Alumni Muda Kelompok Cipayung Desak Pemerintah Bekukan KNPI

Oleh : Herrry Barus | Sabtu, 13 Maret 2021 - 17:51 WIB

Juventus Prima Yoris Kago, Direktur Prima Institute
Juventus Prima Yoris Kago, Direktur Prima Institute

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Konflik berkepanjangan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) dalam beberapa waktu terakhir menjadi perhatian banyak pihak. Dirundung perpecahan dari periode ke periode membuat gerah kalangan aktivis kepemudaan.

Sehingga kader muda organisasi kepemudaan yang tergabung dalam Kelompok Cipayung mendesak pemerintah segera membekukan wadah organ pemuda nasional tersebut dan mengembalikan penataan organisasi kepada organ-organ pendiri.

Juventus Prima Yoris Kago, Direktur Prima Institute sekaligus alumni muda Kelompok Cipayung sebagai pendiri KNPI mengatakan, refleksi konflik berkepanjangan KNPI merupakan materi evaluasi bagi semua organ kepemudaan baik yang tergabung dalam kelompok pendiri maupun anggota untuk berbenah dan kembali berjuang dalam koridor dan amanat para pendiri.

"Spirit perjuangan para pendiri mulai tergerus oleh berbagai kepentingan dan ambisi yang seharusnya sejak awal menjadi energi positif untuk bergerak bersama," ujarnya.

Mantau Ketua Presidium Pengurus Pusat PMKRI itu meminta pemerintah secara tegas membekukan KNPI dan mengembalikan proses rehabilitasi organisasi kepada organ-organ pendiri.

"Jangan sampai pemerintah justru memberikan kesan kepada generasi muda seolah pemerintah ikut berafiliasi dengan kubu tertentu melalui gestur-gestur politik para pejabat negara terkait," tegasnya.

Juventus menilai, kongres bersama yang sedang digalakkan tidak akan menyelesaikan persoalan KNPI secara mendasar. Penyelesaian seperi itu hanya akan menjadi preseden bagi generasi selanjutnya.

"Bekukan! Kembalikan kepada amanat pendiri. Kelompok pendiri masih bergerak hingga hari ini. Kembalikan kepada mereka untuk ditata lagi," ujarnya.

Menurut dia, kegaduhan KNPI sudah merisaukan publik dan memalukan amanat para pendiri yang sedia kala membentuk komite itu sebagai wadah bersama pergerakan muda menuju Indonesia yang dicita-citakan

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).