Kementerian Kominfo Fokus Benahi Kualitas Informasi dengan Program JARKOM

Oleh : Hariyanto | Senin, 14 Desember 2020 - 13:07 WIB

Prof. Dr. Widodo Muktiyo, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika
Prof. Dr. Widodo Muktiyo, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melalui Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) selaku pengampu tugas dan fungsi sebagai Government Public Relation (GPR) terus membenahi kualitas informasi terkait kebijakan dan penyelenggaraan tugas pemerintah.

Salah satu upayanya adalah dengan menyelenggarakan program JARKOM (Jadi Pintar Bareng Kominfo Newsroom), sebuah rangkaian pelatihan jurnalistik untuk Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pada tahun ini, JARKOM sudah dilaksanakan sebanyak tiga volume. Setiap volume terdapat lima topik berbeda. JARKOM Volume 3 berlangsung pada 7 hingga 14 Desember 2020. Di tengah pandemi COVID-19 saat ini, JARKOM hadir dengan mekanisme webinar dan bisa disaksikan melalui channel Youtube Ditjen IKP Kominfo.

JARKOM merupakan tindak lanjut penguatan fungsi GPR yang dituangkan dalam Inpres No. 9 Tahun 2015 tentang Pengelolaan Komunikasi Publik.  Presiden Joko Widodo menginstruksikan kepada para menteri, kepala lembaga non kementerian, gubernur, dan bupati/wali kota untuk mengambil langkah-langkah yang diperlukan sesuai tugas, fungsi, dan kewenangan dari masing-masing kementerian dan lembaga dalam rangka mendukung pelaksanakan komunikasi publik.

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Prof.Dr. Widodo Muktiyo mengatakan, melalui JARKOM Kementerian Kominfo memfasilitasi ASN pengelola media instansi pemerintah pusat dan daerah untuk mengembangkan kemampuan teknisnya dalam mengelola dan menghasilkan informasi pada instansi masing-masing.

Mulai dari mempersiapkan peralatan produksi yang ideal hingga meningkatkan kemampuan dan keterampilan jurnalistik dalam hal pembuatan konten, penanganan media, pembuatan rilis, dan pengelolaan media.

“JARKOM menjadi sarana yang tepat bagi ASN untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan kanal informasi di masing-masing instansi,” kata Prof. Dr. Widodo Muktiyo saat membuka JARKOM Volume 3 sesi terakhir secara daring dari Jakarta, Senin (14/12/2020).

Dirjen IKP menambahkan, JARKOM Volume I dan 2 yang digelar sebelumnya, mendapat sambutan yang positif. Sebagai tindak lanjutnya, JARKOM Volume 3 digelar di Desember 2020. 

Ada lima topik yang disiapkan dalam program JARKOM Volume 3, yaitu Komik Strip ala Pemerintah, Mengemas Berita Pilkada dan Pelayanan Publik, Mengemas Kebijakan Permerintah dalam Tulisan Feature, Pengelolaan Media Sosial dan sesi terakhir yang diselenggarakan Senin (14/12/2020) ditutup dengan topik Program Berita di Studio TV.

Di sesi ini, Kementerian Kominfo mengajak ASN untuk belajar memproduksi program TV, teknik presenting program televisi, dan melakukan set-up peralatan dalam studio untuk produksi siaran berita. Setiap topik dibahas oleh narasumber dari Kominfo Newsroom dan praktisi media.

“Kita dituntut untuk membuat karya bukan kerja, yaitu karya dari GPR Milenial yang dapat mengkomunikasikan berita-berita positif dari pemerintah kepada publik,” kata Dirjen Widodo. 

Sebagai informasi, Kominfo Newsroom adalah pengelolaan media oleh Direktorat Pengelolaan Media Kementerian Kominfo. Kominfo Newsroom terdiri dari media Portal Indonesia (Indonesia.go.id), Portal Berita InfoPublik (InfoPublik.id), Indonesia Baik, GPRTV, Komik Komunika, Majalah GPRNews, Jurnal Dialog Kebijakan Publik, dan Diskusi Media FMB9. (Elvira)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

Kamis, 25 April 2024 - 14:41 WIB

Road to Devcon Ethereum Akan Diselenggarakan di Asia Tenggara, PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), platform jual beli dan investasi crypto kembali melanjutkan rangkaian Road to Devcon Ethereum 2024 setelah di tahun 2023 lalu melakukan roadshow ke tiga universitas.

Dwidayatour Carnival 2024

Kamis, 25 April 2024 - 13:27 WIB

Dwidayatour Gelar Dwidayatour Carnival presented by.Mandiri di Gandaria City

Memasuki tahun ke-8, Dwidayatour Carnival presented by Mandiri digelar kembali. Pameran produk wisata yang kerap ditunggu-tunggu para pecinta travel ini akan kembali digelar di Gandaria City,…