Imbas Dahsyat Pandemi COVID-19, Matahari Terpaksa Tutup 7 Gerai dan Rugi Rp 617 Miliar

Oleh : Hariyanto | Jumat, 23 Oktober 2020 - 15:16 WIB

Matahari Departement Store (Ist)
Matahari Departement Store (Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Imbas dari dahsyatnya badai pandemi COVID-19, perusahaan ritel, PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) menutup sebanyak tujuh gerai dan  mencatatkan kerugian bersih sebesar Rp 617 miliar dari bulan Januari hingga September 2020. 

"Pandemi COVID-19 mempercepat penutupan gerai-gerai yang berkinerja kurang baik, sejalan dengan upaya Matahari dalam merestrukturisasi bisnis. Sepanjang tahun ini, tujuh gerai format besar dan seluruh gerai khusus ditutup," ujar CEO dan Wakil Presiden Direktur Matahari, Terry O'Connor dalam keterangan resminya yang dikutip, Jumat (23/10/2020).

Terry mengatakan, saat ini Matahari hanya mengoperasikan 153 gerai di 76 kota di seluruh Indonesia. Rencananya, Matahari akan menutup lagi sebanyak tiga gerai lainnya hingga akhir tahun 2020.

Langkah tersebut di ambil lantaran, pendapatan perusahaan tersebut sepanjang tahun ini semakin anjlok. Matahari hanya mampu melaporkan penjualan kotor sebesar Rp 5,9 triliun alias anjlok sebanyak 57,6% dibanding periode yang sama tahun lalu. Pendapatan bersih pun merosot 57,5% menjadi Rp 3,3 triliun dibanding periode yang sama tahun lalu.

Meski begitu, Matahari mengklaim sudah mulai pulih secara stabil pada Juli, Agustus, dan hingga pertengahan September lalu. 

Namun, adanya PSBB yang kembali diterapkan di Jakarta serta adanya pembatasan operasional di lokasi lainnya, menyebabkan perusahaan ini menutup beberapa gerai untuk sementara, sehingga memperlambat kinerja emiten di kuartal tersebut.

Untuk mengurangi dampak pandemi, perseroan telah mengupayakan berbagai pengetatan biaya, termasuk negosiasi untuk memperoleh keringanan sewa yang menghasilkan penurunan beban operasional sebesar 26,2% pada kuartal ketiga dan 29,3% pada periode Januari-September 2020.

"Kami telah melunasi fasilitas kredit tambahan yang diperoleh di bulan Mei tahun ini. Kami melakukan kontrol yang ketat atas pengeluaran kami dan pembekuan belanja modal kami masih berlaku selain terkait dua toko yang dibuka pada kuartal ini," lanjut Terry.

Secara perlahan, perseroan juga telah memulihkan kembali kebijakan pemotongan gaji terhadap para karyawannya. Matahari Department Store menargetkan, gaji karyawannya bakal kembali utuh sepenuhnya pada Kuartal IV-2020 mendatang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin

Peluncuran Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version

Jumat, 29 Maret 2024 - 03:52 WIB

bubbME.AI Meluncurkan Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version di Indonesia Pavilion di SXSW 2024

Salah satu dari sepuluh startup di ‘Indonesia Pavilion’ SXSW 2024, bubbME.AI: Gim ponsel ‘peliharaan’ pertama di dunia yang memberikan edukasi dan mengatasi Kekerasan Berbasis Gender…

PointStar gelar acara “Iftar Insights: Understand Retail Business Continuity & Operational Challenges during Ramadan”.

Jumat, 29 Maret 2024 - 00:47 WIB

PointStar Dukung Pemerintah Capai Target Pertumbuhan Lewat Transformasi Digital

PointStar berkomitmen untuk menyediakan solusi teknologi yang inovatif dan terdepan untuk membantu perusahaan ritel menghadapi tantangan perekonomian global dan lokal.