dan PT Alfa Polimer Indonesia (ALFA) tetap menguntungkan dan mendukung bisnis Grup akan membawa dampak positif bagi kinerja ALDO di masa depan.

Terlebih Perseroan telah rampung melakukan peningkatan kepemilikan saham kedua anak usaha tersebut masing-masing dari 51% menjadi 99%, sehingga tahun ini ALDO optimis kontribusi dari sub-group chemical akan mendorong pertumbuhan kinerja Perseroan lebih baik lagi.

Sebagai informasi, total penjualan tahun lalu dari anak usaha PT Swisstex Naratama Indonesia (Swisstex) yang bergerak pada segmen kimia tekstil sebesar Rp243 miliar, atau turun 4% YoY, sedangkan penjualan segmen Polimer dari anak usaha PT Alfa Polimer Indonesia (ALFA) mencapai Rp265,2 miliar atau meningkat 53% YoY.

“Aksi Korporasi berupa rights issue yang bertujuan untuk peningkatan investasi dan kepemilikan di sub-grup Kimia Perseroan juga akan menjadi kontributor positif terhadap pertumbuhan kinerja Perseroan. Tahun ini kami memproyeksikan dapat meraih pertumbuhan penjualan sebesar 30% dan laba bersih hingga 40%. Kami optimis dapat mencapai target tersebut, seiring dengan tingginya permintaan dari bisnis kemasan (packaging) untuk pengiriman industri e-commerce.” Tutup Sutanto

Komentar Berita

Industri Hari Ini

QLola by BRI pun menawarkan berbagai manfaat bagi nasabah korporasi

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:42 WIB

Permudah Nasabah Korporasi Kelola Keuangan Lebih Efisien, QLola by BRI Cetak Volume Transaksi Rp8.400 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus berinovasi dalam layanan perbankan digital melalui QLola by BRI, yang semakin mendapat kepercayaan dari berbagai sektor industri. Hingga akhir…

Diskusi bertajuk “Sinergi Berwarna, Ciptakan Masjid Berdaya”

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:42 WIB

Kolaborasi Nippon Paint bersama MES Optimalkan Peran Masjid dalam Pemberdayaan Umat

Mengoptimalkan peran Masjid dalam pemberdayaan umat diperlukan dukungan dan kolaborasi berbagai pihak. Hal itulah yang kemudian menjadi tema diskusi dalam acara bertajuk “Sinergi Berwarna,…

STAR AM Raih Penghargaan Bergengsi di Best Mutual Fund Award 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:23 WIB

STAR AM Raih Penghargaan Bergengsi di Best Mutual Fund Award 2025

PT Surya Timur Alam Raya Asset Management (STAR AM) kembali membuktikan kiprahnya di industri pengelolaan investasi dengan meraih penghargaan prestisius di ajang Best Mutual Fund Award 2025…

Tersangka kasus narkoba (Foto Dok Industry.co.id)

Selasa, 18 Maret 2025 - 16:58 WIB

Anggota DPR: Duterte Tegas dan Tidak Pandang Bulu

Anggota DPR RI angkat bicara soal penangkapan mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte oleh Mahkamah Kriminal Internasional (ICC). Dinilai tegas memberantas narkoba dan wujud penegakan hukum.

webinar bertajuk Inovasi Shibori, Jumputan, dan Daur Ulang: Merayakan Kesenian dan Keberlanjutan Global.yang diselenggarakan Yayasan Anugerah Cinta Kasih Sejati dan Kerja Lestari Academy

Selasa, 18 Maret 2025 - 16:33 WIB

Inovasi Shibori, Jumputan, dan Daur Ulang: Merayakan Kesenian dan Keberlanjutan Global

Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun di industri fesyen, Founder – CEO FUGUKU & Founder – Creative Director SAVLAVIN, Savira Lavinia Raswari, memberikan inspirasi menarik terkait menciptakan…