Cegah Covid-19, Jababeka Group Bersama Tenant & BWJ Bagikan Masker Gratis di KEK Tanjung Lesung

Oleh : Ridwan | Selasa, 06 Oktober 2020 - 10:30 WIB

Jababeka Group bersama tenant dan PT Banten West Java membagikan masker gratis di sekitar KEK Tanjung Lesung
Jababeka Group bersama tenant dan PT Banten West Java membagikan masker gratis di sekitar KEK Tanjung Lesung

INDUSTRY.co.id - Banten - Memakai masker masih jadi salah satu cara ampuh mencegah penyebaran virus covid-19 karena masker mampu menangkal percikan air liur (droplet) orang lain yang merupakan cara utama transmisi covid-19. 

Oleh karenanya, penting bagi seseorang untuk memakai masker, khususnya saat beraktivitas di luar rumah. Namun demikian, masih ada sebagian orang yang belum memiliki masker hingga penyebaran Covid-19 bisa mudah menyebar.

Hal itulah yang menggerakkan Jababeka Group bersama tenant Kawasan Industri Jababeka, dengan member Mercantile Athletics Club, Bandung Flying Club dan PT Banten West Java (BWJ) selaku pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Lesung, hingga mau menyalurkan bantuan berupa masker gratis. 

Dalam tajuk #BaktiIndonesia, mereka membagikan 2500 masker di tiga kampung, para petani dan dua sekolah yang berada di sekitar KEK Tanjung Lesung. 

Poernomo Siswoprasetijo selaku Direktur Utama PT. Banten West Java menjelaskan bahwa kegiatan pembagian masker ini merupakan sebuah usaha menekan penyebaran virus corona yang angka infeksinya semakin meningkat setiap hari. 

Di sisi lain, katanya, harus disadari bahwa ada sebagian orang yang masih belum memiliki masker, ataupun memiliki masker yang cukup lantaran harus memiliki lebih dari satu masker akibat dipakai setiap hari, semisal para petani.

"Puji syukur kegiatan ini berjalan lancar. Animo masyarakat juga sangat positif, karena masker masih dibutuhkan. Dan harapannya,  setelah ini semua komponen masyarakat di sekitar Kawasan Tanjung Lesung bisa menjalani protokol kesehatan seperti arahan pemerintah dengan baik. Sehingga masyarakat di sekitar Tanjung Lesung bisa jauh dari risiko terkena covid-19," ungkapnya di Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Lesung, Banten, kemarin.

Sementara itu, Komisaris Utama PT. Banten West Java, Setiawan Mardjuki, mengingatkan untuk tidak hanya memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, tapi juga untuk mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak dengan tidak berkerumun. 

Prinsip 3M ini, kata Setiawan, merupakan yang sangat membantu untuk menekan angka infeksi Covid-19.

"Karena virus (covid-19) ini tidak kelihatan, saat beraktivitas keluar rumah kita tidak ada yang tahu siapa yang bawa virus. Apakah orang lain, atau diri kita tanpa kita sadari," terangnya.

"Oleh karena itu, kamu dengan memakai masker dan menjalani prinsip lain dari 3M, kamu melindungi diri kamu sendiri, dan juga orang yang ada disekeliling kita. Begitu juga sebaliknya, saat dia atau orang lain memakai masker sebenarnya ia sedang melindungi diri kamu," tutup Setiawan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Rawanto, Building Manager Tangcity Superblock (tengah)

Jumat, 29 Maret 2024 - 13:04 WIB

Meriahkan Bulan Suci Ramadan, Tangcity Superblock Hadirkan Festival Takjil 'Umami Eats Unjuk Rasa'

Dalam rangka memeriahkan bulan Ramadan, Umami Eats, semi outdoor food court yang terletak di Tivoli Garden, Tangcity Superblock, menghadirkan festival gelaran takjil dalam “Umami Eats Unjuk…

InfoEkonomi.ID Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024

Jumat, 29 Maret 2024 - 11:53 WIB

Top Digital Corporate Brand Award 2024 Digelar Online

InfoEkonomi.ID, portal berita seputar ekonomi, keuangan dan bisnis sukses menggelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024, Kamis (28/3). Acara penghargaan yang menggandeng…

Media briefing Modal Rakyat Indonesia

Jumat, 29 Maret 2024 - 11:16 WIB

Enam Tahun Berkarya, Modal Rakyat Indonesia Terus Hadirkan Inovasi bagi Perekonomian Indonesia

Enam tahun perjalanan, namun semangat inovasi dan komitmen Modal Rakyat Indonesia terhadap kemajuan ekonomi Indonesia tetap membara. Modal Rakyat Indonesia terus menorehkan jejaknya sebagai…

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:37 WIB

Melayani dan Melindungi Pemudik Lebaran 2024

PEMERINTAH hendaknya segera memastikan kesiapan seluruh moda angkutan umum, baik darat, laut maupun udara, untuk melayani hampir 200 juta orang yang akan melakukan perjalanan mudik guna merayakan…

Ilustrasi mudik Lebaran - Dokumentasi Roojai.co.id

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:33 WIB

Ini Tips Roojai Agar Mudik Lebaran Tenang dan Nyaman Saat Cuaca Ekstrem

Jakarta- Puncak arus mudik diprediksi akan terjadi pada 6 April hingga 8 April 2024 mendatang. Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menghimbau pemudik…