Manjakan Wisatawan, Jababeka Morotai Hadirkan D Aloha Resort, Penginapan Bintang Tiga di Bibir Samudera Pasifik

Oleh : Candra Mata | Minggu, 02 Agustus 2020 - 10:32 WIB

D Aloha Resort PT Jababeka Morotai
D Aloha Resort PT Jababeka Morotai

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Pulau Morotai kini bak putri cantik di bibir samudera pasifik. Hamparan pantai indahnya yang bersih dengan pasirnya yang berwarna putih menjadi daya tarik para wisatawan untuk berlama lama tinggal di berbagai puluhan penginapan (resort) didalam kawasan yang dikenal dengan 10 Bali Baru tersebut.

Pengembangan demi pengembangan resort demi memanjakan wisatawan ini dilakukan oleh PT Jababeka Morotai yang dittetapkan Pemerintah sebagai  pengembang salah satu KEK Pariwisata ditanah air. Resort-resot tersebut merupakan penginapan bintang tiga.

"Ada banyak pilihan penginapan di Pulau Morotai, namun salah satu resort yang bisa dijadikan pilihan adalah D’Aloha Resort. Alasannya adalah, resort ini memiliki lokasi di bibir pantai, sehingga wisatawan pun tak perlu jalan jauh jika ingin berenang ataupun diving untuk menikmati keindahan biota laut didalamnya," ujar Yunizar, Manager D Aloha Resort PT. Jababeka Morotai kepada Industry.co.id Minggu (2/8).

Dijelaskannya D Aloha Resort mulai dibuka untuk umum pada awal 2013. Penginapan ini berdiri diatas lahan seluas 4.5 hektar dengan jumlah cotage terpasang sebanyak 25 unit.

“Dari 25 cotage ini salah satunya kami gunakan untuk fasilitas day center sementara sisanya 24 terbagi jadi 3 tipe,  2 tipe sifatnya premium, yakni tipe 2 kamar, lalu ada lagi tipe deluxe dengan satu kamar atau tipe studio,” jelas Nizar.

Menariknya, seluruh konsep bangunan resort ini menurutnya terinspirasi dari rumah tradisional. 

“Kita ambil dari rumah tradisional Tomohon, jadi konsepnya kayu-kayu dengan konsep rumah semi panggung,” ucapnya.

Perlu diketahui, para wisatawan juga bisa melakukan aktivitas diving, berenang serta joging di sepanjang bibir pantai di dalam area resort.

"Ada juga spot-spot di D’Aloha Resot yang sangat instragamable. Contohnya spot di depan resort, jika kita berdiri di pagi hari, akan terlihat pemandangan pantai yang indah. Untuk bisa merasakan hal itu, wisatawan hanya butuh bangun pagi agar bisa menikmati indahnya sunrise," ungkap Nizar.

Adapun terkait transportasi menuju area wisata ini. Pihaknya telah menyiapkan paket tur di pulau Morotai yang terjangkau bagi traveler. 

"Dalam paket tur ini, D’Aloha Resort akan menjemput-antar pulang wisatawan di Bandara, menyediakan penginapan, makanan, sampai pemandu dengan harga perorang mulai dari Rp2.800.000,- untuk 3 hari 2 malam," sebut Nizar.

Selanjutnya, resort ini juga menyediakan penginapan dengan berbagaibtipe, salah satunya tipe Deluxe dengan 1 bedroom atau tipe studio dengan harga sewa Rp 847,000 per malam. 

Sementara untuk tipe premium dengan 2 bedroom dibanderol dengan harga Rp 1,089,000 per malam.

“Lokasi kami ini kalau dari bandara morotai cuma 10 menit naik mobil, jadi lokasinya di morotai selatan jadi dari bandara 10 menit terus kalau kita mau ke pusat kota, yaitu Daruba, cuma 10 menit juga. Jadi posisi kami itu di tanjung, paling selatannya pulau morotai, namanya Tanjung Dehegila,” pungkas Nizar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…