Tolong Catat! Jokowi: Tatanan Hidup Baru Ini Bukan untuk Mengekang, Tapi untuk Kesehatan Kita Bersama

Oleh : Candra Mata | Senin, 06 Juli 2020 - 08:11 WIB

Presiden Jokowi (ist)
Presiden Jokowi (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowidalam sebuah postingan di platform sosial media Facebook miliknya @Presiden Joko Widodo, Minggu (5/7) menjelaskan bagaimana masyarakat berperilaku dalam tatanan hidup baru atau era New Normal. 

Menurutnya, kondisi New Normal bukan berarti kembali ke kondisi normal seperti dulu sebelum ada pandemi Covid-19. 

Namun, kebiasaan baru itu harus sesuai dengan  protokol kesehatan dan harus dipatuhi bersama.

"Tatanan hidup baru ini bukan untuk mengekang, tapi untuk kesehatan kita bersama," pungkasnya. 

Berikut pesan Jokowi dalam unggahannya berjudul Kebiasaan Baru di Tatanan Hidup Baru:

1. Usahakan tidak keluar rumah, jika tidak ada keperluan mendesak

2. Jika harus keluar rumah, gunakan masker, pakai masker dengan benar

3. Jaga jarak minimal 2 meter dengan orang lain

4. Sering mencuci tangan, terutama saat akan masuk ruangan

5. Hindari penggunaan alat makan bersama saat di luar rumah, usahakan bawa alat makan sendiri

6. Gunakan peralatan ibadah pribadi jika akan beribadah di tempat ibadah umum

7. Efisien menggunakan waktu di luar rumah

8. Hormati dan patuhi tenaga kesehatan dan gugus tugas

9. Saling mengingatkan orang lain dalam penerapan protokol kesehatan dan menghargai jika diingatkan orang lain.

Adapun hingga berita ini diturunkan, postingan tersebut telah disukai lebih dari 14 ribu kali dan di lihat lebih dari 85 ribu kali.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri BUMN Erick Thohir

Jumat, 19 April 2024 - 10:35 WIB

Erick Peringatkan BUMN untuk Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Founder dan CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito

Jumat, 19 April 2024 - 10:20 WIB

Akuisisi Saham Crown Group, Iwan Sunito Tawarkan Rp1 Triliun kepada Paul Sathio

CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito melayangkan penawaran penyelesaian senilai Rp1 triliun kepada Paul Sathio untuk mengakuisisi seluruh saham Crown Group.

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 19 April 2024 - 09:55 WIB

Menperin Agus Bicara 'Blak-blakan' Soal Investasi Menggirukan Apple di Tanah Air

Indonesia tengah mendorong komitmen investasi dari Apple Inc. untuk menanamkan investasi di Tanah Air. Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita yang turut hadir mendampingi…

Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Jumat, 19 April 2024 - 09:45 WIB

Teman Setia di Momen Berharga: Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Di era di mana musik dan hiburan bergerak dinamis dan gaya hidup yang makin modern, hal ini telah mengubah cara kita dalam menikmati musik dan memanfaatkan speaker dalam kegiatan sehari-hari…

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Jumat, 19 April 2024 - 06:58 WIB

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Menutup Triwulan I Tahun 2024, Konsorsium PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) ditunjuk sebagai pemenang lelang Pembangunan Jalan Trans Papua ruas…