Sedang Dilanda Covid-19, Industri Pengolahan Ikan PT Japfa Mampu Tetap Lakukan Ekspor

Oleh : Nata Kesuma | Senin, 13 April 2020 - 21:07 WIB

Industri Pengolahan Ikan PT Jafpa
Industri Pengolahan Ikan PT Jafpa

INDUSTRY co.idJakarta, PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) salah satu perusahaan industri pengolahan ikan melalui anak usahanya di bidang budidaya perikanan, PT Iroha Sidat Indonesia (ISI) dan PT Suri Tani Pemuka (STP), konsisten lakukan ekspor di tengah pandemi COVID-19. 

Di tahun 2020, ISI telah beberapa kali lepaskan ekspor produk olahan sidat, dan hari ini 12 ton produk dengan nilai ekspor sebesar 5,6 Miliar Rupiah akan didistribusikan ke Jepang. 

Sementara itu, selama bulan April, STP akan mengekspor produk olahan tilapia ke Taiwan dan Amerika dengan nilai total 27 Miliar Rupiah dan produk olahan udang senilai 23 Miliar Rupiah yang akan diekspor ke Amerika dan Jepang.

Ardi Budiono, Head of Aquaculture Division JAPFA Group menyampaikan, walaupun Indonesia tengah dilanda pandemi COVID-19, komitmen JAPFA untuk terus menjaga rantai pasokan pangan tetap dijalankan. 

"Pelepasan ekspor kali ini dilakukan sebagai bentuk dukungan JAPFA terhadap pemerintah dalam meningkatkan pendapatan negara. Tentunya, operasional kami jalankan dengan mengutamakan keamanan dan keselamatan semua pihak," ujar Ardi Budiono dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (13/4).

Menurutnya ekspor merupakan langkah strategis yang diambil JAPFA saat ini untuk membantu pemerintah dalam menjaga stabilitas perekonomian Indonesia agar tetap berjalan dengan baik di tengah pandemi global COVID-19. 

JAPFA juga percaya bahwa kualitas mutu produk yang dimiliki mampu bersaing di pasar internasional, yang dibuktikan dengan telah dikantonginya berbagai sertifikasi internasional, seperti Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP), Food Safety System Certification (FSSC) 22000, Best Aquaculture Practice (BAP), Aquaculture Stewardship Council (ASC), The British Retail Consortium (BRC) dan Kosher Certification. 

"Serta dengan tercatatnya nilai ekspor JAPFA pada komoditas perikanan yang telah mencapai 174 Milyar Rupiah walau baru memasuki bulan ke empat di tahun 2020," ungkap Ardi. 

JAPFA juga akan selalu menjaga rantai produksinya dengan menerapkan standar produksi dan kualitas mutu internasional agar tetap dapat bersaing memenuhi kebutuhan protein hewani masyarakat di dalam dan luar negeri. 

Di tengah situasi pandemi saat ini, JAPFA berupaya menjalankan komitmennya dalam menjaga ketersediaan pangan berprotein hewani dengan tetap mengikuti seluruh aturan dan anjuran pemerintah untuk memutus rantai penyebaran COVID-19.

“Kami akan selalu berupaya mendukung pemerintah dalam memenuhi permintaan pasar domestik maupun internasional. Dan dengan berbagai sertifikasi yang telah dikantongi JAPFA, kami optimis dapat meningkatkan dan menembus angka ekspor produk budidaya perikanan senilai lebih dari 450 Miliar Rupiah di akhir tahun ini,” pungkas Ardi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…