Hadirkan Produk High End, Arwana Citramulia Bakal Kikis Dominasi Keramik Impor

Oleh : Ridwan | Selasa, 09 Maret 2021 - 07:02 WIB

 PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)
PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)

INDUSTRY.co.id - Serang - PT Arwana Citramulia Tbk. (ARNA) menargetkan volume penjualan naik 10 persen dan laba bersih naik mencapai Rp420 miliar dari 2019 sebesar Rp323 miliar.

Untuk mengejar target tersebut, perseroan telah menyiapkan berbagai strategi, mulai dari peluncuran produk baru dan penambahan pabrik baru.

Direktur ARNA Edy Suyanto mengatakan, perseroan telah menyelesaikan pembangunan pabrik Plant 5B di Mojokerto, Jawa Timur. Pabrik baru dengan mesin-mesin termutakhir ini akan memproduksi glazed porcelain atau homogeneous tile (HT) dengan kapasitas terpasang 3 juta meter persegi per tahun.

"Pabrik glazed procelain tiles untuk ukuran 60x60 cm di Plant B, Mojokerto, Jawa Timur akan mulai beroperasi mulai Maret. Pekan lalu sudah menyalakan tungku pembakar, jadi dalam satu pekan ke depan, pabrik sudah bisa mulai berproduksi," katanya dalam public expose yang digelar secara virtual (8/3/2021).

Dia mengatakan pabrik di Plant 5B tersebut akan menjadi pilot project perusahaan untuk memasuki segmen menengah ke atas. Langkah ini dilakukan lantaran produk keramik 60x60 untuk perumahan segmen menengah ke atas sebagian besar dikuasai oleh produk impor.

"Hal tersebut menjadi peluang pasar bagi perseroan. Untuk tahap awal, kami akan memproduksi 3 juta meter per tahun atau setara dengan 2% dari total pasar yang masih bisa dikembangkan," terangnya.

Edy mengatakan perseroan sangat optimistis dengan ekspansi tersebut, mengingat rerata produk HT 60X60 dari India, China, dan Vietnam saat ini 100 persen berwarna polos. 

"Perseroan akan memiliki berbagai varian produk mix yang memberikan nilai tambah untuk produksi seperti tipe marble, rustik, dan wood dengan desain motif kayu. Produk ini akan kami sebut Arna dan produksi yang sejenis impor hanya 15 persen selebihnya varian mix. Kami juga yakin dengan jaringan distribusi kami yang sudah menjangkau ke seluruh Indonesia," papar Edy.

Edy mengatakan perusahaan meyakini dengan dukungan jaringan pemasaran yang dimiliki saat ini, perusahaan dapat bersaing pada segmen tersebut.

"ARNA akan kembali melakukan ekspansi menambah kapasitas produksi jenis yang sama yakni glazed porcelain tiles 60x60 melalui Plant 4C dan 5C dengan belanja modal Rp360 miliar," katanya.

Dijelaskan Edy, pada 2023 total kapasitas produksi ARNA khusus untuk produk keramik menengah ke atas sebesar 9 juta meter persegi per tahun. Dengan begitu, total kapasitas akan bertambah menjadi 70,37 juta meter persegi per tahun pada 2021, dari yang sebelumnya 64,37 juta meter persegi per tahun.

Edy yang juga Ketua Umum Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mengungkapkan bahwa kinerja perseroan pada tahun 2021 akan ditopang oleh beberapa faktor antara lain, penurunan harga gas untuk industri yang menjadi US$ 6 per MMBTU.

"Hal itu dapat membantu meningkatkan daya saing industri keramik lokal terhadap dominasi produk impor," kata Edy

Selanjutnya, kebijakan penetapan safeguard pada produk keramik asal India dan Vietnam pada Agustus tahun 2020. Kebijakan lain yang mendukung yakni pelarangan pemakaian produk-produk impor pada properti dan infrastruktur yang dimiliki oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pembukaan kantor baru Thermo Fisher Scientific

Rabu, 24 April 2024 - 17:50 WIB

Ekspansi di Asia Pasifik, Thermo Fisher Scientific Buka Kantor di Jakarta dan Jalin Kemitraan Baru

Perusahaan menandatangani dua Nota Kesepahaman (MoU) dengan National Battery Research Institute dan Mandaya Hospital Group sebagai bagian dari ekspansi strategisnya di Indonesia

Hannover Messe 2024: PIS Siap Jadi Agregator Transportasi dan Logistik CCS

Rabu, 24 April 2024 - 17:48 WIB

Hannover Messe 2024: PIS Siap Jadi Agregator Transportasi dan Logistik CCS

Hannover - CEO PT Pertamina International Shipping (PIS) Yoki Firnandi memaparkan sejumlah strategi dan kesiapan perusahaan untuk dekarbonisasi di Indonesia, salah satunya dengan mendukung implementasi…

Kerjasama Fasset dan MBSB

Rabu, 24 April 2024 - 16:33 WIB

Fasset dan MBSB Jajaki Solusi Perbankan Berbasis Blockchain di Malaysia

Penyedia platform aset digital, Fasset menandatangani LOI dengan Malaysia Building Society Berhad (MBSB) pada KTT KL20, Senin, 22 April 2024. Kemitraan ini menandai masuknya Fasset ke Malaysia,…