Kasum Letjen TNI Eko Margiyono Pimpin Rapat Konsolidasi Dansatpom TNI
Oleh : Herry Barus | Rabu, 08 Desember 2021 - 04:30 WIB

Kasum Letjen TNI Eko Margiyono
INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Eko Margiyono, M.A. memimpin rapat konsolidasi para Komandan Satuan Polisi Militer TNI (Dansatpom TNI), bertempat di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (6/12/2021).
Catatan Dispen TNI, Kasum TNI menegaskan bahwa jajaran Polisi Militer TNI selaku pengemban tugas dan fungsi Kepolisian Militer serta sebagai institusi penegak hukum di lingkungan TNI memiliki peran sentral dalam memelihara serta menegakkan hukum, disiplin, dan tata tertib militer dalam keseharian prajurit TNI di lapangan.
Sementara itu di tempat terpisah, sebagai bentuk tanggap darurat bencana erupsi Gunung Semeru, TNI Angkatan Darat terus mengerahkan prajurit satuan jajarannya untuk bersama-sama BNPB dan sukarelawan membantu warga masyarakat di lereng Gunung Semeru, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, yang terkena dampak bencana erupsi Gunung Semeru, sejak awal hingga sampai dengan hari ini, Selasa (7/12/2021).
Demikian disampaikan Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna, dalam keterangan tertulisnya di Madispenad Jakarta Pusat.
Kadispenad menegaskan, bahwa prajurit yang dikerahkan terdiri dari 1 Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Yonif 527/Baladibya Yudha sebanyak 100 orang, 1 SSK Yonzipur 10/2/Kostrad sebanyak 100 orang, 2 SSK Kodim 0821/Lumajang sebanyak 220 orang, 2 Satuan Setingkat Peleton (SST) Yonzipur 5/Arati Bhaya Wighina sebanyak 58 orang, 1 SST Kesehatan Kodam V/Brawijaya sebanyak 39 orang, serta 1 SST dari Pembekalan dan Angkutan Kodam V/Brawijaya sebanyak 27 orang.
Baca Juga
Mengerikan, PHK Perusahaan Startup Terjadi di Sejumlah Dunia! Benarkah…
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana CFD Didampingi Menteri BUMN Erick…
Selain Penyandang Disabilitas PStore Laptops Bagi- Bagi Laptops untuk…
Tim Kesehatan Satgas Yonif 126/KC Berikan Pertolongan Pertama kepada…
1028 Capratar Akademi TNI dan Cabhatar Akpol Laksanakan Masa Orientasi…
Industri Hari Ini

Minggu, 07 Agustus 2022 - 16:00 WIB
Kebutuhan Meningkat, Menperin Agus Bakal Genjot Produksi Gula Nasional
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan terus mendorong peningkatan produktivitas industri gula melalui pola intensifikasi dan ekstensifikasi hingga pemanfaatan digitalisasi. Langkah ini…

Minggu, 07 Agustus 2022 - 14:46 WIB
Penyanyi Pop Melayu Andrigo Rilis Single Karam Ditengah Harapan
Dalam bermusik bila ingin mudah dikenali, mesti konsisten d:-\engan genre musik yang sebagai pilihannya. Hal itu yang tengah dijalani, Andrigo, ia setia sebagai penyanyi pop melayu. Sebagai…

Minggu, 07 Agustus 2022 - 14:38 WIB
OPPO Bazaar Fashion Festival Jadi Fashion Show Didokumentasikan demham Smartphone OPPO Find X5 Pro 5G
Berbeda dari peragaan busana lain yang menampilkan fashion show dengan sorot pencahayaan yang terang dan gemerlap, OPPO Bazaar Fashion Festival membawa nuansa redup dan temaram namun tetap dengan…

Minggu, 07 Agustus 2022 - 13:50 WIB
Danone Indonesia Raih Juara Umum Dengan 7 Penghargaan di Ajang IDEAS Awards 2022
Danone Indonesia berhasil menjadi juara umum dengan 7 penghargaan dalam ajang IDEAS 2022 yang diselenggarakan oleh Humas Indonesia bagian dari PR Indonesia Group yang berlangsung secara offline…

Minggu, 07 Agustus 2022 - 13:50 WIB
Hadapi Gejolak Ekonomi Global, AKLP Harap Pemerintah Jamin Keberlanjutan Harga Gas Industri USD6/MMBTU
Asosiasi Kaca Lembaran dan Pengaman (AKLP) optimis pemerintah sesegera mungkin akan menetapkan regulasi booster/penguat untuk menghadapi gejolak ekonomi global selepas pandemi Covid-19 yang…
Komentar Berita